Caraka, Luhur Kusuma and Dr. Silvana Maulidah,, SP., MP. and Novil Dedy Andriatmoko,, SP., MP., M.BA. (2023) Strategi Pengembangan Agroindustri Komoditas Kopi Pada Kelompok Tani Gotong Royong Di Desa Tirtomarto Kecamatan Ampelgading Kabupaten Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Kopi merupakan salah satu komoditas perkebunan yang memiliki peran penting dalam perekonomian Indonesia. Peran tersebut contohnya adalah sebagai sumber perolehan devisa, penyedia lapangan kerja, dan sebagai pendapatan bagi petani pekebun kopi ataupun pelaku ekonomi yang terlibat dalam pengolahan, budidaya, maupun dalam rantai pemasarannya. Agroindustri mampu meningkatkan pendapatan para pelaku agribisnis, mampu menyerap tenaga kerja, mampu meningkatka perolehan devisa dan mampu mendorong munculnya industri yang lain. Dengan demikian, telah didiskusikan bahwa strategi pembangunan pertanian yang berwawasan agribisnis dan agroindustri pada dasarnya menunjukan arah pengembangan agribisnis sebagai upaya penting untuk mencapai beberapa tujuan, yaitu menarik dan mendorong munculnya industri baru di sektor pertanian. Lokasi penelitian dilakukan dengan menggunakan metode purposive atau secara disengaja dengan membagikan kuisioner kepada responden yaitu anggota kelompok tani Gotong Royong di Desa Tirtomarto. Metode analisis data yang digunakan berupa analisis SWOT. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara menggunakan kuisioner. Hasil dari penelitian ini mendapatkan strategi yang perlu diterapkan oleh Kelompok Tani Gotong Royong melalui analisis SWOT difokuskan pada produksi kopi dan pengolahan, peningkatan kualitas, serta memperluas wawasan, informasi dan relasi guna pengembangan usaha. Perencanaan produksi kopi yang perlu diterapkan yaitu meningkatkan penggunaan teknologi dalam budidaya kopi salah satunya menggunankan teknologi pertanian yang didapat melalui pelatihan dengan mitra Asal Jaya dan program pemerintah.
English Abstract
Coffee is one of the plantation commodities that has an important role in the Indonesian economy. This role, for example, is as a source of foreign exchange earnings, a provider of employment, and as income for coffee planters or economic actors involved in processing, cultivating, and in the marketing chain. Agroindustry is able to increase the income of agribusiness actors, is able to absorb labor, is able to increase foreign exchange earnings and is able to encourage the emergence of other industries. Thus, it has been discussed that the agricultural development strategy with an agribusiness and agro-industry perspective basically shows the direction of agribusiness development as an important effort to achieve several goals, namely attracting and encouraging the emergence of new industries in the agricultural sector. The location of the research was conducted using purposive method or intentionally by distributing questionnaires to respondents, namely members of the Gotong Royong farmer group in Tirtomarto Village. The data analysis method used in the form of SWOT analysis. Data was collected by observation and interview using questionnaires. The results of the research identified strategies that need to be implemented by the Mutual Cooperation Farmers Group through a SWOT analysis focused on coffee production and processing, quality improvement, and broadening horizons, information and relationships for business development. Coffee production planning that needs to be implemented is to increase the use of technology in coffee cultivation, one of which is using agricultural technology obtained through training with partners from Asal Jaya and government programs.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0523040266 |
Subjects: | 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 25 Sep 2023 03:17 |
Last Modified: | 25 Sep 2023 04:27 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/203260 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Luhur Kusuma Caraka.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2025. Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |