Dianusa, Theo and Dr. Drs. Tjajanulin, MS and Martina Purwaning Diah, S.AP., M.AP (2022) Implementasi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Di Kantor Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Pusat. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Permasalahan sengketa dan kepemilikan lahan yang masih terjadi di masyarakat disebabkan karena kurangnya pemahaman mengenai pentingnya sertifikat tanah. Tidak adanya kepastian hukum atas kepemilikan tanah ini yang mendorong pemerintah melalui Kementerian ATR/BPN untuk membuat program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap. Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan gambaran mengenai implementasi program PTSL di Kantor Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Pusat beserta faktor yang menjadi pendukung atau penghambat dalam implementasinya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data yang didapat adalah data primer dan data sekunder. Lokasi penelitian dilakukan di Kota Administrasi Jakarta Pusat. Situs penelitian adalah Kantor Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Pusat. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Untuk teknik analisis data menggunakan analisis model interaktif oleh Miles dan Huberman. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa implementasi program PTSL di Kantor Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Pusat berdasarkan model implementasi program menurut Korten (sebagaimana disebutkan dalam Akib dan Tarigan, 2008 p. 16), yaitu 1) Kesesuaian antara program dengan penerima manfaat seperti tujuan PTSL untuk memberikan kepastian hukum bagi bidang tanah, 2) kesesuaian antara program dengan pelaksana program yang didukung dengan adanya SOP pelaksanaan PTSL, pembagian wewenang kerja dan melakukan persiapan bagi sumber daya, 3) kesesuaian antara pelaksana program dengan penerima manfaat seperti sosialisasi program kepada warga dan pemberian layanan informasi bagi masyarakat, dengan hambatan pada kelengkapan persyaratan warga yang kurang. Terdapat faktor pendukung dan penghambat implementasi program berdasarkan Edward III (sebagaimana disebutkan dalam Widodo, 2021 p. 96). Faktor pendukung berupa 1) komunikasi yang dijalin kepada masyarakat melalui koordinasi dengan kelurahan dan RT/RW, 2) sumber daya yang sudah bekerja sesuai dengan tugasnya masing-masing dan saling berkoordinasi dengan yang lain, 3) disposisi dibuktikan dengan pegawai yang lembur dihari sabtu, 4) struktur birokrasi dibuktikan dengan koordinasi antar unit organisasi. Saran yang diberikan adalah melakukan cross check dokumen kelengkapan warga.
English Abstract
The problems of dispute and land ownership that still occur in the community are caused by a lack of understanding of the importance of land certificates. The absence of legal certainty over land ownership has prompted the government through the Ministry Agrarian and Spatial Planning to create a Complete Systematic Land Registration program. This research was conducted to obtain an overview of the implementation of the PTSL program at the Central Jakarta Administration City Land Office and the factors that support or hinder its implementation. The type of research used is descriptive research with a qualitative approach. Sources of data obtained are primary data and secondary data. The location of the research is in Central Jakarta Administrative City. The research site is the Central Jakarta Administrative City Land Office. Data collection techniques were carried out through interviews, observation and documentation. For data analysis techniques using interactive model analysis by Miles and Huberman. The results of the study indicate that the implementation of the PTSL program at the Land Office of Central Jakarta City Administration is based on the program implementation model according to Korten (as mentioned in Akib and Tarigan, 2008 p. 16), namely 1) Conformity between the program and the beneficiaries, such as the purpose of PTSL to provide certainty law for land parcels, 2) compatibility between the program and program implementers supported by the SOP for PTSL implementation, division of work authority and preparation for resources, 3) compatibility between program implementers and beneficiaries such as program socialization to residents and providing information services for Public. There are supporting and hindering factors in implementing the program based on Edward III (as mentioned in Widodo, 2021 p. 96). Supporting factors include 1) communication with the community through coordination with kelurahan and RT/RW, 2) resources that have worked according to their respective duties and coordinate with each other, 3) disposition as evidenced by employees working overtime on Saturdays, 4) bureaucratic structure evidenced by coordination between organizational units. The advice given is to cross-check the completeness of the residents' documents.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0522030284 |
Uncontrolled Keywords: | Implementasi, Program, Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap |
Subjects: | 300 Social sciences > 351 Public administration |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 07 Sep 2023 03:30 |
Last Modified: | 07 Sep 2023 03:30 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/202828 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Theo Dianusa.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2024. Download (3MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |