Khoirunnisa, Maghfira and Dr. Reka Dewantara, and Ranitya Ganindha, (2022) Status Hukum Kripto Aset Dalam Pemberesan Boedel Pailit Debitor. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pada skripsi ini, penulis mengangkat permasalahan mengenai kekosongan hukum yang mengatur mengenai regulasi aset digital yang dalam kasus ini berupa aset kripto sebagai aset didalam sebuah kepailitan. Pemilihan isu hukum tersebut dilatar belakangi oleh kemajuan teknologi yang sangat pesat dan kemunculan inovasi mengenai aset digital yaitu aset kripto. Yang tidak menutup kemungkinan di mana debitur yang dinyatakan pailit merupakan perorangan dan badan hukum yang memiliki aset dalam bentuk aset kripto tersebut. Nilai dari aset kripto yang sangat fluktuatif dan memiliki pola acak menyebabkan banyak terhadap kreditur di dalam kepailitan. Berdasarkan hal tersebut diatas, karya tulis ini mengangkat rumusan masalah: (1) 1. Bagaimana Status Hukum Kripto Aset Dalam Pemberesan Boedel Pailit Debitor? (2) 2. Bagaimana Implikasi yuridis Kripto Aset Sebagai harta Kekayaan Debitor Dalam Permohonan Pailit oleh Kreditur? Kemudian penulisan karya tulis ini menggunakan metode yuridis normatif dengan metode pendekatan perundang-undangan ( statute approach) dan pendekatan konseptual. Bahan Hukum primer, sekunder serta tersier yang diperoleh penulis akan dianalisis dengan menggunakan metode penafsiran gramatikal, penafsiran sistematis dan penafsiran teologis Dari hasil penelitian dengan metode di atas, penulis memperoleh jawaban bahwa terbukti bahwasannya status hukum aset kripto di dalam kepailitan adalah dapat dikatakan sebuah aset pailit debitor yang dinyatakan pailit oleh pengadilan. Dikarenakan aset kripto terbukti memiliki nilai yang terkandung di dalamnya walapun nilai yang terkandung bersifat tidak pasti. Implikasi Yuridis yang akan ditimbulkan adalah aset kripto akan masuk ke dalam daftar harta pencatatan pailit ix dan akan dilakukan pengkonversian oleh seorang kurator sesuai yang sudah disebutkan dalam Undang-Undang Kepailitan
English Abstract
-
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0523010028 |
Subjects: | 300 Social sciences > 340 Law |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 15 Aug 2023 02:15 |
Last Modified: | 15 Aug 2023 02:15 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/202439 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Maghfira Khoirunnisa.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2025. Download (1MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |