Tuhepaly, Faris Ibrahim and Dr. Djumikasih and Afrizal Mukti Wibowo (2023) Perlindungan Hukum Bagi Konsumen Dan Pelaku Usaha Dalam Jual Beli Game Online Mobile Legend Menggunakan Jasa Rekening Bersama Melalui Instagram Di Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Berdasarkan hal tersebut, skripsi ini memiliki tujuan penelitian yaitu: (1) Untuk mengetahui dan menganalisis hambatan penerapan hambatan penerapan Pasal 4 huruf c dan Pasal 6 huruf a Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen dalam jual beli akun game online yang menggunakan jasa rekber di instagram; (2) Untuk mengetahui dan menganalisis perlindungan hukum yang dilakukan terhadap wanprestasi dalam jual beli akun game online yang menggunakan jasa rekber di instagram. Penelitian ini menggunakan metode penelitian empiris yaitu penelitian yang dilakukan dengan data-data lapangan sebagai sumber data utama, seperti hasil wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan yuridis sosiologis dan lokasi penelitian yang diteliti yaitu instagram di kota malang. Penelitian ini dilakukan dengan meneliti korban konsumen dan pelaku usaha dalam jual beli akun game online yang mana diambil menggunakan teknik snowball sampling. Teknik analisis data menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, penulis memperoleh jawaban bahwa hambatan yang terjadi pada penerapan pasal 4 huruf c dan pasal 6 huruf a UUPK dalam jual beli akun game online menggunakan jasa rekening bersama di instagram kota malang adalah terkait struktur hukum dan budaya hukum di Kota Malang. Struktur hukum di Kota Malang dapat dilihat dari tidak adanya BPSK pada tahun 2021 hingga 2023 yang tentu saja menghambat masyarakat Kota Malang dalam menerapkan udang-undang perlindungan konsumen tersebut. Budaya terlihat dari para pihak konsumen dan pelaku usaha yang tidak mengetahui hak dan kewajiban satu sama lain dalam jual beli akun game online sesuai dalam perundang-undangan. Kemudian perlindungan hukum terbagi menjadi 2 (dua) upaya, yakni upaya preventif dan upaya represif. Upaya preventif yaitu telah diaturnya hak konsumen dalam Pasal 4 huruf c dan hak pelau usaha dalam Pasal 6 huruf a UUPK untuk menjadi dasar bagi konsumen dan pelaku usaha dalam melakukan suatu kegiatan keperdataan, sedangkan upaya represif seperti melakukan gugatan secara perdata dapat dilakukan sesuai dalam pasal 1365 atau pasal 1243 KUHPerdata dan secara pidana sesuai dalam pasal 28 ayat 1 UU ITE atau pasal 378 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 atau KUHP. Maka berdasarkan uraian di atas, peneliti menyimpulkan bahwa kendala yang terjadi dalam penerapan pasal 4 huruf c dan pasal 6 huruf a UUPK dalam jual beli akun game online menggunakan layanan akun bersama di Instagram di Malang terkait dengan hukum struktur dan budaya hukum di Kota Malang, maka Undang-undang perlindungan yang dapat dilakukan terhadap wanprestasi dalam jual beli akun game online yang menggunakan layanan akun bersama di Instagram terbagi menjadi 2 (dua) upaya, yaitu upaya preventif dan upaya represif. Namun, kedua upaya itu tidak dilakukan oleh para pihak
English Abstract
In this thesis, the author raises the problem regarding the discrepancy between the rules in article 4 letter c and article 6 letter a UUPK with the application that occurs. Based on this, this thesis has research objectives, namely: (1) To find out and analyze obstacles to the application of obstacles to the application of Article 4 letter c and Article 6 letter a of Law Number 8 of 1999 concerning Consumer Protection in buying and selling online game accounts that use services account on instagram; (2) To find out and analyze the legal protection that is carried out against default in buying and selling online game accounts that use account services on Instagram. This study uses empirical research methods, namely research conducted with field data as the main data source, such as the results of interviews and documentation. This study uses a sociological juridical approach and the research location studied is Instagram in the city of Malang. This research was conducted by examining the victims of consumers and business actors in buying and selling online game accounts which were taken using the snowball sampling technique. The data analysis technique uses a qualitative descriptive technique. Based on the research results, the authors obtained the answer that the obstacles that occur in the application of article 4 letter c and article 6 letter a UUPK in buying and selling online game accounts using joint account services on Instagram in Malang are related to the legal structure and legal culture in Malang City. The legal structure in Malang City can be seen from the absence of BPSK in 2021 to 2023 which of course hinders the people of Malang City in implementing this consumer protection law. The culture can be seen from consumers and business actors who do not know each other's rights and obligations in buying and selling online game accounts according to the law. Then legal protection is divided into 2 (two) efforts, namely preventive efforts and repressive efforts. Preventive efforts, namely the regulation of consumer rights in Article 4 letter c and entrepreneur rights in Article 6 letter a UUPK to become the basis for consumers and business actors in carrying out civil activities, while repressive efforts such as carrying out civil lawsuits can be carried out in accordance with Article 1365, article 1243 of the Civil Code and criminally according to article 28 paragraph 1 of the ITE Law, article 378 of the Criminal Code. So, based on the description above, the researcher concludes that the obstacles that occur in the application of article 4 letter c and article 6 letter a UUPK in buying and selling online game accounts using joint account services on Instagram in Malang are related to the legal structure and legal culture in Malang City, then protection Laws that can be made against default in buying and selling online game accounts that use joint account services on Instagram are divided into 2 (two) efforts, namely preventive efforts and repressive efforts. However, the two attempts were not made by the parties
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0523010020 |
Subjects: | 300 Social sciences > 340 Law |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 14 Aug 2023 03:30 |
Last Modified: | 14 Aug 2023 03:30 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/202417 |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Faris Ibrahim Tuhepaly.pdf Restricted to Registered users only until 2025. Download (13MB) |
Actions (login required)
View Item |