Kusuma, Nurul Qoima Eka and Ir. Bambang Semedi,, M.Sc, Ph.D and Rarasrum Dyah Kasitowati,, S.Kel, M.Si, M.Sc. (2023) Pemodelan Spasial Banjir Rob Dengan Metode Raster Calculator: Studi Kasus Kecamatan Jepara, Kabupaten Jepara. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pemanasan global yang semakin parah ini berdampak pada kenaikan muka air laut, yang dapat menyebabkan terjadinya rob. Penelitian ini bertujuan untuk membuat model genangan banjir rob, berdasarkan kenaikan muka air laut. Tujuan dari penelitian ini menganalisis ketinggian banjir rob tahun 2021, menganalisis pemodelan spasial wilayah yang terdampak rob, dan memodelkan prediksi wilayah mana saja yang terdampak dalam 5 dan 10 tahun mendatang. Pada penelitian ini data pasang surut dianalisis dengan metode Admiralty untuk mendapatkan nilai genangan, serta regresi linier nonparametrik untuk mengetahui kenaikan muka air laut. Data DEMNAS untuk mengetahui elevasi wilayah serta untuk memodelkan genangan banjir dengan metode Raster Calculator. Tahap Raster Calculator untuk mengondisikan rumus bahasa aljabar untuk mendapat data raster baru, wilayah yang terdampak genangan rob. Data landuse untuk mengetahui penggunaan lahan apa saja yang terdampak. Batasan masalah dalam penelitian ini yaitu parameter yang digunakan hanya kenaikan muka air laut dan diasumsikan tidak ada perubahan pada penurunan muka tanah dan penggunaan lahan. Hasil penelitian menunjukan bahwa ketinggian genangan tahun 2021 yaitu 0,8 m, yang disebabkan oleh pasang tinggi air laut. Pemodelan spasial dibuat berdasar DEMNAS dan data pasang surut dengan Map Algebra untuk membuat ekspresi dalam bahasa aljabar dan ekspresi tersebut dijalankan dengan tool Raster Calculator guna mendapat data raster baru. Pemodelan prediksi genangan yang terjadi berdasar analisis regresi dan diproses dengan rumus di Map Algebra, pada tahun 2026 mencapai 1,05 m dan pada tahun 2031 mencapai 1,12 m.
English Abstract
The worsening global warming has an impact on sea level rise. Land areas that are lower than sea level will be affected by the rising sea level. This study aims to create a model of tidal flood inundation, based on sea level rise. The purpose of this study is to determine the height of tidal floods in 2021, find out the area and use of land affected by tidal, and model predictions of which areas are affected in the next 5 and 10 years. This study used tides analyzed by the Admiralty method to obtain inundation values, and regression to determine the deep rise. DEMNAS data to determine the elevation of the area and to model flood inundation with the GIS raster calculator method. Landuse data to find out what land uses are affected. The limitation of the problem in this study is that the parameters used are only sea level rise and there is no change in land subsidence and land use. The results showed that the height of the inundation in 2021 was 0.8 m with an area of 90.32 ha, which was caused by high tides. Spatial modeling is based on DEMNAS and tidal data with Map Algebra to create expressions in algebraic language and these expressions are run with the Raster Calculator tool to get new raster data. Modeling the prediction of inundation that occurs based on regression analysis and processed with the formula on the Map Algebra, in 2026 it reaches 1.05 m and in 2031 it reaches 1.12 m.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0522080469 |
Uncontrolled Keywords: | Genangan rob, Pantai Utara Jawa, Bencana wilayah pesisir, Inundation, North coast of Java Island, Coastal disaster. |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 551 Geology, hydrology, meteorology > 551.4 Geomorphology and hydrosphere > 551.46 Oceanography and submarine geology |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Ilmu Kelautan |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 06 Jun 2023 02:27 |
Last Modified: | 06 Jun 2023 02:27 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/200804 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Nurul Qoima Eka Kusuma.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2024. Download (3MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |