Perbandingan Metode Microwave-Assisted Hydrodistillation dan Hydrodistillation Konvensional terhadap Rendemen Minyak Serai Wangi (Cymbopogon winterianus Jowitt)

Indriyantini, Pamela Daniek and MP, Dr. Ir. Sandra Malin Sutan and STP., MP., Riska Septifani (2023) Perbandingan Metode Microwave-Assisted Hydrodistillation dan Hydrodistillation Konvensional terhadap Rendemen Minyak Serai Wangi (Cymbopogon winterianus Jowitt). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Indonesia merupakan salah satu negara penghasil tanaman serai wangi terbesar. Salah satu varietas tanaman serai wangi khas Indonesia yang berasal dari Jawa yaitu Cymbopogon winterianus Jowitt atau dapat disebut sebagai Mahapengiri. Serai wangi memiliki kandungan geraniol, sitronelal, flavonoid dan sitronelol yang dapat berperan sebagai antibakteri, antiinflamasi, antioksidan, antipasmodik dan lain-lainnya. Peran tersebut akan memberikan nilai tambah dari serai wangi serta dapat diaplikasikan dalam berbagai bidang industri. Proses distilasi pada serai wangi dilakukan untuk memisahkan komponen cairan dari padatan berdasarkan titik uapnya. Metode distilasi yang tepat dapat meningkatkan kualitas minyak atsiri serai wangi, misalnya warna, kecerahan, sifat fisikokimia, rendemen, aktivitas antimikroba dan kadar komponen utamanya yang memenuhi persyaratan mutu. Teknik distilasi yang dapat digunakan diantaranya adalah Hydrodistillation (HD) dan Microwave-Assisted Hydrodistillation (MAHD). Metode HD cocok digunakan untuk isolasi matriks tanaman dari minyak atsiri berupa daun, tetapi metode ini masih memiliki beberapa kekurangan. MAHD sendiri merupakan pengembangan dari metode HD dengan bantuan gelombang mikro (microwave), sehingga proses ekstraksi berjalan jauh lebih cepat. Penelitian ini dilakukan untuk membandingkan nilai rendemen minyak serai wangi yang didistilasi dengan metode HD dan metode MAHD. Berdasarkan hasil uji, dapat disimpulkan bahwa distilasi menggunakan bantuan gelombang mikro (microwave) mampu menghasilkan rendemen yang lebih tinggi dibandingkan dengan distilasi konvensional seperti Hydrodistillation yang tidak menggunakan gelombang mikro. Rendemen tertinggi diperoleh dari metode MAHD pada variasi daya 450 watt dengan besar rendemen 2,6067%.

English Abstract

Indonesia is one of the largest producers of citronella plants. One of the varieties of Indonesian citronella plants originating from Java is Cymbopogon winterianus Jowitt or can be referred to as Mahapengiri. Citronella contains geraniol, citronellal, flavonoids and citronellol which can act as antibacterial, anti-inflammatory, antioxidant, antipasmodic and others. This role will provide added value from citronella and can be applied in various industrial fields. The distillation process in citronella is carried out to separate the liquid component from the solid based on its vapor point. The right distillation method can improve the quality of citronella essential oil, for example, color, brightness, physicochemical properties, amendment, antimicrobial activity and the content of its main components that meet the quality requirements. Distillation techniques that can be used include Hydrodistillation (HD) and Microwave-Assisted Hydrodistillation (MAHD). The HD method is suitable for the isolation of the plant matrix from essential oils in the form of leaves, but this method still has some drawbacks. MAHD itself is a development of the HD method with the help of microwaves, so that the extraction process runs much faster. This study was conducted to compare the yield value of distilled citronella oil with the HD method and the MAHD method. Based on the test results, it can be concluded that distillation using a microwave is able to produce a higher yield compared to distillation that does not use a microwave. The highest amendment was obtained from the MAHD method of 450 watts of power variation with a yield of 2.6067%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0522100499
Uncontrolled Keywords: Distilasi, Hydrodistillation, Microwave-Assisted Hydrodistillation, Minyak Atsiri Serai Wangi, Rendemen, Distillation, Hydrodistillation, Microwave-Assisted Hydrodistillation, Citronella Essential Oil, Rendemen.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 19 May 2023 06:46
Last Modified: 19 May 2023 06:46
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/199909
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Pamela Daniek I..pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item