Pengaruh Sediaan Topikal Nano Gel Ekstrak Daun Belimbing Wuluh (Averrhoa bilimbi L.) Dan Cangkang Udang Terhadap Ketebalan Epitel Pada Proses Penyembuhan Luka Insisi Gingiva

Utomoputri, Tasya Safina and Prasetyaningrum, M.Ked, Drg. Nenny (2022) Pengaruh Sediaan Topikal Nano Gel Ekstrak Daun Belimbing Wuluh (Averrhoa bilimbi L.) Dan Cangkang Udang Terhadap Ketebalan Epitel Pada Proses Penyembuhan Luka Insisi Gingiva. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Epitel salah satu parameter keberhasilan penyembuhan luka dalam perbaikan jaringan pada luka insisi gingiva. Daun belimbing wuluh mengandung senyawa saponin yang dapat membantu merangsang re-epitelisasi. Cangkang udang sebagai bahan baku kitosan memiliki biokompatibilitas yang baik dalam proses penyembuhan luka karena mampu mempercepat regenerasi sel. Nanopartikel dalam matriks gel dapat meningkatkan lamanya kontak dan terapi efek pada pemberian obat secara topikal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh topikal nano gel ekstrak daun belimbing wuluh dan cangkang udang terhadap ketebalan epitel pada proses penyembuhan luka insisi gingiva. Metode yang digunakan adalah True Experimental secara in vivo yang dibagi menjadi lima kelompok menggunakan Rattus norvegicus, yaitu kelompok kontrol negatif (K-), kelompok kontrol positif (K+), kelompok perlakuan nano gel ekstrak daun belimbing wuluh dan cangkang udang dengan konsentrasi 5% (P1), 10% (P2), dan 15% (P3). Tikus dikorbankan pada hari ke-7, kemudian ketebalan epitel diamati menggunakan mikroskop digital perbesaran 400x dan diukur ketebalannya menggunakan mikrometer digital. Analisa data dengan One Way Anova menunjukkan terdapat perbedaan bermakna ketebalan epitel antar kelompok (p<0,05). Hasil uji Post-Hoc Tukey didapatkan perbedaan yang signifikan pada kelompok P2, dimana memiliki ketebalan epitel yang paling tinggi. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa pemberian topikal nano gel ekstrak daun belimbing wuluh (Averrhoa bilimbi L.) dan cangkang udang berpengaruh terhadap ketebalan epitel pada proses penyembuhan luka insisi gingiva.

English Abstract

Epithelium one of the parameters for the success of wound healing in tissue repair in gingival incision wounds. Starfruit leaves contain saponin compounds that can help stimulate re-epithelialization. Shrimp shell as raw material for chitosan has good biocompatibility in the wound healing process because it can accelerate cell regeneration. Nanoparticles in the gel matrix can increase the duration of contact and the therapy effect of topical drug administration. The aim of this study was to determine the effect of topical nano gel of starfruit leaf extract and shrimp shells on epithelium thickness in Gingival Incision Wound Healing Process. The method used is true experimental in vivo which was divided into five groups using Rattus norvegicus, that were negative control group (K-), positive control group (K+), treatment groups nano gel of starfruit leaf extract and shrimp shells with a concentration of 5% (P1), 10% (P2), and 15% (P3). Rats were sacrificed on seven days, then epithelium thickness was observed using a digital microscope with 400x magnification and its thickness was measured using a digital micrometer. Data analysis using the One Way Anova test showed a significant difference in epithelium thickness between groups (p<0,05). Result of Post-Hoc Tukey test showed a significant difference in the P2 group which had the highest epithelium thickness. Based on the results of the study, it can be concluded that the topical application of nano gel of starfruit leaf (Averrhoa bilimbi L.) extract and shrimp shells affects the epithelium thickness in gingival incision wound healing process.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0522140039
Uncontrolled Keywords: Nano gel, ekstrak daun belimbing wuluh, cangkang udang, ketebalan epitel, luka insisi gingiva, Nano gel, starfruit leaf extract, shrimp shells, epithelium thickness, gingival incision.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 617 Surgery, regional medicine, dentistry, ophthalmology, otology, audiology > 617.6 Dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Kedokteran Gigi
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 15 May 2023 03:46
Last Modified: 15 May 2023 03:46
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/199548
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Tasya Safina Utomoputri.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item