Uji Perbandingan Rasio Kalsium Fosfat pada Nano Tooth Graft dan Micro Tooth Graft menggunakan Scanning Electron Microscopy with Energy Dispersive X-ray Spectroscopy (SEM/EDS)

Ningtyas, Pingkan Ayu and Sp. Perio, drg. Ega Lucida Chandra K, (2022) Uji Perbandingan Rasio Kalsium Fosfat pada Nano Tooth Graft dan Micro Tooth Graft menggunakan Scanning Electron Microscopy with Energy Dispersive X-ray Spectroscopy (SEM/EDS). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kerusakan tulang penyangga pada kasus periodontitis bisa diatasi bone graft. Bone graft yang baik adalah yang meniru sifat kimia dan struktur tulang asli. Sifat tulang asli yang diharapkan yaitu memungkinkan adhesi dan proliferasi sel, memiliki struktur berpori yang sesuai untuk pertumbuhan sel dan difusi nutrisi ke sel, biokompatibel dan biodegradabel. Gigi dan tulang memiliki banyak kemiripan. Kemiripan gigi dengan tulang merupakan potensi remodeling yang baik sehingga dibuatlah tooth graft yaitu bone graft yang terbuat dari gigi manusia. Penelitian ini dilakukan untuk membandingkan perbedaan rasio kalsium fosfat pada nano tooth graft dengan micro tooth graft. Kedua sampel dibandingkan dengan studi komparasi. Tidak ada pengontrolan variabel, maupun perlakuan dari peneliti. Penelitian dilakukan secara ilmiah, peneliti mengumpulkan data dengan menggunakan instrumen yang bersifat mengidentifikasi. Hasilnya dianalisis untuk mencari perbedaan diantara variabelvariabel yang diteliti, yaitu yang paling mendekati standar rasio kalsium fosfat untuk bone graft. Hasil uji nano tooth graft dan micro tooth graft menggunakan EDS didapatkan kandungan unsur utama yang terlihat yaitu Calcium (Ca), Phosphat (P), dan Oksigen (O) disertai juga unsur pengotor. Dengan hasil nilai Wt% dan At% didapatkan rasio kalsium fosfat dari micro tooth graft adalah 2.37 dan 1.83, sedangkan untuk nano tooth graft adalah 2.51 dan 1.94. Kedua sampel tooth graft yang diuji pada penelitian kali ini menunjukkan rasio kalsium fosfat yang lebih dari 1 sehingga tidak mudah larut dan dapat diterima oleh tubuh. Akan tetapi, nilai rasio kalsium fosfat yang didapatkan masih diatas nilai teoritis (1.67). Hal ini disebabkan karena tooth graft masih mengandung unsur pengotor yang memengaruhi nilai Wt% dan At%. Rasio kalsium fosfat lebih dari 2 mendukung adhesi osteoblas terbesar namun induksi viabilitas osteoblas dan produksi oksida nitrat tinggi, dibandingkan dengan rasio kalsium fosfat 1. Rasio kalsium fosfat di atas 2 akan menjadi pilihan baik untuk aplikasi semen tulang untuk pengisian defek perawatan ortopedi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat perbedaan rasio kalsium fosfat pada nano tooth graft dan micro tooth graft diuji dengan Energy Dispersive X-ray Spectroscopy (EDS). Saran peneliti yang perlu dilakukan unutk penelitian selanjutnya, yaitu untuk melakukan proses eliminasi komponen pengotor pada starting material, proses inertisasi sehingga proses pembuatan tooth graft bebas dari kontaminan dari udara.

English Abstract

Damage to the supporting bones in periodontitis cases can be treated with bone grafts. A good bone graft is one that mimics the chemical properties and structure of real bone. The expected properties of native bone are that it allows cell adhesion and proliferation, has a porous structure suitable for cell growth and diffusion of nutrients to cells, is biocompatible and biodegradable. Teeth and bones have a lot in common. The resemblance of the tooth to the bone is a good remodeling potential, so a tooth graft is made, namely a bone graft made from human teeth. This study was conducted to compare the difference in the ratio of calcium phosphate in nano tooth grafts with micro tooth grafts. The second sample was compared with a comparative study. There are no control variables, nor action from the researcher. Research is carried out scientifically, researchers collect data using identifying instruments. The results were analyzed to find differences between the studied variables, namely the closest to the standard calcium phosphate ratio for bone graft. The results of nano tooth graft and micro tooth graft tests using EDS showed that the main constituents were visible, namely Calcium (Ca), Phosphate (P), and Oxygen (O) along with impurities. With the results of Wt% and At% values, the ratio of calcium phosphate obtained from micro tooth grafts was 2.37 and 1.83, while for nano tooth grafts were 2.51 and 1.94. The two tooth graft samples tested in this study showed a calcium phosphate ratio of more than 1, so they are not easily soluble and can be accepted by the body. However, the value of the calcium phosphate ratio obtained is still above the theoretical value (1.67). This is because tooth grafts still contain impurities that affect the Wt% and At% values. A calcium phosphate ratio of more than 2 supports the greatest osteoblast adhesion but the induction of osteoblast viability and nitric oxide production is high, compared to a calcium phosphate ratio of 1. A calcium phosphate ratio of above 2 would be a good choice for application of bone cement for filling defects in orthopedic treatment. The conclusion of this study is that there are differences in the ratio of calcium phosphate in nano tooth grafts and micro tooth grafts tested by Energy Dispersive X-ray Spectroscopy (EDS). The researcher's suggestion that needs to be done for further research is to carry out the process of eliminating impurity components in the starting material, the inertization process so that the process of making tooth grafts is free from contaminants from the air.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0522140032
Uncontrolled Keywords: Energy Dispersive X-ray Spectroscopy, micro tooth graft, nano tooth graft, rasio kalsium fosfat, Energy Dispersion X-Ray Spectroscopy, micro tooth graft, nano tooth graft, Ca/P ratio.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 617 Surgery, regional medicine, dentistry, ophthalmology, otology, audiology > 617.6 Dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Kedokteran Gigi
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 15 May 2023 02:49
Last Modified: 15 May 2023 02:49
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/199526
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Pingkan Ayu Ningtyas.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (8MB)

Actions (login required)

View Item View Item