Analisis Kesulitan Mahasiswa P4 Universitas Brawijaya dalam Melaksanakan Pengajaran Daring Mata Pelajaran Bahasa Jepang dengan Metode Pembelajaran Discovery Learning di SMA Negeri 2 Malang

Tantri, Irke Erfina and Ulfah Sutiyarti, S.Pd., M.Pd. (2020) Analisis Kesulitan Mahasiswa P4 Universitas Brawijaya dalam Melaksanakan Pengajaran Daring Mata Pelajaran Bahasa Jepang dengan Metode Pembelajaran Discovery Learning di SMA Negeri 2 Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuannuntuk menganalisisskesulitan dalam mengajar daring pada mata pelajaran bahasa Jepang dengan metode pembelajaran discovery learning yang dilakukan oleh mahasiswa P4 di SMA Negeri 2 Malang.Maka, pentingnya seorang mahasiswa untuk mampu menguasai metode dalam mengarahkan peserta didik lebih aktif dan memberikan kebebasan dalam menemukan ide-idenya Ellyza (2015, hal.34). Penelitian ini menggunakan penelitian pendekatan deskriptif kuantitatif kualitatif.Data penelitian diperoleh dari sampel yaitu mahasiswa P4 jurusan pendidikan bahasa Jepang yang melaksanakan P4 daring di SMA Negeri 2 Malang.Teknik mengumpulkan data menggunakan teknik kuesioner campuran.Analisisdata berupa analisis perhitungan prosentaseyang kemudian dideskripsikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa P4 selama mengajar daring mengalami kesulitan saat menerapkan tahapan-tahapan pelaksanaan metode pembelajaran discovery learning secara daring yaitu, tahap stimulasi pada kemampuan memberikan motivasi kepada peserta didik (90%),tahap identifikasi masalah pada kemampuan mengarahkan peserta didik untuk menjawab dugaan sementara (70%),tahap pengumpulan data dalam mengawasi peserta didik untuk mencari bahan materi lain dan merangsang peserta didik lebih aktif (65%),tahap pengelolaan data dalam memberikan peserta didik pengetahuan atau pemahaman baru (75%), tahap pembuktian dalam mengawasi peserta didik untuk memperhatikan dalam memeriksa informasi (80%), tahap menarik kesimpulan dalam memberikan kesimpulan (65%) dan memberi kesempatan kepada peserta didik dalam meyimpulkan informasi (75%) dan tahap penilaian dalam membuat nontes (60%). Penyebab kesulitan yaitu tidak dapat mengontrol peserta didik dan sulitnya mengawasi selama daring, serta pembelajaran daring yang hanya menggunakan platform E-Learning, whatsapp dan zoom.

Other obstract

こ の 研 究 の 目 的 は 、 SMA Negeri 2 Malang で P4 の 学 生 が 行 っ た discovery learning 法を使用して、日本の被験者に、オンライン教育に 困難を分析します。したがって、教師が生徒にもっと積極的になり、アイ デアを見つける自由を提供するように指示する方法を習得できることが重 要です(Ellyza 2015, p.34)。 この研究では、定性的、定量的、記述的アプローチを使用しています。 調査データは SMA Negeri 2 Malang で P4 をした日本語教育学科という サンプルから取得されました。データを収集する方法はミックスアンケー トを使用します。データ分析はパーセンテージ計算分析を使用し、次にそ れを説明されました。 結果は、オンライン教育中の P4 学生が、オンライン発見学習方法 を実装する段階を実装する際に困難を経験したことを示しました。これに は、学生にモチベーションを提供する能力の刺激段階(90%)、一時的な 仮定に答えるように学生に指示する能力の問題特定段階(70%)が含まれ ます。他の資料を探すように生徒を監督し、生徒がより活発になるように 刺激するデータ収集段階(65%)、生徒に新しい知識や理解を提供するデ ータ管理段階(75%)、情報の確認に注意を払うよう生徒を監督する証拠 段階(80%)、結論を提供する際に結論を導き出す段階(65%)、学生に 情報を結論付ける機会を与える段階(75%)、および非テストを行う際の 評価段階(60%)。困難の原因は、学生を制御できないこと、オンライン 教育中の監視の困難さ、および E-Learning プラットフォーム、Whatsapp、 Zoom のみを使用するオンライン学習です。

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0520120195
Uncontrolled Keywords: Kesulitan, Pembelajaran Daring, Discovery Learning, 困難、オンライン学習、発見学習
Subjects: 400 Language > 495 Languages of east and southeast Asia > 495.6 Japanese
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Pendidikan Bahasa Jepang
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 12 May 2023 01:54
Last Modified: 12 May 2023 01:54
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/199472
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Irke Erfina Tantri.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (6MB)

Actions (login required)

View Item View Item