Irwanto, - and Moch Zairul Alam,, S.H, M.H. and Ranitya Ganindha, S.H., M.H (2022) Analisis Yuridis Transaksi Semu Dalam Perdagangan Efek Berdasarkan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1995 Tentang Pasar Modal. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pertumbuhan perekonomian di Indonesia yang terus berkembang menjadikan Indonesia sebagai negara incaran Para investor untuk melakukan investasi. Jadi pasar modal Indonesia juga harus dikembangkan agar dapat mengimbangi pesatnya kondisi pasar modal sekarang. tetapi undang-undang pasar modal Indonesia yang dibuat pada tahun 1995 sudah tidak sesuai dengan kondisi pasar modal dengan modernitas saat ini. mengakibatkan terdapat celah yang bisa dimanfaatkan oleh investor untuk curang. Transaksi Semu dalam Manipulasi pasar pada akhirnya dapat merugikan banyak investor lain. Berdasarkan latar belakang penelitian di atas, maka dirumuskan 2 (dua) rumusan masalah untuk diuraikan, difahami, dan dianalisis sesuai dengan ketentuan undang-undang Nomor 8 Tahun 1995 tentang pasar modal (UUPM) Rumusan masalah pertama yaitu Bagaimana analisis kelemahan pengaturan Transaksi Semu berdasarkan Undang-Undang Nomor 8 tahun 1995 tentang Pasar Modal. Rumusan masalah kedua adalah Bagaimana formulasi pengaturan terkait transaksi semu yang memadai dalam ketentuan pasar modal di indonesia. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian hukum metode yuridis normatif dengan pendekatan penelitian yaitu dan undang-undang, konseptual dan perbandingan. Bahan hukum primer diperoleh dari undang-undang pasar modal di Indonesia dan peraturan pendukung. bahan hukum sekunder diperoleh dari buku, jurnal, dan putusan pengadilan. serta bahan hukum tersier dari penelitian terkait, makalah, kamus, Bahasa Hukum, materi seminar atau internet. Dengan semakin maraknya perbuatan manipulasi pasar terutama itu dalam perbuatan Transaksi Semu di Pasar Modal mengimbangi perkembangan pesat kegiatan di Pasar Modal dengan mengikuti standar internasional, maka perlu dibuat formulasi baru peraturan Transaksi Semu di UUPM mengenai ruang lingkup dan sanksi Transaksi Semu. mengenai ruang lingkup tindakan, penafsir, kelengkapan peraturan, sanksi remidi serta pembuktiannya dengan metode civil penalty.
English Abstract
Economic growth in Indonesian that continues to develop makes Indonesian a target country for investors to invest. So the Indonesian capital market must also be developed in order to keep pace with the current rapid capital market conditions. however, the Indonesian capital market law enacted in 1995 is no longer in accordance with the current modernity of the capital market. resulting in loopholes that investors can exploit to cheat. Wash trading in market manipulation can end up harming many other investors. Based on the background of the research above, 2 (two) problem formulations were formulated to be described, understood, and analyzed in accordance with the provisions of Law Number 8 of 1995 concerning the Capital Market (UUPM). Law Number 8 of 1995 concerning Capital Market. The formulation of the second problem is how to formulate an adequate regulation related to quasi-transactions in the provisions of the capital market in Indonesian. This study uses a type of legal research normative juridical method with a research approach that is and law, conceptual and comparative. Primary legal materials are obtained from the capital market laws in Indonesian and supporting regulations. Secondary legal materials are obtained from books, journals, and court decisions. as well as tertiary legal materials from related research, papers, dictionaries, Legal Language, seminar materials or the internet. With the increasing prevalence of market manipulation, especially in the act of pseudo transactions in the capital market, to keep pace with the rapid development of activities in the capital market by following international standards, it is necessary to make a new formulation of the pseudo transaction regulations in the Capital Market Law regarding the scope and sanctions of pseudo transactions. regarding the scope of action, interpretation, completeness of regulations, remedial sanctions and the proof by using the civil penalty method.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0522010148 |
Subjects: | 300 Social sciences > 340 Law |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 08 May 2023 04:24 |
Last Modified: | 08 May 2023 04:24 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/198887 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
IRWANTO KSI.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2024. Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |