Rahmawati,, Anisa and Dr. Drs. Siswidiyanto,, MS., and Dr. Niken Lastiti, V.A., S.AP, M.AP., (2022) STRATEGI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM MEWUJUDKAN DESA MANDIRI DI KABUPATEN MALANG MELALUI DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini dilakukan atas berhasilnya Pemerintah Kabupaten Malang melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) dalam mengentaskan desa tertinggal. Dilihat melalui indeks ketahanan sosial, ekonomi, dan ekologi atau lingkungan, sudah tidak ada lagi status desa tertinggal di Kabupaten Malang. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui, mendeskripsikan dan menganalisis tentang alternatif serta praktik strategi DPMD dalam mewujudkan desa mandiri di Kabupaten Malang. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Fokus dari penelitian ini adalah melihat praktik, hasil dari praktik serta faktor-faktor pendukung dan penghambat strategi DPMD Kabupaten Malang dalam usaha untuk mewujudkan desa mandiri. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi dan dokumen. Analisis data yang digunakan oleh peneliti adalah Miles, Huberman dan Saldana yang dimulai dari pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menjelaskan bahwa DPMD telah melakukan beberapa upaya strategi untuk mewujudkan desa mandiri di Kabupaten Malang dengan cara merealisasikan potensi yang ada, melakukan kegiatan pembinaan dan pembimbingan terhadap masyarakat, membangun sinergitas mulai dari tingkat pusat sampai dengan ke tingkat desa, serta melakukan pengembangan kapasitas lembaga serta aparatur pemerintahan desa. Dalam praktiknya, DPMD Kabupaten Malang mengalami hambatan dikarenakan beberapa faktor yaitu terbatasnya SDM, kurangnya ketrampilan dan pengetahuan masyarakat serta pelaksanaan yang kurang maksimal. Rekomendasi dari peneliti untuk DPMD Kabupaten Malang sebaiknya lebih mengoptimalkan lagi jumlah SDA yang ada sehingga program pemberdayaan dapat dilakukan lebih merata, dalam melakukan kegiatan bimbingan dan pelatihan perlu dilakukan dengan alternatif metode yang lebih efektif, mengadakan pendamping yang dapat memantau program masyarakat secara rutin.
English Abstract
This research was conducted on the success of the Malang Regency Government through the Community and Village Empowerment Service (DPMD) in alleviating underdeveloped villages. Judging from the index of social, economic, and ecological or environmental resilience, there is no longer a status of underdeveloped villages in Malang Regency. The purpose of this study is to find out, describe and analyze alternatives and practice of DPMD strategies in realizing independent villages in Malang Regency. This study uses descriptive research with a qualitative approach. The focus of this research is to look at the practice, the results of the practice as well as the supporting and inhibiting factors of the Malang Regency DPMD strategy in an effort to realize an independent village. Data collection techniques used in this study were interviews, observations and documents. The data analysis used by the researcher is Miles, Huberman and Saldana starting from data collection, data condensation, data presentation and conclusion drawing. The results of the study explain that DPMD has made several strategic efforts to realize an independent village in Malang Regency by realizing the existing potential, conducting coaching and mentoring activities for the community, building synergy from the central level to the village level, as well as developing institutional capacity and village government apparatus. In practice, Malang Regency DPMD encountered obstacles due to several factors, namely limited human resources, lack of community skills and knowledge and less than optimal implementation. Recommendations from researchers for the Malang Regency DPMD should be to build coordination of cooperation with the sub-district head and village heads to participate in fostering each village, be more active in conducting intensive guidance and training with methods that are in accordance with community conditions, as well as conducting regular and gradual evaluations.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0522030139 |
Uncontrolled Keywords: | Strategi, Pemberdayaan Masyarakat, Desa MandiriStrategy, Community Empowerment, Independent Village |
Subjects: | 300 Social sciences > 351 Public administration |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara |
Depositing User: | Samuri |
Date Deposited: | 20 Mar 2023 07:36 |
Last Modified: | 20 Mar 2023 07:36 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/197782 |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Anisa Rahmawati.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2024. Download (4MB) |
Actions (login required)
View Item |