Tinjauan Yuridis Penjatuhan Putusan Pidana Pembinaan Oleh Hakim Terhadap Anak Pelaku Pembunuhan (Studi Kasus Putusan Nomor: 1/Pid.Sus- Anak/ 2020/ Pn.Kpn)

Pardede, Artha Asih Margaretha (2022) Tinjauan Yuridis Penjatuhan Putusan Pidana Pembinaan Oleh Hakim Terhadap Anak Pelaku Pembunuhan (Studi Kasus Putusan Nomor: 1/Pid.Sus- Anak/ 2020/ Pn.Kpn). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada Skripsi ini, permasalahan yang diangkat penulis untuk diteliti yaitu mengenai Anak sebagai pelaku tindak pidana pembunuhan, pilihan tema tersebut dilatarbelakangi oleh kasus yang terjadi pada tahun 2020, di Pengadilan Negeri Kelas IB Kepanjen Kab. Malang dimana seorang Anak melakukan tindak pidana pembunuhan terhadap seseorang yang diduga sebagai begal. Hakim memberikan putusan pembinaan dalam lembaga terhadap Anak di Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Darul Aitam di Wajak Kab Malang. Berdasarkan hal tersebut, karya tulis ini mengangkat rumusan masalah: 1. Apakah dasar pertimbangan hakim menjatuhkan pidana pembinaan terhadap anak pelaku pembunuhan? 2. Apakah putusan hakim Nomor 1/Pid.Sus-Anak/ 2020/ PN.KPn memenuhi asas-asas dalam Undang-Undang Sistem Peradilan Pidana Anak? Untuk menjawab permasalahan di atas, penelitian hukum normatif ini menggunakan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan kasus. Terdapat 3 bahan hukum yang penulis gunakan dalam penelitian ini. Bahan hukum yang digunakan dalam penelitian ini adalah bahan hukum primer, sekunder dan tersier, dianalisis menggunakan metode interpretasi gramatikal. Berdasarkan pembahasan, diperoleh hasil bahwa dasar pertimbangan hakim dalam pemberian pidana pembinaan dalam lembaga terhadap Anak bahwa Anak terbukti bersalah melakukan tindak pidana penganiayaan yang mengakibatkan kematian, pertimbangan hakim juga didasarkan dengan norma hukum (norma hukum tertulis maupun tidak tertulis) serta teori kepastian hukum. Oleh karena itu Anak harus diberikan sanksi pidana namun bukan sebagai pembalasan atas perbuatan Anak. Terdapat asas yang tidak terpenuhi dalam putusan hakim nomor 1/Pid.Sus-Anak/2020/PN.KPn, asas tersebut adalah asas keadilan.

English Abstract

In this thesis, the author raises the issue of children as perpetrators of the crime of murder, the choice of the theme is motivated byacase that occurred in 2020, in the Class IB District Court of Kepanjen Kab. Malang, whereachild commitsacrime of murder against someone suspected of beingarobber. The judge gave a decision on institutional guidance to children at the Darul Aitam Child Welfare Institution in Wajak, Malang Regency. Based on this, this paper raises the formulation of the problem: 1. What is the basis for the judge's consideration of imposing a punishment for fostering a child who is a murderer? 2. Does the judge's decision Number 1/Pid.Sus�Anak/2020/PN.KPn fulfill the principles in the Juvenile Criminal Justice System Act? To answer the above problems, this normative legal research uses a statutory approach and the case approach. The legal materials used in this study are primary, secondary and tertiary legal materials, analyzed using grammatical interpretation methods. Based on the discussion, it was found that the basis of the judge's consideration in providing criminal guidance in the institution to the child was that the child was proven guilty of committing a criminal act of persecution that resulted in death, the judge's consideration was also based on legal norms (written and unwritten legal norms) and the theory of legal certainty. Therefore, the child must be given a criminal sanction, but not in retaliation for the child's actions. There is a principle that is not fulfilled in the judge's decision number 1/Pid.Sus�Anak/2020/PN.KPn, this principle is the principle of justice

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 20 Mar 2023 06:14
Last Modified: 20 Mar 2023 06:14
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/197761
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Artha Asih Margaretha Pardede.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item