Pengaruh Dukungan Keluarga, Sosial Ekonomi, Kepemilikan Jaminan Kesehatan, Tempat Pelayanan Dan Rujukan Terhadap Kematian Ibu Akibat Preeklampsia “ Studi Kasus Di Kabupaten Jember Tahun 2016-2020

Fathiyyah, Nurul and Dr. dr. Sutrisno, SpOG (K) and Dr. dr. I Wayan Agung Indrawan, SpOG (K). (2022) Pengaruh Dukungan Keluarga, Sosial Ekonomi, Kepemilikan Jaminan Kesehatan, Tempat Pelayanan Dan Rujukan Terhadap Kematian Ibu Akibat Preeklampsia “ Studi Kasus Di Kabupaten Jember Tahun 2016-2020. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Angka Kematian ibu di Indonesia, khususnya di provinsi Jawa Timur Kabupaten Jember, masih mengalami peningkatan setiap tahunnya dengan penyebab tertinggi nya adalah komplikasi preeklamsia. Seringkali ibu hamil tidak terdeteksi secara dini karena tidak melakukan kunjungan rutin antenatal care sehingga sering ditemui ibu didapati preeklamsia dengan kondisi yang sudah buruk dan memerlukan perawatan yang cepat dan tepat. Faktor risiko perberatan kondisi preeklamsia yang dialami ibu hamil didorong oleh faktor-faktor medis dan non medis. Adapun pada faktor non medis dukungan keluarga, status ekonomi, jaminan kesehatan, tempat pelayanan dan proses rujukan sebagai faktor-faktor penting yang dapat mempengaruhi keberhasilan dalam pencegahan terjadinya preeklamsi yang dapat mengakibatkan kematian maternal. Keefektifan dan peningkatan kualitas pada faktor- faktor tersebut diharapkan dapat menurunkan penyebab kematian maternal yang disebabkan 3 T yaitu terlambat mengenali tanda bahaya dan mengambil keputusan, terlambat dirujuk ke fasilitas kesehatan dan terlambat ditangani tenaga kesehatan maupun terlambat mendapatkan penanganan dari tenaga kesehatan dilayanan kesehatan. Penelitian ini adalah penelitian observasional analitik dengan pendekatan case control study. Penelitian ini dilaksanakan bulan Januari – Februari 2022. Subjek penelitian sebanyak 124 ibu dengan preeklamsia yang dibagi menjadi 2 kelompok yaitu 42 ibu preeklamsia yang meninggal sebagai kelompok kasus dan 82 ibu preeklamsia yang masih hidup sebagai kelompok control. Data diambil melalui form Otopsi Verbal Maternal (OVM), PWS KIA dan Register ibu untuk mendapatkan data dukungan keluarga, sosial ekonomi, kepemilikan jaminan kesehatan, tempat pelayanan dan rujukan. Analisa data menggunakan uji chisquare dan dilanjutkan dengan uji regresi logistic berganda dilakukan dengan menggunakan software SPSS versi versi 23.0 dengan alpha = 0.05. Hasil penelitian didapatkan faktor yang berpengaruh terhadap kematian ibu akibat preeklamsia adalah dukungan keluarga (p = 0.002), pendapatan (p = 0.015), kepemilikan jaminan kesehatan (p 0.003), tempat pelayanan (p = 0.021), jarak rujukan (p = 0.004) dan ketepatan waktu rujukan (p = 0.036). terdapat dua variabel yang tidak berpengaruh terhadap kematian ibu akibat preeklamsia yaitu variabel pendidikan (p = 0.563) dan pekerjaan (p = 0.796). Faktor yang dominan berpengaruh terhadap kematian ibu akibat preeklamsia adalah faktor pendapatan. Dan faktor pendapatan memiliki pengaruh terhadap variabel independen lainnya seperti dukungan keluarga, pendidikan, pekerjaan, pendapatan, kepemilikan jaminan kesehatan, dan rujukan

English Abstract

The maternal mortality rate in Indonesia, especially in the province of East Java, Jember Regency, is still increasing every year with the highest cause being complications of preeclampsia. Often pregnant women are not detected early because they do not make regular antenatal care visits, so it is often found that women have preeclampsia with conditions that are already bad and require prompt and appropriate treatment. The risk factors for aggravating the condition of preeclampsia experienced by pregnant women are driven by medical and non-medical factors. As for the non-medical factors, family support, economic status, health insurance, place of service and the referral process as important factors that can affect success in preventing the occurrence of preeclampsia which can lead to maternal death. The effectiveness and quality improvement of these factors is expected to reduce the causes of maternal death caused by the 3 Ts, namely being late in recognizing danger signs and making decisions, being referred to health facilities too late and being handled by health workers too late or getting treatment from health workers in health services. This research is an analytical observational study with a case control study approach. This study was conducted from January to February 2022. The research subjects were 124 mothers with preeclampsia who were divided into 2 groups, namely 42 preeclampsia mothers who died as the case group and 82 preeclampsia mothers who were still alive as the control group. The data was taken through the Maternal Verbal Autopsy (OVM) form, PWS KIA and the Mother's Register to obtain data on family support, socioeconomics, ownership of health insurance, places of service and referrals. Data analysis using chi-square test and continued with multiple logistic regression test was performed using SPSS version 23.0 software with alpha = 0.05. The results showed that the factors that influenced maternal mortality due to preeclampsia were family support (p = 0.002), income (p = 0.015), ownership of health insurance (p 0.003), place of service (p = 0.021), referral distance (p = 0.004) and timeliness of referrals (p = 0.036). There are two variables that have no effect on maternal mortality due to preeclampsia, namely education (p = 0.563) and occupation (p = 0.796). The dominant factor influencing maternal mortality due to preeclampsia is the income factor. And the income factor has an influence on other independent variables such as family support, education, employment, income, ownership of health insurance, and referrals

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: 0422060119
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 618 Gynecology, obstetrics, pediatrics, geriatrics > 618.2 Obstetrics
Divisions: S2/S3 > Magister Kebidanan, Fakultas Kedokteran
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 03 Feb 2023 05:08
Last Modified: 03 Feb 2023 05:08
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/197274
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Nurul Fathiyyah.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item