Upaya Meningkatkan Kemampuan Mengidentifikasi Unsur Teks Drama Melalui Metode Diskusi Pada Siswa Kelas VIII-B SMP Brawijaya Smart School.

Aini, Nur (2022) Upaya Meningkatkan Kemampuan Mengidentifikasi Unsur Teks Drama Melalui Metode Diskusi Pada Siswa Kelas VIII-B SMP Brawijaya Smart School. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan metode diskusi mengenai Upaya Meningkatkan Kemampuan Mengidentifikasi Unsur Teks Drama Melalui Metode Diskusi Pada Siswa Kelas VIII-B SMP Brawijaya Smart School dengan subjek penelitian 32 siswa. Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya nilai hasil belajar siswa dalam pembelajaran pada kompetensi materi teks drama banyak siswa yang cenderung bersikap pasif ketika pembelajaran berlangsung sehingga siswa yang aktif hanya siswa tertentu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan metode diskusi untuk meningkatkan kemampuan mengidentifikasi unsur teks drama Melalui Metode Diskusi Pada Siswa Kelas VIII-B SMP Brawijaya Smart School dan untuk mengetahui hasil belajar siswa dalam mengidentifikasi unsur teks drama dengan metode diskusi pada siswa kelas VIII-B di SMP Brawijaya Smart School. Pada penelitian ini, instrumen yang digunakan adalah instrumen tes dan non tes. Hasil Penelitian pada siklus 1 menunjukkan jumlah siswa tuntas sebanyak 5 orang siswa dan 24 orang siswa tidak tuntas dalam materi menemukan kata dalam puzzle maker tentang pengertian teks drama. Nilai rata-rata yang didapatkan adalah 43,8 dengan presentase ketuntasan 82,7 yang masuk dalam kategori baik. Pada siklus II, hasil belajar siswa lebih meningkat dengan jumlah siswa yang tuntas berjumlah 29 siswa dan siswa yang tidak tuntas berjumlah 2 siswa.Pada siklus II didapatkan hasil nilai rata-rata adalah 78,70 dengan presentase ketuntasan 93,54% yang masuk dalam kategori sangat baik. Nilai tersebut membuktikan bahwa terdapat peningkatan yang signifikan pada siklus II dengan selisih nilaii rata-rata adalah 0,68

English Abstract

Classroom Action Research (CAR) with a discussion method regarding Efforts to Improve the Ability to Identify Elements of Dramatic Texts Through Discussion Methods for Class VIII-B Students of SMP Brawijaya Smart School with 32 students as research subjects. The problem in this study is the low value of student learning outcomes in learning on the competence of drama text material, many students tend to be passive when learning takes place so that only certain students are active. The purpose of this study was to determine the application of the discussion method to improve the ability to identify elements of drama texts through the Discussion Method in Class VIII-B students of SMP Brawijaya Smart School and to determine student learning outcomes in identifying elements of drama texts with the discussion method in class VIII-B students. at SMP Brawijaya Smart School. In this study, the instruments used were test and non-test instruments. The results of the research in cycle 1 showed that the number of students completed as many as 5 students and 24 students did not complete the word finding material in the puzzle maker about the meaning of drama text. The average value obtained is 43.8 with a completeness percentage of 82.7 which is included in the good category. In cycle II, student learning outcomes increased with the number of students who completed 29 students and students who did not complete 2 students. In cycle II, the average score was 78.70 with a mastery percentage of 93.54% which was included in the category very good. This value proves that there is a significant increase in cycle II with an average difference of 0.68.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0522120174
Uncontrolled Keywords: Mengidentifikasi, Unsur Teks Drama, Metode Diskusi
Subjects: 400 Language > 499 Non-Austronesian languages of Oceania, Austronesian languages, miscellaneous languages > 499.22 Malayo-Polynesian languages of Indonesia, Malaysia, Singapore, Brunei, East Timor; Chamic languages > 499.221 Indonesian (bahasa Indonesia)
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 02 Feb 2023 03:10
Last Modified: 02 Feb 2023 04:05
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/197235
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Nur Aini.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item