Adrian, Danny and Prof.Dr.H.Bambang Suharto,., MS and Dr. Eng. Evi Kuriati,, S.TP, M.T (2021) Efektifitas Penggunaan Pupuk Padat Organik Terhadap Pertumbuhan Tanaman Padi (Oryza satifa L.) dengan Sistem Hidroganik. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Dalam pemeliharan pertumbuhan tanaman pertanian tidak terlepas dari penggunaan pupuk kimia yang sering kali digunakan karena mudah untuk didapatkan dan penggunaannya tidak sulit. Akan tetapi kekurangan dari pupuk kimia disini disamping harus mengeluarkan biaya untuk membeli dan terkedang mengalami krisis pupuk pada waktu-waktu tertentu. Selain itu berdampak adanya kontaminan terhadap hasil panen maupun lngkungan tanah dan air yang terkena dampaknya. Bila tidak disertai pengelolaan sampah yang berkelanjutan dan ramah lingkungan, volume sampah yang semakin meningkat dapat menimbulkan penurunan daya dukung lingkungan. Penggunaan pupuk organik menjadi solusi sederhana untuk mengurangi biaya pembelian dan mengurangi penggunaan bahan bahan kimia yang sebenarnya kurang baik bagi kelangsungan mahkluk hidup. Seperti halnya sampah organik yang diolah menjadi pupuk dan kompos dimana sumber sampah tersebut kebanyakan berasal dari kegiatan domestik seperti pertenakan dan sampah hasil pertanian. selain itu penumpukan hasil kotoran sisa perternakan dan hasil sampah pertanian akan terus bertambah jika tidak dilakukan pengolahan terhadap bahan sisa tersebut. Pemanfaatan bahan sisa pertenakan dan sampah pertanian dapat digunakan untuk membuat pupuk organik cair untuk menjadi lebih bernilai ekonomis. Pupuk organik dapat berbentuk padat maupun dalam bentuk cair tergantung cara pemakaiannya. Kelebihan pupuk organik cair adalah unsur hara yang dikandungnya lebih cepat tersedia dan mudah diserap oleh akar tanaman. Selain dengan cara disiramkan ke tanaman, pupuk cair dapat digunakanlangsung dengan cara disemprotkan pada daun atau batang tanaman. Pada Kelompok usaha bersama Minimaxi pembuatan pupuk cair organik telah dilakukan selama beberapa kurun waktu terakhir dan sudah digunakan dalam pemupukan tanaman pertanian dan perkebunan holtukultura didaerah sekitar. Namun hingga saat ini belum ada penelitian mengenai efektivitas penggunaan pupuk cair organik terhadap tanaman holtikultura selada dengan sistem tanam hidroponik disana. Penelitian ini dilakukan dengan 3 macam jenis perlakuan terhadap pupuk padat organik dari limbah kandang sebagai media tanam padi. Perlakuan pertama yakni dengan perbandingan antara 1 : 1 dari pupuk padat organik dan akar sekam. Perlakuan kedua dengan perbandingan 2 : 1 antara pupuk padat organik dengan akar sekam. Perlakuan yang terakhir yakni dengan perbandingan 3 : 1 antara pupuk padat organik dengan arang sekam.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0521100339 |
Uncontrolled Keywords: | Hidoponik, Pupuk Padat Organik, Tanaman Padi (Oryza sativa L.) |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 24 Jan 2023 02:14 |
Last Modified: | 08 Oct 2024 06:29 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/196839 |
![]() |
Text
Danny Adrian.pdf Download (1MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |