Harahap, Aisyah Yusra and Dr.Ir. Alexander Tunggul Sutan HajI, MT and Satwika Desantina M, ST, MT. (2022) Persepsi Masyarakat terhadap Rencana Eksplorasi Panas Bumi Arjuno-Welirang di Kecamatan Pacet Kabupaten Mojokerto. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Gunung Welirang Arjuno merupakan salah satu sumber panas bumi yang masih belum dimanfaatkan. Upaya pemanfaatan panas bumi Welirang-Arjuno adalah dengan melakukan kegiatan eksplorasi agar panas bumi dapat dimanfaatkan sebagai pembangkit listrik. Kegiatan eksplorasi panas bumi tentunya memberikan dampak pada lingkungan maupun sosial. Sehingga perlunya mengkaji persepsi masyarakat Kecamatan Pacet dan mengetahui komitmen keikutsertaan masyarakat terhadap kegiatan ekplorasi geothermal Arjuno-Welirang. Salah satu wilayah terdampak apabila kegiatan eksplorasi panas bumi ini terlaksana adalah Kecamatan Pacet. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Adapun uraian deskriptif yang dimaksudkan adalah meneskripsikan persepsi mendeskripsikan tentang persepsi serta komitmen masyarakat terhadap eksplorasi panas bumi Gunung Welirang-Arjuno yang menggunakan teknik pengumpulan data dengan kuesioner kepada 41 responden. Berdasarkan hasil analisis telah dilakukan, persepsi masyarakat Kecamatan Pacet terhadap dampak eksplorasi geothermal Arjuno-Welirang adalah 82,9% setuju terhadap rencana eksplorasi panas bumi Arjuno-Welirang dan jumlah yang tidak setuju adalah 17,1%. Responden mayoritas menyetujui terhadap adanya eksplorasi dapat membuat hubungan antar masyarakat semakin erat dan harmonis, membuat daerah responden menjadi lebih terhormat, dapat meningkatkan perndapatan masyarakat dan membuka kesempatan usaha, mendapat dukungan pada konservasi lahan produktivitas dan sumber daya pengairan serta mendapat dukungan pada bidang seni. Serta hasil komitmen masyarakat terhadap penerimaan kegiatan eksplorasi Panas Bumi Arjuno-Welirang, responden mayoritas menyetujui apabila terdapat dampak positif. Namun perlu diperhatikan bahwa pihak perusahaan pengembang masih kurang dalam melakukan sosialisasi kepada masyarakat serta baik kesetujuan maupun ketidaksetujuan masyarakat harus menjadi bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan dalam rencana eksplorasi panas bumi Arjuno-Welirang.
English Abstract
Mount Welirang Arjuno is one of the geothermal sources that is still not utilized. Exploration activities to use geothermal energy as a power plant are part of efforts to utilize the Welirang-Arjuno geothermal energy. Geothermal exploration activities certainly have an impact on the environment and society. So it is necessary to examine the perception of the impacted district community and determine the commitment of community participation in the Arjuno-Welirang geothermal exploration activity. Pacet District would be one of the locations impacted by these geothermal exploration activities. The method used in this research is quantitative descriptive. The descriptive description intended is to describe the perception of describing the community's perception and commitment to the geothermal exploration plan of Mount Welirang-Arjuno, using data collection techniques with questionnaires to 41 respondents. According to the findings of the analysis, 82.9% of the residents of Pacet District approve the proposal for Arjuno-Welirang geothermal exploration, with 17.1% disagreeing. Most respondents concur that exploration can improve intercommunity relations, elevate the reputation of the respondent's region, raise people's incomes and open up business opportunities. Also, promote irrigation resources, land conservation productivity, and get support in the arts. Regarding the community's commitment to accepting the Arjuno-Welirang Geothermal exploration activity, most respondents agreed if there was a beneficial impact. However, it should be highlighted that the development company is still lacking in socializing with the local community. It is also essential when making decisions in the Arjuno-Welirang geothermal exploration plan that community approval and disapproval must be considered.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0522100303 |
Uncontrolled Keywords: | Persepsi Masyarakat, Komitmen, Rencana Eksplorasi Panas Bumi,Public Perception, Commitment, Geothermal Exploration Plan |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian |
Depositing User: | soegeng sugeng |
Date Deposited: | 04 Jan 2023 02:28 |
Last Modified: | 04 Jan 2023 02:28 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/196575 |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Aisyah Yusra Harahap.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2024. Download (6MB) |
|
Other (Generate index codes conversion from text to indexcodes)
indexcodes.txt Restricted to Registered users only Download (0B) |
|
Other (Generate index codes conversion from text to indexcodes)
indexcodes.txt Restricted to Registered users only Download (0B) |
Actions (login required)
View Item |