Octavira, Nur Afifah and Dr. Ir. Syafrial, and Dr. Tri Wahyu Nugroho, (2022) Pengaruh Pengetahuan, Sikap, Dan Motivasi Konsumen Terhadap Minat Pembelian Green Product Pangan Pada Penduduk Perkotaan (Studi Kasus: Kelurahan Pamoyanan, Kota Bogor). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Permasalahan lingkungan merupakan isu yang selalu disorot dari tahun ke tahun yang disebabkan oleh aktivitas manusia, salah satunya yaitu pola konsumsi masyarakat. Pada saat ini pola konsumsi masyarakat mengalami perubahan ke arah yang lebih ramah lingkungan dan mendukung perkembangan inovasi produk berkonsep ramah lingkungan atau biasa disebut dengan green product. Salah satu contoh green product adalah pada produk beras. Beras sebagai bahan pangan pokok dikonsumsi oleh semua kalangan, salah satunya adalah penduduk perkotaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengetahuan lingkungan terhadap minat pembelian green product pangan penduduk perkotaan, menganalisis pengaruh pengetahuan green product terhadap minat pembelian green product pangan penduduk perkotaan, menganalisis pengaruh sikap lingkungan terhadap minat pembelian green product pangan penduduk perkotaan, dan menganalisis pengaruh motivasi konsumsi terhadap minat pembelian green product pangan penduduk perkotaan di Kelurahan Pamoyanan, Kota Bogor. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data menggunakan instrumen kuesioner dengan responden sebanyak 125 orang. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif dan Structural Equation Modeling (SEM) menggunakan SmartPLS 3. Hasil analisis menunjukan bahwa pengetahuan lingkungan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli green product pangan. Pada variabel pengetahuan lingkungan menggunakan empat indikator dengan nilai loading tertinggi adalah indikator konsumen mengetahui dengan baik istilah krisis iklim. Pengetahuan green product memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli green product pangan. Pengetahuan green product terdiri atas tujuh indikator dengan nilai loadings tertinggi pada indikator mengetahui adanya produk beras dengan konsep green product/ beras organik. Sikap lingkungan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli green product pangan. Sikap lingkungan pada penelitian ini digambarkan menggunakan lima indikator dengan kontribusi paling kuat adalah memahami dampak lingkungan yang diakibatkan oleh konsumsi produk. Motivasi konsumsi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli green product pangan. Pada penelitian ini, motivasi digambarkan dengan lima indikator dengan kontribusi terbesar terhadap pengaruh variabel adalah green product pangan merupakan produk yang sedang diminati. Berdasarkan hasil analisis tersebut, untuk penduduk perkotaan disarankan untuk tetap meningkatkan dan menerapkan pengetahuan lingkungan dalam perilaku sehari-hari, selain itu untuk produsen green product perlu lebih meningkatkan promosi green product pangan mereka dan menekankan kepada aspek lingkungan karena penduduk perkotaan telah memahami pentingnya konsumsi produk hijau serta mengetahui adanya green product pangan. Kata kunci: green product, pengetahuan lingkungan, pengetahuan produk, sikap lingkungan, motivasi, minat beli green produc
English Abstract
Environmental problems are issues that are always highlighted from year to year caused by human activities, one of which is people's consumption patterns. At this time, people's consumption patterns are changing towards being more environmentally friendly and supporting the development of environmentally friendly product innovations or commonly referred to as green products. One example of a green product is rice products. Rice as a staple food is consumed by all groups, one of which is urban residents. The purpose of this study was to analyze the knowledge, attitudes and motivation of urban population consumption on the interest in buying green food products (rice) in Pamoyanan Village, Bogor City. This study aims to analyze the effect of environmental knowledge on urban residents' interest in purchasing green food products, analyze the effect of green product knowledge on urban residents' interest in purchasing green food food products, analyze the influence of environmental attitudes on urban residents' interest in purchasing green food products, and analyze the influence of motivation. consumption on interest in purchasing green food products for urban residents in Pamoyanan Village, Bogor City. The approach used in this research is a quantitative approach. Collecting data using a questionnaire instrument with 125 respondents. Methods of data analysis using descriptive analysis and Structural Equation Modeling (SEM) using SmartPLS 3. The results of the analysis show that environmental knowledge has a positive and significant effect on buying interest in green food products. The environmental knowledge variable uses four indicators with the highest loading value being an indicator that consumers know the term climate crisis well. Knowledge of green products has a positive and significant influence on buying interest in green food products. Green product knowledge consists of seven indicators with the highest loadings value on the indicator of knowing the existence of rice products with the concept of green product/organic rice. Environmental attitudes have a positive and significant influence on buying interest in green food products. Environmental attitudes in this study are described using five indicators with the strongest contribution being understanding the environmental impact caused by product consumption. Consumption motivation has a positive and significant influence on buying interest in green food products. In this study, motivation is described by five indicators with the largest contribution to the influence of the variable, namely green food products, which are products that are in demand. Based on the results of this analysis, it is recommended for urban residents to continue to improve and apply environmental knowledge in their daily behavior, in addition to green product producers need to further increase their promotion of green food products and emphasize environmental aspects because urban residents have understood the importance of consuming green products. as well as knowing the existence of green food products. Keywords: green product, environmental knowledge, product knowledge, environmental attitude, motivation, interest in buying green product
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0522040267 |
Subjects: | 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 03 Jan 2023 06:29 |
Last Modified: | 03 Jan 2023 06:29 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/196548 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Nur Afifah Octavira.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2024. Download (3MB) |
![]() |
Other (Generate index codes conversion from text to indexcodes)
indexcodes.txt Restricted to Registered users only Download (0B) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |