Efek Ekstrak Buah Delima Merah (Punica Granatum) Terhadap Kadar Vegf Dan Plgf Pada Kultur Huvecs Yang Dipapar Plasma Penderita Preeklampsia

Widyastuti, Ririn (2015) Efek Ekstrak Buah Delima Merah (Punica Granatum) Terhadap Kadar Vegf Dan Plgf Pada Kultur Huvecs Yang Dipapar Plasma Penderita Preeklampsia. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan : penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek ekstrak buah delima merah (Punica granatum) terhadap kadar vascular endotelial growth factor (VEGF) dan placental growth factor (PIGF) pada kultur HUVECs yang dipapar plasma penderita preeklampsia. Metode : penelitian dilakukan dengan cara eksperimental laboratorik dengan pendekatan post test olny control group design, dilakukan di Laboraorium Biomedik dan Laboratorium Farmakologi FKUB. Penelitian dibagi menjadi 5 kelompok, yaitu kontrol (-), kontrol (+) dan 3 kelompok perlakuan dengan dosis yang berbeda yaitu 14 ppm, 28 ppm dan 56 ppm. Hasil : Tidak terdapat perbedaan yang signifikan kadar VEGF akibat pemberian ekstrak buah delima merah dengan konsentrasi dosis berbeda (p > 0.05). peningkatan VEGF tidak signifikan secara statistik tetapi rata-rata kadar VEGF meningkat pada kelompok perlakuan pemberian ekstrak buah delima merah seiring dengan peningkatan konsentrasi dosis yang diberikan. Terdapat efek yang signifikan pemberian ekstrak buah delima merah terhadap kadar PIGF yaitu p= 0.040 (p > 0.05). peningkatan kadar PIGF secara siginifikan ditunjukkan oleh pemberian ekstrak buah delima merah pada konsentrasi dosis 56 ppm (83.88 ± 33.549 pg/ml) lebih tinggi bila dibandingkan pada kontrol positif. Kesimpulan : Pemberian ekstrak buah delima merah dengan konsentrasi dosis 14 ppm, 28 ppm dan 56 ppm belum mampu meningkatkan kadar VEGF. Konsentrasi dosis 56 ppm terbukti dapat meningkatkan kadar PIGF pada kultur HUVECs yang dipapar plasma penderita preeklampsia.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: 041506
Uncontrolled Keywords: Ekstrak buah delima merah, HUVECs, Preeklampsia, VEGF, PIGF
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 618 Gynecology, obstetrics, pediatrics, geriatrics > 618.2 Obstetrics
Divisions: S2/S3 > Magister Kebidanan, Fakultas Kedokteran
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 02 Dec 2022 04:16
Last Modified: 02 Dec 2022 04:16
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/196417
[thumbnail of RIRIN WIDYASTUTI.pdf] Text
RIRIN WIDYASTUTI.pdf

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item