Shella, - and Alfons Zakaria,, S.H., LL.M. and Fines Fatimah,, S.H., M.H. (2020) Alasan Penjual Memperjualbelikan Kode Akses Aplikasi Smartphone. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pada Skripsi ini, peneliti mengangkat tentang adanya penjualan kode akses aplikasi smartphone oleh penjual illegal yang menjual dengan harga yang lebih murah yang tidak sesuai dengan laman asli perusahaan pembuat/pemilik aplikasi melalui online shop milik masing-masing penjual, padahal seharusnya dijual dengan harga yang sepatutnya ada pada google play store di smartphone berbasis Android maupun app store di smartphone berbasis iOS. Perbuatan ini melanggar Pasal 34 Ayat (2) Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik dan Pasal 7 Ayat (1) Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun 2012 Tentang Penyelenggaraan Sistem dan Transaksi Elektronik karena tidak memiliki izin resmi oleh kementerian terkait, tidak bisa menjamin keamanan akses yang dimiliki, dan tidak sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Berdasarkan hal tersebut diatas, skripsi ini mengangkat rumusan masalah: (1) Bagaimana Modus Operandi penjualan kode akses aplikasi smartphone? (2) Apa alasan penjual memperjualbelikan kode akses aplikasi smartphone? Pada skripsi ini menggunakan jenis penelitian yuridis empiris yaitu pendekatan yang mengkaji dan menganalisa aspek hukum dengan memperhatikan kondisi kenyataan yang terjadi di masyarakat dengan metode pendekatan yuridis kriminologis yaitu mendeskripsikan realita dan faktor-faktor penyebab terjadinya suatu tindak pidana. Sumber data primer dan data sekunder yang di peroleh oleh peneliti dianalisis dengan menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif, yakni dengan cara menganalisis informasi yang telah dikumpulkan melalui wawancara lapangan. Dari hasil penelitian di atas, peneliti memperoleh jawaban yaitu modus operandi penjual adalah penjual melakukan pemasaran di media sosial dengan memasang nama aplikasi yang dijual di biografi media sosial milik penjual dan memasang daftar harga kode akses aplikasi baik di feed maupun highlight story, pembeli menghubungi penjual melalui media interaksi chatting milik penjual, pembeli mengisi format order sesuai dengan format yang diberikan oleh penjual dan memilih tipe pembayaran lalu dibayarkan ke penjual sesuai dengan total pembelian ke rekening atau e-money penjual, dan penjual memberikan kode akses via pesan teks obrolan atau chat serta mengajarkan pembeli cara mengaktivasi kode akses aplikasi. Alasan penjual yaitu mendapatkan keuntungan demi kebutuhan baik sehari-hari atau sampingan, tingginya peminat karena kode akses yang dijual sudah memiliki “nama” di pasaran dan pembeli mengetahui fungsi dari aplikasi, mudah hanya bekerja via smartphone selagi mengerjakan pekerjaan atau tugas lain dan bisa dilakukan dimana saja baik dirumah atau diluar rumah, dan tidak perlu pengemasan produk secara rapi dan pengiriman ke ekspedisi dengan menghitung ongkos kirim yang dibebankan kepada pembeli seperti penjual barang pada umumnya
English Abstract
-
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0520010432 |
Subjects: | 300 Social sciences > 340 Law |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 21 Oct 2022 01:01 |
Last Modified: | 04 Oct 2024 08:12 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/195870 |
![]() |
Text
Shella.pdf Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |