Rancang Bangun Sistem Pemantau Dan Pengendali Mesin Dehidrator Infrared Burner Untuk Proses Pengeringan Mi Sehat.

Novrianti, Delia Dwi and Raden Arief Setiawan, S.T., M.T. and Ir. Nurussa’adah, M.T. (2022) Rancang Bangun Sistem Pemantau Dan Pengendali Mesin Dehidrator Infrared Burner Untuk Proses Pengeringan Mi Sehat. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Mie merupakan jenis makanan yang sering dikonsumsi berbagai kalangan masyarakat karena dapat berorientasi dalam mengenyangkan perut dan juga tingginya nilai gizi yang terkandung dalam mi. Kedai Mie Serdadu merupakan salah produsen mi sehat dengan memanfaatkan sayuran dan buah-buahan sebagai bahan pewarna alami. Tingginya permintaan mi dari luar Pulau Jawa dan terbatasnya beberapa pihak ekspedisi yang dapat mengirim produk mi basah dalam keadaan beku menyebabkan Kedai Mi Serdadu berusaha melakukan pengeringan mi. Pengeringan yang dilakukan oleh Kedai Mi Serdadu saat ini menggunakan pengering oven dengan tingkat kegagalan yang dirasakannya mencapai 70% karena kesulitan dalam mempertahankan suhu optimal untuk menjaga nutrisi. Pada penelitian ini dilakukan proses perancangan mesin dehidrator dengan sistem pemantauan nilai suhu, kelembapan, berat dan kadar air mi serta pengendalian otomatis komponen pemanas berupa teknologi infrared burner. Selain itu, mesin ini juga dapat melakukan pengaturan nilai suhu sesuai kebutuhan bahan yang dikeringkan dengan memasukkan nilai batas suhu yang diinginkan menggunakan keypad pada alat. Sumber yang digunakan oleh mesin dehidrator infrared burner berupa LPG sebagai sumber komponen pemanas dan listrik sebagai sumber sistem pemantauan dan pengendalian serta blower.

English Abstract

Noodles are a type of food that is often consumed by various groups of people because it can be oriented in filling the stomach and also the high nutritional value contained in noodles. Kedai Mie Serdadu is a producer of healthy noodles by utilizing vegetables and fruits as natural dyes. The high demand for noodles from outside Java and the limited number of expeditions that can send frozen wet noodle products have caused Kedai Mi Serdadu to try to dry the noodles. Drying is currently being carried out by Kedai Mi Serdadu using an oven dryer with a perceived failure rate of up to 70% due to the difficulty in maintaining the optimal temperature to maintain nutrients. In this research, the process of designing a dehydrator machine is carried out with a monitoring system for the value of temperature, humidity, weight and moisture content of noodles as well as automatic control of heating components in the form of infrared burner technology. In addition, this machine can also adjust the temperature value according to the needs of the material being dried by entering the desired temperature limit value using the keypad on the tool. The source used by the infrared burner dehydrator machine is LPG as a source of heating components and electricity as a source of monitoring and control systems and blowers.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0522070199
Uncontrolled Keywords: Mi Sehat, Infrared Burner, Suhu, Kelembapan, Berat, Kadar Air,Healthy Noodles, Infrared Burner, Temperature, Humidity, Weight, Moisture Content.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting > 621.38 Electronics, communications engineering > 621.381 Electronics
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Zainul Mustofa
Date Deposited: 10 Oct 2022 02:21
Last Modified: 10 Oct 2022 02:21
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/195468
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Delia Dwi Novrianti.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (8MB)

Actions (login required)

View Item View Item