Perancangan Antarmuka Pengguna Aplikasi Pengingat Jadwal Vaksinasi Hewan Peliharaan Menggunakan Human-Centred Design (HCD)

Nuarisya, Naila Elma and Ismiarta Aknuranda, S.T., M.Sc., Ph.D. and Alfi Nur Rusydi, S.Si., M.Sc. (2020) Perancangan Antarmuka Pengguna Aplikasi Pengingat Jadwal Vaksinasi Hewan Peliharaan Menggunakan Human-Centred Design (HCD). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Hewan peliharaan terutama anjing dan kucing perlu mendapatkan vaksin untuk mencegah terjadinya tingkat kesakitan dan kematian pada hewan peliharaan yang diakibatkan oleh infeksi virus atau bakteri serta mencegah penularan penyakit ke manusia. Namun, terkadang pemilik hewan kurang memperhatikan, mengetahui, atau lupa akan kapan saja hewan kesayangannya harus mendapatkan vaksinasi sehingga merugikan kesehatan hewan kesayangannya itu sendiri. Tujuan penelitian ini adalah merancang antarmuka pengguna aplikasi perangkat bergerak untuk mengingatkan jadwal vaksinasi hewan peliharaan. Aplikasi dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna, mudah digunakan, dan memberikan pengalaman yang baik bagi pengguna. Pendekatan yang digunakan untuk perancangan antarmuka pengguna aplikasi adalah Human-Centred Design (HCD). Rancangan antarmuka pengguna yang dihasilkan berupa prototipe fidelitas tinggi berbasis perangkat lunak, dan kemudian dilakukan evaluasi terhadapnya dengan teknik pengujian usability. Terdapat 2 alternatif desain yang dihasilkan untuk diujikan kepada pengguna pemilik hewan dan dokter hewan. Hasil evaluasi dari kedua alternatif desain mendapatkan skor diatas skor rata-rata SEQ, sehingga menunjukkan bahwa desain antarmuka pengguna mudah digunakan. Namun rancangan masih perlu dilakukan beberapa perbaikan antarmuka pengguna. Berdasarkan kesimpulan hasil evaluasi kedua pengguna, desain A mendapatkan skor rata-rata 6.23 sedangkan desain B mendapatkan skor rata-rata 6.27. Maka desain yang terpilih dan paling diminati oleh pengguna adalah desain B dengan selisih 0.04.

English Abstract

Pets especially dogs and cats need to get vaccines to prevent the occurrence of illness and mortality in pets caused by a virus or bacterial infections and to prevent transmission of disease to humans. However, sometimes the animal owner pays little attention and sometimes forgets the vaccination schedule for his beloved animal. The purpose of this study is to design a user interface for a mobile-based application to remind a pet vaccination schedule. The application is designed to meet user needs, is easy to use, and provides a good experience for users. The approach used for designing the application is Human-Centered Design (HCD). The design of the user interface is in the form of a high-fidelity prototype based on software, and then it is evaluated by usability testing techniques. There are 2 alternative designs produced to be tested to users of animal owners and veterinarians. The evaluation results of the two design alternatives get a score above the average SEQ score, thus showing that the user interface design is easy to use. But the design still needs some improvement in the user interface. Based on the conclusions of the evaluation results of the two users, design A received an average score of 6.23 while design B received an average score of 6.27. Then the design chosen and most sought after by users is design B with a difference of 0.04.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0520150109
Uncontrolled Keywords: perancangan, antarmuka pengguna, aplikasi perangkat bergerak, Human-Centred Design, pengujian usability, Single Ease Question, design, user interface, mobile application, Human-Centred Design, Usability Testing, Single Ease Question
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 004 Computer science
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 26 Sep 2022 07:01
Last Modified: 24 Sep 2024 01:46
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/194858
[thumbnail of Naila Elma Nuarisya.pdf] Text
Naila Elma Nuarisya.pdf

Download (10MB)

Actions (login required)

View Item View Item