Wahyuda, Fitra and Satrio Agung Wicaksono, S.Kom., M.Kom. and Tri Afirianto, S.T., M.T. (2020) Pengembangan Sistem Informasi Manajemen Pemesanan Pakaian dan Keuangan Berbasis Web (Studi Pada: Yp Screenprinting). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
YP Screenprinting merupakan salah satu usaha kecil menengah (UKM) yang bergerak di bidang konveksi di Kabupaten Bojonegoro. kebanyakan pesanan yang dikerjakan oleh YP Screenprinting berupa kaos dan jersey yang berasal dari dalam kota maupun luar kota seperti Jambi, Lombok, Lampung, dll. Setiap pesanan yang masuk dicatat secara manual, pengeluaran berupa pembelian bahan baku tidak dicatat, namun gaji pegawai dicatat. Hal ini membuat pemilik usaha sulit untuk mencari data pesanan dan sulit untuk mengetahui keuntungan atau kerugian yang didapat. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka dalam penelitian ini dibuatlah sebuah solusi berupa sistem informasi berbasis web untuk membantu mempermudah proses pengelolaan pesanan dan pengeluaran sehingga nantinya sistem dapat menampilkan jumlah uang yang didapat dari pesanan yang masuk dan jumlah pengeluaran yang dilakukan. Pembuatan sistem informasi pada penelitian ini dilakukan menggunakan pendekatan System Development Life Cycle (SDLC) berupa metode Waterfall. Metode Waterfall merupakan metode yang cocok untuk mengembangkan sistem informasi yang memiliki tujuan yang sudah jelas dari awal. Pada tahap pertama yakni definisi kebutuhan menghasilkan 22 kebutuhan pengguna namun hanya 17 kebutuhan pengguna yang menyelesaikan permasalahan sehingga 17 kebutuhan pengguna tersebut yang akan dijadikan fitur yang menjadi fokus pada penelitian ini. Pada tahap perancangan sistem menggunakan pendekatan Object Oriented Analysis Design (OOAD) dan hasilnya digambarkan menggunakan Unified Modelling Language (UML) yang mana menghasilkan beberapa diagram dan 3 kelas controller dan 4 kelas model yang harus dibuat. Pada Tahap implementasi menggunakan pola Model View Controller (MVC) sebagai arsitektur sistem. Terakhir pada tahap pengujian sistem, 17 fitur yang sudah dibuat diuji menggunakan Validation Testing dan User Acceptance Testing (UAT). Pada Validation Testing diperoleh hasil 100% valid yang berarti sistem sudah berjalan dengan sesuai keinginan dan pada UAT diperoleh hasil 88,75%. Yang berarti pengguna menerima dengan sangat baik sistem tersebut.
English Abstract
YP Screenprinting is one of the small and medium businesses (SMB) engaged in the field of convection in Bojonegoro Regency. most of the orders made by YP Screenprinting are in the form of t-shirts and jerseys originating from inside and outside the city such as Jambi, Lombok, Lampung, etc. Every order that is entered is recorded manually, expenses in the form of purchases of raw materials are not recorded, but employee salaries are recorded. This makes it difficult for business owners to find order data and it is difficult to know the gains or losses obtained. Based on these problems, then in this study a solution is made in the form of a web-based information system to help simplify the process of managing orders and expenses so that the system can later display the amount of money earned from incoming orders and the amount of expenditure made. The making of information systems in this study was carried out using the System Development Life Cycle (SDLC) approach in the form of the Waterfall method. The Waterfall method is a suitable method for developing information systems that have clear objectives from the start. In the first stage, the requirements definition produces 22 user needs but only 17 user needs that solve the problem so that 17 user needs will be the features that are the focus of this study. At the software design stage, using the Object Oriented Analysis Design (OOAD) approach and the results are described using the Unified Modeling Language (UML) which produces several diagrams and 3 controller classes and 4 model classes that must be created. At the stage of implementation using the Model View Controller (MVC) pattern as a system architecture. Finally in the system testing phase, 17 features that have been made are tested using Validation Testing and User Acceptance Testing (UAT). In Validation Testing the result is 100% valid, which means the system is running as you wish and the UAT results are 88.75%. Which means the user is very receptive to the system.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0520150181 |
Uncontrolled Keywords: | sistem informasi, manajemen pemesanan, Waterfall, validation testing, UAT, information system, booking management, Waterfall, validation testing, UAT |
Subjects: | 000 Computer science, information and general works > 004 Computer science |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 23 Sep 2022 03:53 |
Last Modified: | 11 Oct 2024 03:15 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/194712 |
Text
Fitra Wahyuda.pdf Download (7MB) |
Actions (login required)
View Item |