Kurniawan,, Agung Cahya and Tibyani,, S.T., M.T , and Faizatul Amalia,, S.Pd., M.Pd (2020) Implementasi Teknologi Cloud Computing untuk E-learning Berbasis Website dengan Framework Laravel (Studi Kasus: MAN 9 Jombang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
E-learning merupakan salah satu media yang digunakan dalam proses belajar mengajar yang menghubungkan antara siswa dan pihak sekolah maupun instansi lain. E-learning MAN 9 Jombang adalah implementasi teknologi untuk mendukung sekolah dalam mengejar kemajuan dari teknologi informasi yang terus berkembang secara pesat. E-learning akan dibangun dengan memanfaatkan teknologi cloud computing sebagai sarana platform kebutuhan akan infrastruktur maupun data center yang terpusat. Amazon adalah penyedia cloud computing yang digunakan dalam penelitian ini. Pengunaan cloud computing amazon, dikarenakan faktor jumlah pengguna yang begitu besar. Semakin banyak pengguna yang mengakses e-learning maka beban yang diterima juga akan semakin besar, sehingga dibutuhkan resource lebih, dan ketahanan server dalam mengahadapinya. Amazon cloud computing memiliki kapasitas yang besar dan menyediakan fitur load balancing untuk menyeimbangkan beban yang diterima oleh e-learning. Penelitian ini menggunakan metode waterfall, yang dilakukan dengan studi literature yaitu menggali informasi untuk mendapatkan teori dasar maupun kebutuhan fungsional yang berkaitan dengan sistem. Melakukan perancangan sistem hingga pengujian load testing terhadap e-learning dengan membandingkan uji performa kelayakan sistem e-learning yang menggunakan load balancing pada amazon dan tanpa load balancing. Berdasarkan hasil dari pengujian load testing dengan 10.000 user menggunakan aplikasi jmeter, e-learning tanpa load balancing mengalami error hingga 80%, sedangkan e-learning disertai dengan pemasangan load balancing pada amazon, mengalami error hanya 54%. Hasil ini menunjukkan performa yang diberikan lebih baik dengan menggunakan load balancing dibandingkan tanpa pemasangan load balancing.
English Abstract
E-learning is one of the media used in the teaching and learning process that connects students and schools and other agencies. E-learning MAN 9 Jombang is the implementation of technology to support schools in pursuing the advancement of information technology which continues to develop rapidly. Elearning will be built by utilizing cloud computing technology as a platform for the needs of a centralized infrastructure and data center. Amazon is the cloud computing provider used in this study. The use of Amazon cloud computing, due to the large number of users. The more users who access e-learning, the greater the load received, so that server resources and resilience are needed to deal with it. Amazon cloud computing has a large capacity and provides load balancing features to balance the load received by e-learning. This study uses the waterfall method, which is carried out by studying literature, namely digging information to obtain basic theories and functional requirements related to the system. Perform system design to load testing on e-learning by comparing the feasibility performance test of e-learning systems that use load balancing on Amazon and without load balancing. Based on the results of load testing with 10,000 users using the Jmeter application, e-learning without load balancing has an error of up to 80%, while e-learning is accompanied by installing load balancing on Amazon, experiencing an error of only 54%. These results indicate that the performance is better using load balancing than without the installation of load balancing.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0520150132 |
Uncontrolled Keywords: | E-learning, Amazon Web Services, Amazon Elastic Beanstalk, Amazon Compute Cloud, Framework Laravel, Load Balancing, Load Testing. |
Subjects: | 000 Computer science, information and general works > 004 Computer science |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 22 Sep 2022 03:17 |
Last Modified: | 22 Sep 2022 03:17 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/194593 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
0520150132- Agung Cahya Kurniawan.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2023. Download (5MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |