Nafianti, Rida (2020) Perancangan User Experience Aplikasi Cuti Online Telkom Indonesia Menggunakan Pendekatan Human-Centered Design (HCD). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Telkom Indonesia merupakan perusahaan yang memanfaatkan teknologi untuk mengelola cuti. Namun dalam pelaksanaannya, masih terdapat kendala pada proses pengelolaan cuti tersebut. Salah satunya saat karyawan ingin melakukan pengajuan cuti namun atasan tidak berada di tempat, maka persetujuan cuti tidak dapat diberikan. Proses pengajuan cuti yang tidak dapat dipantau juga menjadi kendala. Oleh karena itu diperlukan proses perancangan ulang aplikasi berbasis desktop dan mobile sehingga proses pengelolaan cuti dapat menjadi lebih mudah. Pada proses perancangan ulang haruslah mempertimbangkan user experience agar aplikasi dapat terus digunakan oleh pengguna. Pada proses perancangan ulang ini pendekatan yang digunakan adalah Human-Centered Design (HCD). HCD melibatkan perspektif manusia, dalam hal ini adalah pengguna dan stakeholder, pada keseluruhan proses pengembangan solusi, yang mana terdiri atas beberapa tahapan. Tahap analisis konteks penggunaan dan kebutuhan pengguna dilakukan dengan wawancara kepada stakeholder Telkom Indonesia dan juga pengamatan terhadap aplikasi yang telah ada sebelumnya. Dari proses tersebut didapatkan informasi bahwa akan ada tiga pengguna pada aplikasi yakni employee, admin, dan approver yang masing-masing memiliki karakteristik dan tugas berbeda. Pada tahap perancangan desain solusi dihasilkan wireframe, screenflow, serta high- fidelity prototype yang merupakan hasil akhir tampilan antarmuka aplikasi nantinya. Tahap evaluasi dilakukan dengan menggunakan metode heuristic evaluation oleh tiga evaluator. Ditemukan total sebanyak sembilan belas permasalahan pada rancangan desain solusi. Dari keseluruhan masalah tersebut terdapat lima permasalahan yang menjadi prioritas untuk dilakukan perbaikan. Namun, dilakukan pula perbaikan terhadap permasalahan lainnya sehingga menyisakan sebanyak nol permasalahan.
English Abstract
Telkom Indonesia is a company that utilizes technology to manage leave. But on the implementation, there are still several obstacles to that leave management. One of them is when the employee wants to apply for leave but the head is not in place, leave approval cannot be given. Another obstacle is the process of leave submission cannot be monitored. Therefore, the redesign process is needed for desktop and mobile-based applications so the leave management process can be easier. The redesign process must be considered user experience therefore the application can long-lasting to be used by the user. This redesign process is used the Human-Centered Design (HCD) approach. HCD involves a human, perspective, in this case the users and stakeholders, in the whole process of developing solutions, which consist of several phases. The phase of specifying the context of use and the user requirements is carried out by interviewing Telkom Indonesia stakeholders and also observing pre-existing applications. From this process, the information obtained is there will be three users in the application, that is employee, admin, and approver, which each of them has different characteristics and tasks. The produced design solution phase is generated wireframe, screenflow, and high-fidelity prototype which is the final result of the application interface display later. The phase of evaluating the design carried out using the heuristic evaluation method by three evaluators. Total of nineteen problems found in the design solutions. From all the problems, there are five problems that are priorities for improvement. However, improvements were also made to other problems so as to leave as many as zero problems.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0520150310 |
Uncontrolled Keywords: | user experience, human centered design, usability, heuristic evaluation.,user experience, human centered design, usability, heuristic evaluation |
Subjects: | 000 Computer science, information and general works > 004 Computer science |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi |
Depositing User: | Unnamed user with username nova |
Date Deposited: | 08 Sep 2022 02:53 |
Last Modified: | 25 Sep 2024 07:41 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/194063 |
Text
fix-Rida Nafianti.pdf Download (5MB) |
Actions (login required)
View Item |