Sibuea, Ulianna and Dr. Bambang Santoso, H. MS and Oscar Radyan Danar, S.AP.,M.AP., Ph.D (2020) Evaluasi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) (Studi pada Kantor Pertanahan Kabupaten Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) merupakan suatu program yang dibuat oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) yang bertujuan untuk mewujudkan pemberian kepastian hukum dan perlindungan hukum hak atas tanah masyarakat yang berlandaskan atas asas sederhana, cepat, lancar, aman, adil, merata dan terbuka serta akuntabel. Program PTSL dilaksanakan di seluruh Indonesia melalui Kantor Pertanahan (Kantah) tingkat kabupaten/kota, salah satunya adalah Kantor Pertanahan Kabupaten Malang yang dimulai sejak tahun 2017 dan masih berjalan sampai sekarang. Dalam pelaksanaan program PTSL di Kabupaten Malang terdapat kendala dan hambatan baik internal maupun eksternal. Kendala internal yang dialami ialah kurangnya antusiasme pemerintah desa dalam mendukung pelaksanaan program PTSL. Kendala eksternal yang dialami adalah masyarakat yang seringkali tidak berada di tempat ketika dilakukan pendataan dan pengukuran. Dengan adanya program ini, diharapkan pada tahun 2025 seluruh tanah di Kabupaten Malang sudah terdaftar dan memiliki sertifikat. Oleh karena itu perlu dilakukan peningkatan kinerja program tersebut
English Abstract
Complete Systematic Land Registration (PTSL) is a program created by the Ministry of Agrarian Affairs and Spatial Planning / National Land Agency (ATR / BPN) which aims to provide legal certainty and legal protection of community land rights based on simple, fast, smooth principles safe, fair, equitable and open, and accountable. The PTSL program is implemented throughout Indonesia through the district / city level Land Office (Kantah), one of which is the Malang District Land Office which began in 2017 and is still ongoing. In implementing the PTSL program in Malang Regency, there are internal and external constraints and obstacles. The internal obstacle experienced is the lack of enthusiasm of the village government in supporting the implementation of the PTSL program. External constraints experienced are those that are often not in place when data collection and measurement are carried out. With having this program, it is expected by 2025 all lands in Malang Regency will be registered and certified. Therefore it is necessary to improve performance of the program
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0520030246 |
Uncontrolled Keywords: | Evaluasi, Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL), Evaluation, Systematic Complete Land Registration (PTSL). |
Subjects: | 300 Social sciences > 351 Public administration |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara |
Depositing User: | Zainul Mustofa |
Date Deposited: | 06 Sep 2022 02:05 |
Last Modified: | 06 Sep 2022 02:05 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/193967 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
0520030253- Ulianna Sibuea.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2023. Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |