Pangastuti, Adelia Rizka and Dr. Ir. Nur Edy Suminarti,, MS. (2022) Kajian Fungsi Tanaman Sebagai Penghasil Oksigen (O2) Dan Penyerap Karbondioksida (Co2) Di Ruang Terbuka Hijau Kota Kediri. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Perkembangan penduduk mengikuti pula perkembangan lingkungan perkotaan, sehingga perlu adanya bentuk pengaturan khusus agar kehidupan diperkotaan dapat seimbang. Kediri adalah salah satu kota di Jawa Timur yang mempunyai perkembangan pesat dalam pembangunan. Pembangunan ini harus direncanakan dengan matang agar tidak mengganggu kenyamanan masyarakat. Idealnya sebuah kota memiliki RTH minimal 30% dari total luas kota. Kebutuhan akan alat transportasi menjadi penting seiring penambahan jumlah penduduk. Transportasi yang banyak digunakan masyarakat Kota Kediri merupakan kendaraan berbahan bakar bensin dan solar baik roda dua, roda lebih empat maupun roda empat. Gas hasil pembuangan kendaraan yang dihasilkan oleh bahan bakar bensin dan solar menyebabkan permasalahan penambahan gas beracun di udara, terutama karbondioksida (CO2). Penelitian ini bertujuan mempelajari pengaruh keberadaan tiga taman kota terhadap kenyamanan hidup masyarakat Kota Kediri dan menentukan dari tiga taman Kota tersebut yang mampu menyumbang oksigen terbesar terhadap kenyamanan Kota Kediri. Hipotesis dari penelitian ini ialah ketersediaan tiga taman kota di Kota Kediri mampu menciptakan upaya kenyamanan untuk masyarakat, dengan memproduksi oksigen yang memadai dan mereduksi karbondioksida (CO2) dari rekomendasi penanaman pohon. Penelitian telah dilaksanakan di Taman Sekartaji, Taman Brantas, dan Taman Joyoboyo, Kota Kediri, Jawa Timur, dilaksanakan pada bulan Februari sampai Juni 2020. Alat yang digunakan alat tulis, kamera, meteran, dan aplikasi traffic counter. Sedangkan bahan yang dijadikan objek penelitian adalah data keluar masuknya kendaraan, data penggunaan bahan bakar kendaraan bermotor roda dua maupun empat yang berbahan bakar bensin atau solar, jumlah penduduk Kota Kediri, jenis pohon, jumlah pohon serta luasan semak/rumput di Taman Sekartaji, Taman Brantas, Taman Joyoboyo serta di perbatasan wilayah Kota Kediri. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode observasi langsung secara deskriptif dengan pengumpulan data primer meliputi penentuan luas taman kota terhadap ketersediaan oksigen dan penentuan luas taman kota terhadap penyerapan emisi CO2, dari jumlah penduduk kendaraan bermotor yang keluar masuk Kota Kediri berbahan bakar mesin bensin ataupun solar, mengitung jumlah pohon, mengetahui jenis pohon, menghitung luasan semak/rumput pada tiga taman di Kota Kediri serta di perbatasan kota. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil bahwa konsentrasi polutan karbondioksida yang dibebaskan ke udara adalah sebesar 11381396,40 g/jam CO2. Untuk kebutuhan oksigen di kota Kediri sebesar 436196481,40 g/hari atau 18174853,39 g/jam O2. Daya serap CO2 oleh pohon dan luasan semak/perdu/rumput yang berada di tiga taman kota Kediri sebesar 432148,05 g/jam, produksi O2 oleh pohon yang berada di kawasan tiga taman kota sebesar 165257,08 gr/hari, maka kebutuhan luas hutan kota berdasarkan hutan kota sebagai produsen oksigen kota Kediri seluas 861,30 ha, sedangkan kebutuhan luas hutan kota di kota Kediri seluas 1683,47 ha
English Abstract
The development of the population also follows the development of the urban environment, so there needs to be a special form of arrangement so that urban life can be balanced. Kediri is one of the cities in East Java that has rapid development in development. This development must be carefully planned so as not to disturb the comfort of the community. Ideally a city has a minimum green open space of 30% of the total city area. The need for transportation becomes important as the population increases. The transportation that is widely used by the people of Kediri is gasoline and diesel-fueled vehicles, both two-wheeled, four- wheeled and four-wheeled. Gas from vehicle exhaust produced by gasoline and diesel fuel causes problems with the addition of toxic gases in the air, especially carbon dioxide. This also results in disruption of the comfort of the City community. This study aims to study the effect of the existence of three city parks on the convenience of the people of Kediri City and determine which of the three city parks is able to contribute the largest oxygen to the comfort of the City of Kediri. The hypothesis of this research is that the availability of three city parks in the city of Kediri is able to create comfort efforts for the community, by producing adequate oxygen and reducing carbon dioxide from tree planting recommendations. The research has been carried out in Sekartaji Park, Brantas Park, and Joyoboyo Park, Kediri City, East Java, from February to June 2020. The tools used are stationery, camera, meters, and traffic counter application. While the materials used as objects of research are data on the entry and exit of vehicles, data on the use of fuel for two or four-wheeled motorized vehicles that run on gasoline or diesel fuel, the population of Kediri, tree species, number of trees and the area of shrubs/grass in Sekartaji Park, Brantas Park, Joyoboyo Park and on the border of the city of Kediri. The method used in this study is a descriptive direct observation method with primary data collection including the determination of the area of the city park on the availability of oxygen and the determination of the area of the city park on the absorption of CO2 emissions, from the total population of motorized vehicles entering and leaving the city of Kediri fueled by gasoline or diesel, counting the number of trees, knowing the types of trees, calculating the area of shrubs/grass in three parks in the city of Kediri and on the city border. Based on the results of the study, it was found that the concentration of carbon dioxide pollutants released into the air was 11381396.40 g/hour CO2. The oxygen demand in Kediri is 436196481.40 g/day or 18174853.39 g/hour O2. CO2 absorption by trees and area of shrubs/shrubs/grass in three city parks in Kediri is 432148.05 g/hour, O2 production by trees in three city parks is 165257.08 g/day, so the need for forest area The city based on urban forest as oxygen producer in Kediri is 861.30 ha, while the need for urban forest in Kediri is 1683.47 ha
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0522040136 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Budidaya Pertanian |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 31 Aug 2022 03:22 |
Last Modified: | 31 Aug 2022 03:25 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/193836 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
ADELIA RIZKA PANGASTUTI.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2024. Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |