Analisis Model Bisnis Pada Agroedukasi Caping Merapi Dalam Upaya Adaptasi Masa Pandemi Covid – 19

Winaningrum, Radianti Aqmarina and Dr. Ir. Agustina Shinta, Hw., MP, and Neza Fadia Rayesa,, S.TP., M.Sc (2021) Analisis Model Bisnis Pada Agroedukasi Caping Merapi Dalam Upaya Adaptasi Masa Pandemi Covid – 19. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Setiap pelaku bisnis wajib mempunyai strateginya masing-masing dalam upaya menarik perhatian konsumen. Apabila strategi yang diterapkan tepat maka perusahaan tersebut akan cepat beradaptasi dan tanggap dalam menyelesaikan masalah perusahaan yang mengalami perubahan kondisi. Pandemi Covid-19 ini tidak hanya mengancam sektor kesehatan, tetapi semua sektor juga terancam di seluruh dunia. Adapun salah satu destinasi wisata yang terdampak adalah Agroedukasi Caping Merapi. Agroedukasi Caping Merapi merancang model bisnis menggunakan pendekatan Business Model Canvas (BMC) yang lebih terstruktur dalam upaya adaptasi perubahan kondisi yang terjadi ditengah masa Pandemi Covid-19. Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan dan merancang model bisnis menggunakan pendekatan Business Model Canvas (BMC) yang lebih terstruktur serta untuk mengetahui strategi alternatif yang bisa diterapkan di Agroedukasi Caping Merapi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik penentuan informan menggunakan pendekatan non-probability sampling. Informan dalam penelitian ini yang terdiri dari pemilik Agroedukasi Caping Merapi dan 5 orang pengurus Caping Merapi. Teknik analisis data menggunakan deskriptif BMC kemudian di evaluasi menggunakan Analisis SWOT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa didapatkan gambaran Business Model Canvas (BMC) pada Agroedukasi Caping Merapi. Apabila ditinjau dari aspek-aspek Business Model Canvas (BMC) yang dianalisis dengan Matriks IFE dan EFE menghasilkan Matriks IE pada Agroedukasi Caping Merapi saat ini adalah pada tahap tumbuh dan kembangkan (growth and build). Agroedukasi Caping Merapi memiliki posisi kuadran I pada digram SWOT dimana strategi alternatif yang tepat dan dapat diterapkan oleh Agroedukasi Caping Merapi sebagai upaya bertahan di masa Pandemi Covid-19 adalah strategi S-O. Strategi S-O meliputi memperluas cangkupan pasar untuk produk dan jasa yang dimiliki dengan melakukan kerjasama dan memanfaatkan sumberdaya yang ada untuk menarik perhatian konsumen dengan melakukan inovasi-inovasi terhadap produk dan jasa yang ditawarkan

English Abstract

Every business person must had their own strategy in an effort to attracted the attention of consumers. If the right strategy was applied, the company would quickly adapt and be responsive in solved company problems that were experiencing changing conditions. The Covid-19 Pandemic was not only threatened the health sector, but all sectors were also threatened throughout the world. One of the affected tourist destinations was Caping Merapi Agroeducation. Caping Merapi Agroeducation designed a business model used a more structured Business Model Canvas (BMC) approached in an effort to adapt to changing conditions that occurred in the midst of the covid-19 pandemic. This studied aims to formulated and designed a business model used a more structured Business Model Canvas (BMC) approached and to found out alternative strategies that could been applied in Caping Merapi Agroeducation. This study used a qualitative approached with the technique of determining informants used a non-probability sampling approached. Informants in this study consisted of owners of Agroeducational Caping Merapi and 5 administrators of Caping Merapi. The data analysis technique used descriptive BMC and then evaluated used SWOT Analysis. The results showed that the Business Model Canvas (BMC) picture was obtained on Caping Merapi Agroeducation. When viewed from the aspects of the Business Model Canvas (BMC), which was analyzed with the IFE and EFE Matrix, the IE Matrix on the Merapi Caping Agroeducation was currently at the growth and built stage. Caping Merapi Agroeducation had a quadrant I position on the SWOT diagram where the appropriate alternative strategy that could been applied by Merapi Caping Agroeducation as an effort to survive during the Covid- 19 Pandemic was the S-O strategy. The S-O strategy includes expanding the scope of the market for products and services owned by cooperating and utilizing existing resources to attract consumers' attention by innovating the products and services offered.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521040263
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 28 Jul 2022 04:31
Last Modified: 15 Oct 2024 03:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/192851
[thumbnail of Radianti Aqmarina Winaningrum_unlocked (1).pdf] Text
Radianti Aqmarina Winaningrum_unlocked (1).pdf

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item