Pengaruh Komposisi Media Tanam Dan Konsentrasi Nutrisi Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Sawi Pagoda (Brassica Narinosa L.H. Bailey) Pada Hidroponik Substrat

Khumairo’, Kukuh and Ir. Koesriharti,, MS (2022) Pengaruh Komposisi Media Tanam Dan Konsentrasi Nutrisi Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Sawi Pagoda (Brassica Narinosa L.H. Bailey) Pada Hidroponik Substrat. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sawi pagoda termasuk salah satu sawi yang dikonsumsi karena kandungan gizinya yang baik bagi tubuh. Ketersediaan produksi sawi pagoda dapat ditingkatkan dengan memperhatikan teknik budidayanya seperti penggunaan media tanam yang baik dan pemberian konsentrasi nutrisi yang tepat. Beberapa media tanam substrat yang dapat digunakan yaitu arang sekam, pasir, dan cocopeat. Kemampuan media tanam dalam kelangsungan penyerapan nutrisi bagi tanaman sangatlah penting sehingga pemilihan komposisi media tanam perlu diperhatikan. Pengaturan konsentrasi nutrisi juga dibutuhkan agar tanaman tidak mengalami kekurangan maupun kelebihan nutrisi. Oleh karena itu, perlu dilakukan penelitian mengenai komposisi media tanam dan konsentrasi nutrisi untuk mendukung pertumbuhan dan hasil sawi pagoda. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari interaksi antara komposisi media tanam dan konsentrasi nutrisi terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman sawi pagoda pada hidroponik substrat, mempelajari pengaruh komposisi media tanam terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman sawi pagoda pada hidroponik substrat, dan mempelajari pengaruh konsentrasi nutrisi terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman sawi pagoda pada hidroponik substrat. Hipotesis dari penelitian ini adalah terdapat interaksi antara komposisi media tanam dan konsentrasi nutrisi terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman sawi pagoda pada hidroponik substrat, penggunaan komposisi media tanam cocopeat dan arang sekam (1:1) mampu mendukung pertumbuhan dan hasil tanaman sawi pagoda pada hidroponik substrat, dan pemberian konsentrasi nutrisi sebesar 1400 ppm mampu memberikan hasil optimal pada penanaman sawi pagoda secara hidroponik substrat. Penelitian ini bertempat di Green House Jatimulyo Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya, Malang, Jawa Timur. Penelitian ini dilaksanakan pada Mei 2021 hingga Juli 2021. Penelitian ini merupakan percobaan faktorial yang disusun menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK). Faktor pertama adalah komposisi media tanam dengan 2 taraf yaitu M1 (pasir dan arang sekam 1:1) dan M2 (cocopeat dan arang sekam 1:1). Faktor kedua adalah konsentrasi nutrisi AB- mix dengan 5 taraf yakni N1 (800 ppm), N2 (950 ppm), N3 (1100 ppm), N4 (1250 ppm), dan N5 (1400 ppm). Parameter yang diamati meliputi tinggi tanaman (cm), jumlah daun (helai), lebar tajuk (cm), bobot segar total (g.tan-1), bobot segar konsumsi (g.tan-1), panjang akar (cm), dan luas daun (cm2.tan-1). Data hasil pengamatan yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis ragam (uji F) dengan taraf 5% dan dilakukan uji lanjut dengan uji Beda Nyata Terkecil (BNT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat interaksi nyata antara penggunaan komposisi media tanam dan pemberian konsentrasi nutrisi terhadap bobot segar total dan panjang akar tanaman sawi pagoda. Perlakuan cocopeat dan arang sekam 1:1 + konsentrasi nutrisi 1250 ppm dan 950 ppm memberikan pengaruh yang sama terhadap bobot segar total dan panjang akar sawi pagoda. Sementara itu, penggunaan komposisi media tanam cocopeat dan arang sekam 1:1 ii menunjukkan tinggi tanaman, jumlah daun, lebar tajuk, bobot segar konsumsi, dan luas daun per tanaman sawi pagoda yang lebih tinggi daripada pasir dan arang sekam 1:1. Serta pemberian konsentrasi nutrisi 1250 ppm memberikan jumlah daun yang lebih tinggi dibandingkan dengan konsentrasi nutrisi 1100 ppm dan 1400 ppm

English Abstract

Tatsoi often consumed due to its good nutrient contents. The availability of tatsoi can be increased by using proper growing media and nutrient concentration. Some of substrate media are rice husk, sand, and cocopeat. The ability of the growing media to sustain the absorption of nutrients for plants is very important so that the use of growing media composition needs to be considered. Control of nutrient concentration is also needed so that plants do not experience lack or excess of nutrients. Therefore, it is necessary to research about growing media composition and nutrient concentration to support the growth and yield of tatsoi. The purposes of this research are to study the interaction between the growing media composition and nutrient concentration on growth and yield of tatsoi in hydroponic substrate, to study the effect of growing media composition on growth and yield of tatsoi in hydroponic susbtrate, and to study the effect of nutrient concentration on growth and yield of tatsoi in hydroponic susbtrate. Meanwhile the hypotheses of this study are there is an interaction between the growing media composition and nutrient concentration on growth and yield of tatsoi in hydroponic substrate, the composition of cocopeat and rice husk (1:1) is able to support the growth and yield of tatsoi in hydroponic substrate, and the nutrient concentration of 1400 ppm is able to provide optimum growth and yield of tatsoi in hydroponic susbtrate. This research was conducted at the Green House of Agriculture Faculty, Brawijaya University, Malang, East Java from May 2021 to July 2021. The research used Factorial Randomized Block Design with 2 factors and 3 replications. The first factors are the composition of growing media with 2 levels consist of M1 (sand and rice husk 1:1) and M2 (cocopeat and rice husk 1:1). The second factors are the nutrient concentration with 5 levels consist of N1 (800 ppm), N2 (950 ppm), N3 (1100 ppm), N4 (1250 ppm), and N5 (1400 ppm). Parameters observed were plant height (cm), number of leaves (strands), crown width (cm), total fresh weight (g.tan- 1), fresh weight for consumption (g.tan-1), root length (cm), and leaf area (cm2.tan- 1). Data results were analyzed using analysis of variance (F test) at 5% level and then continued with the Least Significant Difference (LSD) test at 5% level. Based on the data results, it can be concluded that there is an interaction between the growing media composition and nutrient concentration on total fresh weight and root length of tatsoi. The treatment of cocopeat and rice husk 1:1 + 1250 ppm and 950 ppm gave same effect to fresh weight total and root length of tatsoi. The treatment of cocopeat and rice husk 1:1 gave higher plant length, number of leaves, crown width, fresh weight for consumption, and leaf area per plant of tatsoi than sand and rice husk 1:1. The treatment of 1250 ppm gave higher number of leaves than 1100 ppm and 1400 ppm

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0522040117
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies
Divisions: Fakultas Pertanian > Budidaya Pertanian
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 26 Jul 2022 01:13
Last Modified: 26 Jul 2022 01:13
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/192650
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
KUKUH KHUMAIRO`.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item