Uji Kinerja Mesin Penyangrai Serbaguna DMP1 Untuk Pati Umbi Singkong

Wardani, Fitri Kusuma and Dr.Ir. Ary Mustofa Ahmad, MP and Yusuf Wibisono, STP, M.Sc, PhD (2020) Uji Kinerja Mesin Penyangrai Serbaguna DMP1 Untuk Pati Umbi Singkong. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Singkong merupakan tumbuhan tahunan tropika dari keluarga Euphorbiaceae, serta termasuk produksi hasil pertanian pangan ketiga terbesar setelah padi dan jagung. Masalah utama singkong setelah dipanen adalah sifatnya yang sangat peka terhadap infestasi jamur dan mikroba lain, sehingga mempunyai daya simpan yang rendah dalam bentuk segar. Maka diperlukan pengolahan singkong menjadi bentuk lain seperti gaplek, tapioka (pati singkong), tapai, keripik singkong, dan lain-lain. Salah satu proses penting dari pengolahan singkong menjadi pati singkong adalah penyangraian. Proses penyangraian umumnya masih manual yaitu menggunakan tungku, kayu bakar dan masih membutuhkan bantuan manusia dalam pengerjaannya. Namun saat ini telah banyak dikembangkan mekanisasi mesin penyangrai salah satunya yaitu mesin penyangrai serbaguna DMP1 guna meringankan beban kerja dan efisiensi waktu penyangraian. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur dan mengetahui kinerja mesin penyangrai serbaguna DMP1 serta hasil penyangraian pati singkong berupa kadar air dan mutu organoleptik. Parameter uji kinerja yang digunakan dalam ix penelitian ini adalah kebutuhan daya (torsi), konsumsi bahan bakar, kapasitas aktual, kapasitas teoritis, efisiensi penyangraian, energi spesifik rendemen dan analisis kualitas hasil penyangraian. Penelitian ini menggunakan massa input seragam yaitu pasta pati singkong sebanyak 1 kg dengan perlakuan lama penyangraian (50, 60 dan 70) menit. Dari hasil penelitian, didapatkan nilai rata-rata uji kinerja mesin penyangrai meliputi: torsi sebesar 69.804 N.m, konsumsi bahan bakar tertinggi dan terendah sebesar 0.196 dan 0.16 kg/jam, kapasitas aktual sebesar 0.985≈1 Kg/jam, kapasitas teoritis sebesar 1.47 kg/jam, efisiensi penyangraian 67%, energi spesifik sebesar 221.825 J/Kg dan rendemen sebesar 89.167%. Analisis kualitas hasil sangrai terbaik yaitu pada perlakuan lama penyangraian 60 menit menghasilkan kadar air sebesar 14.64% telah memenuhi SNI 3451:2001 dan memiliki kriteria warna putih khas tapioka, aroma lebih dominan segar dan bertekstur halus

English Abstract

Cassava is a tropical perennial plant from the Euphorbiaceae family, and is the third largest production of agricultural food products after rice and maize. The main problem of cassava after being harvested is that it is very sensitive to fungal and other microbial infestations, so it has a low storage capacity in fresh form. So it is necessary to process cassava into other forms such as cassava, tapioca (cassava starch), tapai, cassava chips, and others. One of the important processes of processing cassava into cassava starch is roasting. The roasting process is generally still manual, namely using a stove, firewood and still requires human assistance in the process. However, currently many roasting machines have been developed, one of which is the DMP1 multipurpose roaster to lighten the workload and efficiency of roasting time. The purpose of this study was to measure and determine the performance of the DMP1 multipurpose roasting machine and the results of roasting cassava starch in the form of moisture content and organoleptic quality. The performance test parameters used in this study are power requirements (torque), fuel consumption, actual capacity, theoretical capacity, roasting xi efficiency, specific energy yield and analysis of roasting quality results. This study used a uniform input mass of 1 kg of cassava starch paste with roasting time treatment (50, 60 and 70) minutes. From the research results, the average value of the performance test of the roasting machine includes: 69,804 Nm of torque, the highest and lowest fuel consumption is 0.196 and 0.16 kg / hour, the actual capacity is 0.985≈1 Kg / hour, the theoretical capacity is 1.47 kg / hour, roasting efficiency 67%, specific energy of 221.825 J/Kg and yield of 89,167%. The best analysis of the quality of the roasting results is that in the long treatment of 60 minutes of roasting produces a water content of 14.64% has met SNI 3451:2001 and has the criteria of a distinctive white color tapioca, a more dominant aroma fresh and finely textured

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0520100087
Uncontrolled Keywords: Mesin penyangrai serbaguna DMP1, pati singkong, uji kinerja, DMP1 multipurpose roasting machine, cassava starch, performance test
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian
Depositing User: Zainul Mustofa
Date Deposited: 07 Jul 2022 07:52
Last Modified: 11 Oct 2024 03:16
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/191711
[thumbnail of Fitri Kusuma Wardani.pdf] Text
Fitri Kusuma Wardani.pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item