Pertiwi, Yulia and drg. Diena Fuadiyah ,, M.Si. (2020) Pengaruh Bubuk Cangkang Telur Ayam Petelur (Gallus gallus domesticus) Terhadap Jumlah Osteoklas Pada Penyembuhan Defek Tulang Alveolar Mandibula Tikus Wistar (Rattus norvegicus) Jantan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Defek tulang alveolar merupakan kerusakan tulang akibat proses pencabutan, penyakit periodontal, gigi trauma avulsi, resesi akibat tumor dan faktor lainnya. Cangkang telur ayam petelur (Gallus gallus domesticus) memiliki kandungan kalsium karbonat yang dapat digunakan dalam penyembuhan tulang. Kalsium karbonat menstimulasi peningkatan diferensiasi osteoblast dan secara tidak langsung menghambat pembentukan osteoklas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bubuk cangkang telur ayam petelur (Gallus gallus domesticus) terhadap jumlah osteoklas pada penyembuhan defek tulang alveolar mandibula tikus wistar (Rattus norvegicus) jantan. Penelitian ini bersifat eksperimental murni (true experimental) dengan rancangan randomized post test only control group design. Kelompok penelitian berjumlah 3, kelompok kontrol negatif tidak diberi perlakuan apapun, kelompok perlakuan 1 diberi defek tulang alveolar mandibula, kelompok perlakuan 2 diberi defek tulang alveolar dan dilanjutkan pemberian bubuk cangkang telur ayam. Tulang Alveolar mandibula tikus diambil kemudian dicat menggunakan Haematoxylin-Eosin. Jumlah osteoklas kemudian dihitung dari 10 lapang pandang dengan perbesaran 1000x menggunakan mikroskop cahaya dan kemudian dihitung reratanya. Data dianalisa menggunakan uji statistik Post˗Hoc menunjukkan terdapat perbedaan yang bermakna penurunan jumlah sel osteoklas antara P1 dan P2 (p=0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah aplikasi bubuk cangkang telur ayam petelur memiliki pengaruh terhadap jumlah sel osteoklas pada penyembuhan defek tulang mandibula tikus wistar dilihat dari penurunan jumlah sel osteoklasnya.
English Abstract
Alveolar bone defect is bone damage due to the extraction process, periodontal disease, dental avulsion trauma, tumor recession, and other factors. Chicken eggshell (Gallus gallus domesticus) contain calcium carbonate which can be used in bone healing. Calcium carbonate increased osteoblast differentiation and indirectly inhibits osteoclast formation. This study aims to determine the effect of chicken eggshell powder (Gallus gallus domesticus) on the number of osteoclast in healing of alveolar mandible bone defect in male wistar rats (Rattus norvegicus). This study is true experimental with randomized post-test only control group design. Samples divided into 3 groups, negative control group was not given any treatmen, treatment 1 group was given an alveolar mandibular bone defect, and the treatment 2 group was given an alveolar mandibular bone defect and continued giving chicken eggshell powder. The rat’s alveolar mandibular bone was taken and then painted using Haematoxylin-Eosin. The number of osteoclast was calculated from 10 visual fields with a magnification of 1000x using a light microscope and then cakculated the mean. Data analyzed using post−hoc statistical test showed that there was significant difference in the decrease in the number of osteoclast cell between P1 and P2 (p=0.05). The conclusion of this study is the application of chicken eggshell powder affect the number of osteoclast cells in the healing of alveolar mandibular bone defects in wistar rats seen from a decrease in the number of osteoclast cells.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0520140102 |
Uncontrolled Keywords: | defek tulang alveolar, bubuk cangkang telur ayam, osteoklas,alveolar bone defect, chicken eggshell powder, osteoclast |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 617 Surgery, regional medicine, dentistry, ophthalmology, otology, audiology > 617.6 Dentistry |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Gigi > Kedokteran Gigi |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 06 Jul 2022 01:40 |
Last Modified: | 06 Jul 2022 01:40 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/191596 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Yulia Pertiwi.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2023. Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |