Perbedaan Jumlah Pembuluh Darah Pada Proses Penyembuhan Tulang Tikus Wistar Dengan Implantasi Toothgraft Mikrohidroksiapatit Dan Nanohidroksiapatit

Rahmatina, Sania Putri and drg. Ega Lucida Chandra Kumala,, Sp.Perio (2021) Perbedaan Jumlah Pembuluh Darah Pada Proses Penyembuhan Tulang Tikus Wistar Dengan Implantasi Toothgraft Mikrohidroksiapatit Dan Nanohidroksiapatit. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kerusakan tulang di bidang kedokteran gigi dapat disebabkan oleh penyakit periodontal dan trauma mekanik. Proses penyembuhan pada defek tulang perlu dilakukan terapi dengan menggunakan material pengganti yaitu toothgraft. Toothgraft mengandung hidroksiapatit yang dapat meningkatkan pembentukan pembuluh darah. Pembentukan pembuluh darah merupakan tahap penting dalam proses penyembuhan tulang untuk memberikan nutrisi dan oksigen yang akan memicu proses regenerasi tulang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan jumlah pembuluh darah pada proses penyembuhan tulang tikus Wistar yang di implantasikan toothgraft mikrohidroksiapatit dan nanohidroksiapatit. Menggunakan 30 ekor tikus wistar dibagi menjadi kelompok kontrol, kelompok perlakuan implantasi toothgraft mikrohidroksiapatit, dan toothgraft nanohidroksiapatit. Setiap kelompok terbagi menjadi 2, yaitu didekaputasi pada hari ke-7 dan ke-14 lalu dibuat sediaan preparat histologis dengan pewarnaan HE untuk menghitung jumlah pembuluh darah. Hasil uji one way anova dan uji post hoc menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan antara kelompok kontrol, kelompok perlakuan toothgraft mikrohidroksiapatit dan kelompok perlakuan toothgraft nanohidroksiapatit terhadap jumlah pembuluh darah pada hari ke-7 dan ke-14 (p<0.05). Dapat disimpulkan bahwa toothgraft dapat berpengaruh terhadap peningkatan jumlah pembuluh darah pada proses penyembuhan tulang.

English Abstract

Bone defect in dentistry can be caused by periodontal disease and mechanical trauma. The healing process of bone defect needs to be treated by using a replacement material with toothgraft. Toothgraft contains hydroxyapatite that can increase formation of blood vessels. Formation of blood vessels is important stage in bone healing to provide nutrients and oxygen that will trigger regeneration of bone tissue. The study is aimed to determine the differences number of blood vessels in bone healing of wistar rat after implantation nanohydroxyapatite and microhydroxyapatite toothgraft. Used a sample of 30 wistar rat was divided into control group (without toothgraft), treatment group with implantation toothgraft microhydroxyapatite and treatment group with implantation toothgraft nanohydroxyapatite. Each group divided into 2, sacrificed on day 7 and day 14 and then processed into histological sample preparations by hematoxylin eosin staining and to count number of blood vessels. Data were analyzed with one way anova and post hoc test showed significant differences in the number of blood vessels (p<0.05) between control group (without toothgraft), treatment group with implantation toothgraft microhydroxyapatite and treatment group with implantation toothgraft nanohydroxyapatite on day 7 and 14. In conclusion, toothgraft can increase the number of blood vessels in bone healing process.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521140038
Uncontrolled Keywords: pembuluh darah, toothgraft, hidroksiapatit, proses penyembuhan tulang,blood vessels, toothgraft, hydroxyapatite, bone healing process.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 617 Surgery, regional medicine, dentistry, ophthalmology, otology, audiology > 617.6 Dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Kedokteran Gigi
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 05 Jul 2022 01:43
Last Modified: 05 Jul 2022 01:43
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/191510
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Sania Putri Rahmatina.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item