Perbedaan Jumlah Sel Osteoblas setelah Pemberian Mikrohidroksiapatit dan Nanohidroksiapatit dalam Proses Remodelling Tulang Rattus novergicus

Marta, Nanda Lailatussuraya and drg. Ariyati Retno Pratiwi,, M. Kes (2020) Perbedaan Jumlah Sel Osteoblas setelah Pemberian Mikrohidroksiapatit dan Nanohidroksiapatit dalam Proses Remodelling Tulang Rattus novergicus. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Ekstraksi gigi dapat menimbulkan perubahan dimensi tulang alveolar karena adanya resorpsi tulang. Perubahan dimensi tulang alveolar dapat dicegah dengan grafting agar remodelling tulang berlangsung dengan optimal. Graft hidroksiapatit gigi molar ke-3 bersifat biokompatibel, bioaktif, mengandung kalsium dan fosfat. Partikel graft mikrohidroksiapatit dan nanohidroksiapatit yang dimasukkan dalam soket gigi mempengaruhi remodelling tulang. Nanoteknologi dapat meningkatkan adhesi, proliferasi dan diferensiasi sel pembentuk tulang karena partikelnya mudah berinteraksi dengan sel tubuh. Salah satu indikator remodelling tulang adalah jumlah sel osteoblas disekitar soket gigi. Sel osteoblas berperan membentuk matriks tulang baru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan jumlah sel osteoblas setelah pemberian mikrohidroksiapatit dan nanohidroksiapatit dalam proses remodelling tulang pasca ekstraksi gigi pada Rattus novergicus. Penelitian ini menggunakan true experimental secara in vivo dengan rancangan penelitian berupa randomized post test only control group design yang membagi kelompok hewan coba berdasarkan perlakukan terhadap soket gigi pasca tindakan ekstraksi gigi. Terdapat 3 kelompok hewan coba yaitu K(tidak diberi hidroksiapatit), P1(diberi mikrohidroksiapatit), dan P2(diberi nanohidroksiapatit). Penelitian ini diawali dengan pembuatan graft gigi molar ke-3 dengan teknik ball-milling dan karakterisasi material graft sebelum dimasukkan soket gigi. Hasil karakterisasi dengan menggunakan XRD menunjukkan adanya kandungan hidroksiapatit dalam material graft gigi molar ke-3. Identifikasi ukuran partikel dengan menggunakan PSA menunjukkan bahwa ukuran partikel hidroksiapatit 3.275,1 nm dan 234,2 nm. Hewan coba didekaputasi pada hari ke-14 pasca ekstraksi gigi untuk pembuatan preparat soket gigi dengan pewarnaan Hematoksillin-Eosin. Pengamatan osteoblas dilakukan menggunakan mikroskop dengan perbesaran 400x. Analisis one-way ANOVA menunjukkan bahwa terdapat perbedaan pada ketiga kelompok tersebut (p≤0.05). Berdasarkan uji post hoc test disimpulkan terdapat perbedaan antara P1 dan P2 (p≤0.05). Berdasarkan penelitian ini disimpulkan bahwa terdapat perbedaan jumlah sel osteoblas setelah pemberian mikrohidroksiapatit dan nanohidroksiapatit dalam proses remodelling tulang pasca ekstraksi gigi pada Rattus novergicus.

English Abstract

Tooth extraction cause changes in alveolar bone dimension. Changes in alveolar bone dimensions can be prevented by grafting so that bone remodelling takes place optimally. Hydroxyapatite 3rd molar graft is biocompatible, bioactive, contains calcium and phosphate. Microhydroxyapatite and nanohydroxyapatite graft affect the bone remodelling process in tooth socket. Nanotechnology can increase adhesion, proliferation and differentiation of bone forming cells because the particles easily interact with body cells. Indicator of bone remodelling is the number of osteoblast surrounding the tooth socket. Osteoblast play a role in forming new bone matrix. This study aims to determine differences in the number of osteoblast cells after administration of microhydroxyapatite and nanohydroxyapatite in bone remodeling process after extraction of tooth in Rattus novergicus. This study used true experimental design in vivo with a randomized post test only control group design that divided groups of experimental animals based on treatment of tooth sockets after tooth extraction. There are group K(not given hydroxyapatite), P1(given microhydroxyapatite), and P2(given nanohydroxyapatite). This study began with manufacture of 3rd molar graft by ball-milling and characterization of graft material. The results of characterization using XRD showed the presence of hydroxyapatite in the graft material. Particle size identification using PSA shows that the hydroxyapatite size is 3,275.1 nm and 234.2 nm. Experimental animals decaputated on the 14th day post tooth extraction to make tooth socket preparations with hematoxylin-eosin staining. Osteoblasts were observed using microscope at 400x magnification. One-way ANOVA analysis showed that there were differences in the three groups (p≤0.05). Based on the post hoc test it was concluded that there were differences between P1 and P2 (p≤0.05). Based on this study it was concluded that there were differences in the number of osteoblast cells after administration of microhydroxyapatite and nanohydroxyapatite in the process of bone remodeling after tooth extraction in Rattus novergicus.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0520140071
Uncontrolled Keywords: remodelling tulang, ekstraksi gigi, sel oteoblas, hidorksiapatit, nanoteknologi,bone remodeling, tooth extraction, oteoblast cells, hidorksiapatit, nanotechnology.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 617 Surgery, regional medicine, dentistry, ophthalmology, otology, audiology > 617.6 Dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Kedokteran Gigi
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 01 Jul 2022 02:17
Last Modified: 01 Jul 2022 02:17
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/191393
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
NANDA LAILATUSSURAYA MARTA.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item