Maghribi, Axl Thaariq and Dr. Ir. Agoes Soeprijanto, MS and Fani Fariedah, S. Pi, M.P. (2021) Kajian Pengaruh Pemberian Bahan Alami Pada Larva Ikan Cupang (Betta splendens) Terhadap Rasio Kelamin Jantan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Ikan hias seperti ikan cupang (Betta splendens) merupakan salah satu ikan hias yang memiliki nilai ekonomis penting di Indonesia. B. splendens seperti umumnya pada ikan hias menunjukkan nilai estetis yang lebih tinggi pada ikan jantan. Ikan cupang (Betta splendens) merupakan salah satu jenis ikan hias air tawar yang populer dan banyak digemari masyarakat. Ikan hias ini lebih disukai ikan jantan daripada betina karena ikan jantan memiliki nilai estetika dan warna yang lebih bagus dan menarik. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk menghasilkan dan meningkatkan populasi ikan jantan dapat diperoleh melalui metode pengubahan kelamin betina menjadi jantan, yaitu dengan cara pendekatan hormonal menggunakan hormon androgen seperti 17a-metiltestosteron sebelum terjadinya diferensiasi kelamin. Namun hormon tersebut harganya mahal dan sangat sulit didapat. Selain itu, 17α-metiltestosteron juga berbahaya karena dapat menyebabkan pencemaran, kerusakan hati pada hewan uji hingga menyebabkan kematian.Untuk mengatasi hal tersebut maka perlu dicari bahan alami lain yang mengandung hormon steroid yang aman digunakan, mudah didapat, memiliki harga yang terjangkau serta efektif untuk digunakan dalam teknik sex reversal. Literature review ditujukan untuk memberikan pembaca terkait pengaruh pemberian bahan alami terhadap persentase kelamin ikan cupang jantan menggunakan metode perendaman dan jumlah optimal bahan alami untuk maskulinisasi ikan cupang. Referensi yang digunakan dalam literature review merupakan jurnal-jurnal yang relevan dengan topik bahasan bersakala nasional maupun internasional. Jurnal diperoleh melalui database online dari google scholar, research gate, science direct, dan lainnya. Penyusunan dari literature review meliputi penentuan topik, pencarian dan pemilihan sumber pustaka, analisa pustaka, dan penyusunan review. Hasil yang diperoleh dari literature review adalah bahan maskulinisasi yang diperoleh secara alami dapat digunakan sebagai bahan alternatif dalam maskulinisasi ikan serta memiliki dampak negatif yang rendah pada perairan. Secara umum yang dihasilkan secara alami oleh suatu organisme untuk melakukan aktivitasnya seperti pertumbuhan dan kematangan organ reproduksi. Pemberian bahan alami yang mengandung senyawa aktif seperti testosterone dan steroid yang berasal dari hewan maupun induksi androgen dari tanaman seperti chrisyn, stigmasterol, dan estradiol dapat menghasilkan maskulinisasi pada Betta splendens serta ikan lainnya. Pemberian bahan alami memiliki hasil yang serupa maupun lebih baik dibandingkan bahan sintesis. Akan tetapi, perlu dilakukannya penelitian lebih lanjut terhadap pengaruh bahan alami secara histologi maupun warna hasil sex reversal pada ikan.
English Abstract
Ornamental fish such as betta fish ( Betta splendens ) is one of the ornamental fish that has important economic value in Indonesia. B. splendens as generally in ornamental fish shows a higher aesthetic value in male fish. Betta fish ( Betta splendens) is one type of freshwater ornamental fish that is popular and much-loved by the public. The development of betta fish is quite rapid because it is easy to maintain. However, fans of these ornamental fish prefer male fish over females because male fish have aesthetic value and better and attractive colors. One effort that can be made to produce and increase male fish populations can be obtained through the method of changing female sex to male, namely by using a hormonal approach using androgen hormones such as 17a-methyltestosterone before sex differentiation occurs. However, these hormones are expensive and very difficult to obtain. In addition, 17α-methyltestosterone is also dangerous because it can cause pollution, liver damage in test animals and even cause death. used in the sex reversal technique. The literature review is intended to provide readers with the effect of giving natural ingredients on the sex percentage of male betta fish using the immersion method and the optimal amount of natural ingredients for masculinizing betta fish. The references used in the literature review are journals that are relevant to the topic of discussion on a national and international scale. Journals were obtained through online databases from Google Scholar, Research Gate, Science Direct, and others. The preparation of the literature review includes determining the topic, searching and selecting library sources, analyzing literature, and compiling a review . The results obtained from the literature review are masculinizing materials obtained naturally can be used as alternative materials in masculinizing fish and have a low negative impact on the waters. In general, it is produced naturally by an organism to carry out its activities such as the growth and maturity of the reproductive organs. The administration of natural ingredients containing active compounds such as testosterone and steroids derived from animals as well as the induction of androgens from plants such as chrisyn, stigmasterol, and estradiol can produce masculinization in Betta splendens and other fish. The provision of natural ingredients has similar or better results than synthetic materials. However, it is necessary to do further research on the effect of natural materials on histology and the color of sex reversal results in fish
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0521080151 |
Uncontrolled Keywords: | maskulinisasi, sex reversal, Betta splendens, bahan alami, dan perendaman, masculinization, sex reversal, Betta splendens , natural ingredients, and immersion. |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.3 Culture of cold-blooded vertebrates |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Budidaya Perairan |
Depositing User: | Zainul Mustofa |
Date Deposited: | 13 Jun 2022 02:24 |
Last Modified: | 13 Jun 2022 02:24 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/191000 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
AXL THAARIQ MAGHRIBI.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2023. Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |