Pengaruh Campuran Limbah Buah Melon (Cucumis Melo) Dan Ampas Tahu Terhadap Produktivitas Larva Black Soldier Fly (Hermetia Illucens)

Setyawan, Muhammad Rizqi Atmaja and Bapak Ir. Nur Cholis, , M.Si., IPM. ASEAN Eng. (2021) Pengaruh Campuran Limbah Buah Melon (Cucumis Melo) Dan Ampas Tahu Terhadap Produktivitas Larva Black Soldier Fly (Hermetia Illucens). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sebagian besar limbah pasar adalah sampah organik, dan didalam limbah tersebut terdapat limbah buah melon yang belum bisa diolah agar tidak mencemari lingkungan. Diperlukan cara untuk mengolah limbah tersebut untuk menghindari pencemaran lingkungan dan memberikan nilai tambah untuk produk hasil pengolahan sampah tersebut. Larva lalat tantara hitam dapat dijadikan sebagai salah satu pengolahan limbah tersebut. Larva tersebut juga memiliki nutrisi yang bagus untuk dijadikan pakan ternak terutama ternak unggas. Penelitian ini dilakukan pada bulan Mei sampai bulan Juni pada kediaman Peneliti di Jalan Lawu Gg. Tanjung II No.9 Tompokersan, Lumajang, Jawa Timur dan peneletian analisis laboratorium dilaksanakan pada bulan Juni sampai bulan Juli 2021. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui produktivitas larva BSF yang diberi pakan campuran limbah buah melon dan ampas tahu. Penelitian ini menggunakan 5 perlakuan dan 5 ulangan setiap perlakuan. Larva akan dipelihara selama 20 hari dan dipanen, ditimbang, dikeringkan dan dikirim ke laboratorium Bahan Pakan dan Nutrisi Ternak Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya. Hasil dari analisis laboratorium menyebutkan pemberian limbah melon sebagai campuran ampas tahu untuk media pakan memberikan hasil berbeda sangat nyata pada seluruh variabel yang digunakan. Pada perlakuan P1 yaitu menggunakan limbah melon 25% dan ampas tahu 75% didapati produksi larva BSF memliki berat hidup akhir 0,11g, protein kasar 37,72%, lemak kasar 35,38% dan serat kasar 13,14%.

English Abstract

This research was conducted from May to June 2021 at Researcher House at Lawu st. Tanjung II Alley, number 09, Tompokersan, Lumajang, East Java and at the Nutrition and Feedstuf Laboratory Animal Science Faculty of Brawijaya University at June to July 2021. The aim of this research is to know the productivity of Black Soldier Fly larvae fed with combination or whole melon waste and by-product of tofu production. This research method is experimental design with Completely Randomize Design (CRD) with 5 treatments and 5 vi replications each treatment followed with Duncan Multiple Randomize Test (DMRT) if there was significant difference. The result showed the mixture of melon waste and tofu by-product have highly significant difference (P < 0,01) on average final body weight, crude protein, crude fat and crude fibre. This can be concluded the mixture of melon and tofu by-product fed at P1 larvae produce average final body weight 0,11g, crude protein 37,72%, crude fat 35,38% and crude fibre 13,14%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 521050320
Uncontrolled Keywords: Black Soldier Fly Larvae, Maggot productivity, Melon waste.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 18 Mar 2022 03:48
Last Modified: 18 Mar 2022 03:48
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/189970
[thumbnail of Dalam Masa Embargo] Text (Dalam Masa Embargo)
MUHAMMAD RIZQI ATMAJA SETYAWAN.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item