Sindrom Burnout pada Mahasiswa Pendidikan Profesi Dokter selama Pandemi COVID-19: Survei pada Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya

wiranigitasari, Wiranigitasari and Dr. dr. Besut Daryanto, Sp.B, Sp.U (K) and dr. Dearisa Surya Yudhantara, Sp.KJ (2022) Sindrom Burnout pada Mahasiswa Pendidikan Profesi Dokter selama Pandemi COVID-19: Survei pada Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pandemi COVID-19 menyebabkan mahasiswa pendidikan profesi dokter mengalami paparan terhadap iklim pembelajaran yang baru sehingga menyebabkan mahasiswa lebih rentan mengalami sindrom burnout. Sindrom burnout yang terjadi pada mahasiswa dapat berdampak buruk terhadap penilaian kompetensi dan performa untuk menjadi seorang dokter, oleh karenanya penelitian ini dilakukan untuk menilai tingkat dan pola kejadian sindrom burnout serta faktor yang memengaruhinya pada mahasiswa pendidikan profesi dokter. Penelitian cross – sectional dilakukan pada 139 mahasiswa pendidikan profesi dokter Fakultas kedokteran Universitas Brawijaya selama masa pandemic COVID-19 menggunakan kuisioner berbasis web yang meliputi kriteria sosial – demografi, Medical Student Stresor Questionnaire, dan Maslach Burnout Inventory – Student Survey. Hasil dari skor subskala burnout dianalisis menggunakan uji beda sedangkan untuk interpretasinya menggunakan uji chi-square. Insiden burnout bidimensional ditemukan pada 18.7% mahasiswa, sedangkan insiden burnout tridimensional ditemukan pada 10.8% mahasiswa. Didapatkan pula keterkaitan signifikan antara usia, jenis kelamin, dan stresor spesifik yang dialami mahasiswa kedokteran dengan skor dan interpretasi subskala burnout, serta Interpretasi burnout.

English Abstract

The COVID-19 pandemic has caused clinical clerkship students to experience exposure to a new learning climate, causing students to be more susceptible to burnout syndrome. Burnout syndrome that occurs in clinical clerkship students can have a negative impact on competency assessment and performance to become a doctor, therefore this study was conducted to assess the level and pattern of burnout syndrome incidence and the factors that influence it in clinical clerkship students. A cross-sectional study was conducted on 139 students of medical professional education at the Faculty of Medicine, Universitas Brawijaya during the COVID-19 pandemic using a web-based questionnaire that included social-demographic criteria, Medical Student Stresor Questionnaire, and Maslach Burnout Inventory – Student Survey. The results of the burnout subscale scores were analyzed using a different test, while the chi-square test was used for interpretation. The incidence of bidimensional burnout was found in 18.7% of students, while the incidence of tridimensional burnout was found in 10.8% of students. There was also a significant correlation between age, gender, and specific stresors experienced by medical students with scores and interpretations of the burnout subscale, as well as the interpretation of burnout.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0522060016
Uncontrolled Keywords: Sindrom Burnout, Mahasiswa Pendidikan Profesi Dokter, COVID-19, Burnout Syndrome, Clinical Clerkship Students, COVID-19
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 24 Feb 2022 03:42
Last Modified: 24 Feb 2022 03:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/189636
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Wiranigitasari wiranigitasari.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item