Penentuan Strategi Pemasaran Berdasarkan Bauran Pemasaran (4p) Keripik Tempe Umkm Sari Rasa Kampung Tempe Sanan Pada Masa Pandemi Covid-19 Di Kota Malang

Dongoran, Rahmad Kuaso and Wisynu Ari Gutama,, SP., MMA and Dr. Riyanti Isaskar,, SP., M.Si (2021) Penentuan Strategi Pemasaran Berdasarkan Bauran Pemasaran (4p) Keripik Tempe Umkm Sari Rasa Kampung Tempe Sanan Pada Masa Pandemi Covid-19 Di Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kampung Tempe Sanan merupakan salah satu sentra penghasil tempe di Indonesia dan terkhusus di kota Malang. Berlokasi di kelurahan Purwantoro, wilayah kampung tempe sanan memiliki 200 unit lebih UMKM penghasil tempe pada awal 2020. Adapun produk tempe yang dihasilkan sangat bervariasi mulai dari tempe, keripik tempe, tempe menjes dan berbagai produk olahan tempe lainnya. Akan tetapi, pelaku usaha keripik tempe Sanan mengalami berbagai tantangan dalam mengembangkan bisnisnya. Tantangan tersebut dapat berasal dari internal Kampung Tempe Sanan maupun tantangn dari luar atau eksternal. Persaingan antar pelaku usaha merupakan salah satu tantangan pengembangan usaha yang dihadapi oleh pelaku usaha keripik tempe Sanan. Sedangkan tantangan yang datang dari faktor ekternal salah satunya ialah pandemi covid-19. Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan, pada awal 2021 hanya tersisa 52 UMKM keripik tempe yang tersisa. Sedangkan sisanya sudah memutuskan berhenti produksi ataupun bangkrut. Masalah yang dihadapi pelaku usaha keripik tempe selama pandemi ini meliputi permasalahan produksi, distribusi, ketenagakerjaan, penurunan pendapatan masyarakat yang berpengaruh pada penurunan penjualan keripik tempe Sanan. Salah satu yang dapat dilakukan untuk menghadapi dampak negatif pandemi covid-19 tersebut ialah pengembangan dan penguatan pada strategi pemasaran dengan cara merumuskan strategi alternatif ataupun menguatkan strategi yang sudah ada melalui analisis pada faktor internal dan juga faktor eksternal usaha. Penelitian ini menentukan strategi pemasaran alternatif menggunakan matriks QSPM sebagai matriks pengambil keputusan. Sedangkan dalam pengolahan datanya menggunakan bantuan matrik IFE, EFE, IE dan SWOT. Setelah data mentah didapatkan dan diklasifikasikan sesuai dengan jenisnnya, maka diberikan skor bobot vii menggunakan pairewise comparison yang kemudian di input pada matriks IFE dan EFE. Skor matriks IFE adalah 3.03 dan skor pada matrik EFE ialah 2.43. Hasil yang didapatkan pada matriks IE menunjukkan bahwa posisi usaha berada pada zona 4 dan posisi SO (kekuatan – peluang) pada matriks SWOT. Sehingga ditemukan TAS (total attractivness score) pada strategi pengembangan produk dan penetrasi pasar pada QSPM matriks. TAS strategi pengembangan produk ialah 4.89 dan hasil TAS pada strategi penetrasi pasar ialah 3.68. selanjutnya strategi pengembangan produk dikembangkan menjadi 6 sub strategi yang ditawarkan pada pelaku usaha Keripik tempe.

English Abstract

Kampung Tempe Sanan is one of the tempeh producing centers in Indonesia and especially in Malang city. Located in Purwantoro village, tempe sanan village area has 200 units or more MSMEs producing tempeh in early 2020. And for the tempeh products are very varied ranging from tempeh, tempeh chips, tempeh menjes and other variousof tempeh products. however, Sanan tempeh chip businesses experience various challenges in developing their business. These challenges can come from the internal Tempe Sanan Village or challenges from outside or external. Competition between businesses is one of the business development challenges faced by tempeh chip businesses. While the challenges that come from external factors one of them is the covid-19 pandemic. Based on the resercher observations, at the beginning of 2021 there were only 52 MSMEs of tempeh chips left coz of covid-19 pandemic. The rest have decided to stop production or bankrupt. Problems faced by tempeh chip businesses during this pandemic include production, distribution, employment, decreased public income which has an effect on the decreasing sales of Sanan tempeh chips. One of the things that can be done to deal with the negative impact of the covid-19 pandemic is the development and strengthening of marketing strategies by formulating alternative strategies or strengthening existing strategies through analysis of internal factors and external business factors. This research determines alternative marketing strategies using the QSPM matrix as a decision-making matrix. While in processing the data using the help of IFE, EFE, IE and SWOT matrix. After the raw data is obtained and classified according to the type, it is given a weight score using pairewise comparison which is then input on the IFE and EFE matrices. The IFE matrix score is 3.03 and the score ix of EFE matrix is 2.43. The results obtained in the IE matrix show that the business position is in zone 4 and the SO position (strength-opportunity) in the SWOT matrix. So, it found TAS (total attractivness score) on product development strategies and market penetration in the QSPM matrix. TAS product development strategy is 4.89 and TAS results in market penetration strategy is 3.68. Furthermore, the product development strategy was developed into 6 sub strategies offered to tempeh chip businesses.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521040131
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 03 Feb 2022 06:13
Last Modified: 24 Feb 2022 05:43
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/189266
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
175040101111130 - Rahmad Kuaso Dongoran.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item