Pengaruh Strategi Viral Marketing Dan Digital Marketing Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Produk Bakpia Kukus Tugu Jogja

Ridwan, Muhammad and Dr.Ir. Abdul Wahib Muhaimin,, MS. and Dr. Riyanti Isaskar,, SP., M.Si. (2021) Pengaruh Strategi Viral Marketing Dan Digital Marketing Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Produk Bakpia Kukus Tugu Jogja. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kondisi persaingan antar industri yang semakin ketat menuntut para pelaku bisnis untuk lebih kreatif dan inovatif dalam membuat srategi pemasaran. Salah satu strategi pemasaran yang dapat diterapkan yaitu viral marketing dan digital marketing. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh langsung viral marketing dan digital marketing terhadap kepercayaan konsumen, menganalisis pengaruh langsung viral marketing dan digital marketing terhadap keputusan pembelian serta menganalisis pengaruh tidak langsung viral marketing dan digital marketing terhadap keputusan pembelian dengan kepercayaan konsumen sebagai variabel intervening. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan lokasi penelitian di industri Bakpia Kukus Tugu Jogja. Metode penentuan sampel dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data secara langsung (kuesioner, wawancara, observasi) dan tidak langsung (web resmi, artikel jurnal, dokumentasi). Penelitian ini menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) dengan software WarpPLS 5.0. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa variabel viral marketing (X1) dan digital marketing (X2) secara langsung berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan konsumen (Y1). Variabel viral marketing (X1) secara langsung berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (Y2), sedangkan variabel digital marketing (X2) secara langsung berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap keputusan pembelian (Y2). Variabel viral marketing (X1) dan digital marketing (X2) secara tidak langsung berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (Y2) dengan kepercayaan konsumen (Y1) sebagai variabel intervening. Saran yang dapat penulis berikan bagi Industri Bakpia Kukus Tugu Jogja untuk kedepannya agar dapat mempertahankan konsistensi konten dan optimalisasi fitur instagram serta dapat mempertahankan rating dan review positif dari konsumen di e-commerce. Meningkatkan pelayanan customer service kepada konsumen karena indikator customer service merupakan indikator terlemah dalam mengukur digital marketing terhadap kepercayaan konsumen dan keputusan pembelian.

English Abstract

The increasingly fierce competition between industries requires business people to be more creative and innovative in making marketing strategies. One of the marketing strategies that can be applied is viral marketing and digital marketing. This study aims to analyze the direct effect of viral marketing and digital marketing on consumer trust, analyze the direct effect of viral marketing and digital marketing on purchasing decisions and analyze the indirect effect of viral marketing and digital marketing on purchasing decisions with consumer trust as an intervening variable. This study uses a quantitative approach with research locations in the Bakpia Kukus Tugu Jogja industry. The sampling method used was purposive sampling technique. Direct data collection (questionnaires, interviews, observations) and indirect (official web, journal articles, documentation). This research uses Structural Equation Modeling (SEM) with WarpPLS 5.0 software. Based on the results of the study, it can be seen that the viral marketing (X1) and digital marketing (X2) variables directly have a positive and significant effect on consumer confidence (Y1). The viral marketing variable (X1) directly has a positive and significant effect on purchasing decisions (Y2), while the digital marketing variable (X2) has a direct positive but not significant effect on purchasing decisions (Y2). Viral marketing variables (X1) and digital marketing (X2) indirectly have a positive and significant effect on purchasing decisions (Y2) with consumer confidence (Y1) as an intervening variable. Suggestions that the author can give to the Tugu Jogja Bakpia Kukus Industry in the future are to maintain content consistency and optimize Instagram features and to maintain positive ratings and reviews from consumers in e-commerce. Improving customer service to consumers because the customer service indicator is the weakest indicator in measuring digital marketing on consumer trust and purchasing decisions.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521040075
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 28 Jan 2022 02:06
Last Modified: 24 Feb 2022 03:50
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/189043
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
175040100111081 - Muhammad Ridwan.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item