Mahendra, Muhammad Reza and Dr. H. Rudianto,, MA and Andik Isdianto,, ST, MT (2021) Analisis Distribusi Butir Sedimen Dan Transpor Sedimen Di Kawasan Estuari Gunung Anyar Surabaya, Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Sedimen merupakan material lepas yang memiliki ukuran dan bentuk yang bervariasi yang terbentuk akibat proses fisika kimia pada batuan. Ukuran butir sedimen dominan di suatu perairan apabila dihubungkan dengan kecepatan arus yang ada dapat dilihat kecenderungannya dari erosi, tertranspor, atau terdeposisi. Sedimen yang dihasilkan oleh proses erosi dan terbawa oleh aliran air akan diendapkan pada suatu tempat yang kecepatan alirannya melambat atau terhenti. Peristiwa pengendapan ini dikenal dengan peristiwa atau proses sedimentasi. Proses sedimentasi dan erosi dipengaruhi oleh faktor-faktor hidro-oseanografi, diantaranya adalah arus, gelombang, angin, dan pasang surut. Pergerakan arus, gelombang, dan pasang surut yang terjadi secara terus menerus dan juga banyaknya aktivitas manusia di perairan tersebut dapat mempengaruhi dinamika pantai baik itu erosi ataupun sedimentasi. Pengambilan data lapang dilakukan pada tanggal 24 Oktober 2020 di perairan Gunung Anyar, Kota Surabaya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui distribusi dan jenis sedimen, mengetahui kondisi hidro-oeanografi perairan, dan menjelaskan distribusi dan transpor sedimen pada perairan Gunung Anyar. Data-data yang diambil langsung di lapang adalah sampel sedimen dan gelombang. Sampel sedimen diambil menggunakan grab sampler dan data gelombang diambil menggunakan tongkat skala. Data sekunder berupa data arus dan data pasang surut. Data arus diambil dari laman podaac, sedangkan data pasang surut diambil dari laman Badan Informasi Geospasial (BIG). Hasil dari penelitian ini didapatkan diameter rata-rata ukuran butir sedimen sebesar 0,05 mm di semua stasiun. Jenis sedimen yang terdapat pada semua stasiun 1,2,3,4, 5 dan 6 berupa Lanau Lempungan (silty-clay). Distribusi ukuran butir sedimen didominasi oleh lanau dan lempung. Transpor sedimen yang terjadi adalah transport in suspension dimana sedimen mudah berpindah mengikuti arah arus dan deposition of suspended load dimana sedimen melayang lama-kelamaan akan terdeposisi. Arus dan gelombang relatif kecil sehingga sedimen cenderung mengendap
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0521080069 |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 551 Geology, hydrology, meteorology > 551.4 Geomorphology and hydrosphere > 551.46 Oceanography and submarine geology |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Ilmu Kelautan |
Depositing User: | soegeng sugeng |
Date Deposited: | 19 Jan 2022 04:07 |
Last Modified: | 02 Oct 2024 02:29 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/188493 |
Text
fix-Muhammad Reza Mahendra.pdf Download (2MB) |
Actions (login required)
View Item |