Fortifikasi Minyak Ikan Sebagai Sumber Omega 3 Pada Coklat Gusan (K ampung Coklat Blitar)

Miftahudin, - and Dr. Ir. Anies Chamidah,, MP (2021) Fortifikasi Minyak Ikan Sebagai Sumber Omega 3 Pada Coklat Gusan (K ampung Coklat Blitar). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kampung coklat adalah salah satu penghasil coklat di Indonesia sekaligus tempat wisata dan pembelajaran budidaya coklat hingga proses pengolahannya menjadi berbagai macam makanan. Sebagai salah satu pengembang coklat di Jawa Timur, kampung coklat telah menghadirkan banyak produk yang bisa dinikmati oleh masyarakat umum. Dari penelitian Lip dan Anklam (1998), produk hasil olahan kakao memiliki sifat yang berbeda dibandingkan dengan produk olahan pangan lainnya, bukanlah karena rasa dan nutrisinya yang baik, tetapi lebih karena sifatnya yang tidak dimiliki oleh pangan lain yaitu bersifat padat di suhu ruang, rapuh saat dipatahkan dan meleleh sempurna pada suhu tubuh. Produk pangan pada saat ini banyak ditambah dengan asam lemak ω-3 disebabkan pentingnya khasiat asam lemak ω-3 bagi kesehatan. Estiasih et al., (2017) melakukan penelitian fortifikasi minyak ikan ω-3 pada bakso sapi dan nugget ayam lalu penelitian Mardayanti et al., (2015) fortifikasi minyak ikan ω-3 pada biskuit dan roti tawar (S ugiharto et al., 2015) namun belum ada penelitian fortifikasi minyak ikan ω-3 pada produk coklat. ω-3 diperoleh dari hasil pemurnian minyak ikan hasil samping pengalengan ikan lemuru. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh fortifikasi minyak ikan terhadap tingkat kesukaan konsumen, konsentrasi minyak ikan yang paling baik untuk ditambahkan pada coklat dan diharapkan mampu memberikan informasi tentang potensi fortifikasi minyak ikan untuk menambah nilai gizi coklat terutama kandungan omega 3 yang terdapat pada minyak ikan. Penelitian ini terbagi menjadi dua tahap penelitian yaitu penelitian pendahuluan dan penelitian utama, Penelitian pendahuluan digunakan untuk pemurnian minyak. Sedangkan pada penelitian utama menambahkan minyak ikan ke coklat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode eksperimen. Rancangan percobaan dalam penelitian utama adalah Rancangan Acak Lengkap (RA L) sederhana dengan menggunakan 4 kali ulangan. Data dari penelitian dianalisa menggunakan ANOV A (A nalysis of Variance) untuk mengetahui pengaruh perlakuan terhadap parameter yang dilakukan. Jika hasilnya berbeda nyata maka dilanjutkan dengan Uji Duncan. Dari dari uji organoleptik dianalisa menggunakan K ruskal-Wallis. Hasil pengujian didapatkan Fortifikasi minyak ikan yang berb eda telah berpengaruh nyata terhadap kerakteristik fisika dan kimia namun tidak berbeda nyata terhadap organoleptiknya. Konsentrasi coklat minyak ikan terbaik didapatkan pada perlakuan P2 dengan konsentrasi minyak ikan sebanyak 2%, menjadi perlakuanterbaik pada parameter fisika, kimia dan organoleptik yaitu Titik leleh awal 30,375 Titik leleh akhir 31,475, Kekerasan 1,3275, Aroma 5,45, rasa, 5,6, tekstur, 5,7, kenampakan 6, protein 8,6%, lemak 49,45%, air 2,26%, abu 1,38% dengan jumlah asam lemak w3 sebesar 0,58 Saran untuk kedepannya Perlu di lakukan penelitian lebih lanjut mengenai daya simpan Coklat Minyak Ikan 0%, 1%, 2%, 3% dan 4% agar diketahui seberapa lama daya simpan Coklat Minyak Ikan

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521080060
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Teknologi Hasil Perikanan
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 19 Jan 2022 01:28
Last Modified: 24 Sep 2024 06:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/188469
[thumbnail of Miftahudin.pdf] Text
Miftahudin.pdf

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item