Deteksi Coral Reef Bleaching Menggunakan Citra Satelit Multisensor Resolusi Menengah di Perairan PLTU Paiton Probolinggo

Astuti, Lucia and Ir. Bambang Semedi,, M.Sc, Ph.D and Dr. Ir. Guntur, MS (2021) Deteksi Coral Reef Bleaching Menggunakan Citra Satelit Multisensor Resolusi Menengah di Perairan PLTU Paiton Probolinggo. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perubahan iklim diakui secara internasional sebagai salah satu ancaman terbesar bagi terumbu karang di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Kerusakan sering terjadi pada ekosistem terumbu karang akibat dari faktor alami dan buatan. Kerusakan terumbu karang akibat faktor buatan dapat terjadi karena sedimentasi dan pencemaran lingkungan, sedangkan akibat faktor alami dapat disebabkan oleh naik-turunnya suhu permukaan laut. Pemutihan karang massal terjadi di Indonesia pada tahun 2016, termasuk di Perairan PLTU Paiton akibat Fenomena El Nino tahun 2016. Naiknya suhu permukaan laut yang menyebabkan terjadinya pemutihan karang di Perairan PLTU Paiton tidak hanya berasal dari pemanasan global, tetapi terdapat juga pengaruh dari aktivitas PLTU Paiton. Teknologi penginderaan jauh telah diverifikasi sebagai alat yang berguna untuk melakukan pemantauan sumberdaya alam, salah satunya terumbu karang. Deteksi pemutihan terumbu karang menggunakan teknologi penginderaan jauh ini ingin menggambarkan pemantauan pemutihan karang menggunakan citra satelit yang sudah dilakukan koreksi agar mendapatkan hasil yang dapat mempresentasikan gambaran lapang. Penelitian dilaksanakan pada bulan Juni 2021 hingga November 2021 dengan data primer yang digunakan yaitu berasal dari citra satelit Sentinel-2 Multi Spectral Imagery (MSI) untuk deteksi dugaan titik pemutihan karang dan citra satelit Landsat-8 Surface Reflectance (SR) untuk nilai sebaran suhu permukaan laut pada periode tahun 2016 – 2020. Pengolahan data deteksi pemutihan karang menggunakan algoritma lyzhenga untuk koreksi kedalaman perairan dan memanfaatkan nilai spektrum untuk mendeteksi titik dugaan pemutihan karang dengan nilai untuk healthy coral sebesar 0.05 – 0.1 sr-1 dan bleached coral sebesar 0.13 – 0.15 sr-1. Data In Situ pada penelitian ini yaitu data suhu permukaan laut di beberapa titik pengamatan area PLTU Paiton pada tahun 2020 dan data pemantauan karang dari tahun 2016 – 2020 di 5 lokasi pengamatan yaitu Binor, Mercusuar, Water Intake, Water Discharge Barat dan Water Discharge Timur. Sebaran pemutihan karang di Perairan PLTU Paiton Probolinggo pada bulan Juli di periode tahun 2016 – 2020 terdeteksi dominan di titik yang jauh dari outlet tempat keluarnya air bahang dari PLTU, sedangkan area dekat outlet yaitu Water Discharge sangat sedikit terdeteksi dugaan pemutihan karang dengan luas pemutihan karang terbesar berada di tahun 2016 dengan luas 1.5 Ha yang dipengaruhi oleh adanya fenomena El-Nino yang terjadi pada periode pertengahan 2015 hingga pertengahan 2016 yang menyebabkan suhu permukaan laut lebih tinggi pada tahun 2016. Hasil pengukuran SPL in situ pada tahun 2020 dan sebaran SPL rata-rata citra pada tahun 2016 – 2020 menunjukan bahwa SPL di perairan PLTU Paiton, khususnya pada outlet tempat keluarnya limbah air bahang masih dibawah BML yaitu 33.9 ̊C, sehingga air bahang yang dikeluarkan masih dibawah baku mutu yang ditetapkan.

English Abstract

Climate change is recognized internationally as one of the biggest threats to coral reefs worldwide, including Indonesia. Damage often occurs in coral reef ecosystems due to natural and artificial factors. Damage to coral reefs due to artificial factors can occur due to sedimentation and environmental pollution, while due to natural factors can be caused by the rise and fall of sea surface temperatures. Mass coral bleaching occurred in Indonesia in 2016, including in the waters of PLTU Paiton due to the El Nino Phenomenon in 2016. The increase in sea surface temperature that causes coral bleaching in the waters of PLTU Paiton does not only come from global warming, but there is also the influence of PLTU Paiton activity. Remote sensing technology has been verified as a useful tool for monitoring natural resources, one of which is coral reefs. Detection of coral reef bleaching using remote sensing technology wants to describe coral bleaching monitoring using satellite images that have been corrected in order to get results that can present a field picture. The research was carried out from June 2021 to November 2021 with the primary data used from the Sentinel-2 Multi Spectral Imagery (MSI) satellite imagery for the detection of suspected coral bleaching points and the Landsat-8 Surface Reflectance (SR) satellite image for the distribution of surface temperature values. sea in the period 2016 – 2020. Processing of coral bleaching detection data using the lyzhenga algorithm for correction of water depths and utilizing spectrum values to detect suspected coral bleaching points with values for healthy corals of 0.05 – 0.1 sr-1and bleached corals of 0.13 – 0.15 sr-1. In Situ data in this study are sea surface temperature data at several observation points in the Paiton PLTU area in 2020 and coral monitoring data from 2016 - 2020 at 5 observation locations, namely Binor, Lighthouse, Water Intake, West Water Discharge and East Water Discharge. The distribution of coral bleaching in the waters of the PLTU Paiton Probolinggo in July in the 2016 – 2020 period was detected dominantly at points far from the outlet where the hot water comes out from the PLTU, while the area near the outlet, namely Water Discharge, was detected very little, with the suspected coral bleaching being the largest. located in 2016 with an area of 1.7 Ha which was influenced by the El-Nino phenomenon that occurred in the mid- 2015 to mid-2016 period which caused higher sea surface temperatures in 2016. The results of in situ SST measurements in 2020 and the average SST distribution of images in 2016 - 2020 show that the SST in the waters of PLTU Paiton, especially at the outlet where the waste heat discharges is still below the Environmental Quality Standards (EQS), which is 33.9 ̊C, so that the heat released is still below the specified quality standard

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521080055
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 551 Geology, hydrology, meteorology > 551.4 Geomorphology and hydrosphere > 551.46 Oceanography and submarine geology
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Ilmu Kelautan
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 18 Jan 2022 06:39
Last Modified: 25 Feb 2022 06:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/188454
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Lucia Astuti.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (7MB)

Actions (login required)

View Item View Item