Analisis Pengaruh Tingkat Pendidikan, Upah Minimum, Inflasi Dan Investasi Terhadap Tingkat Pengangguran Di Indonesia Periode 2010-2019

Prakoso, Elang Satrio (2021) Analisis Pengaruh Tingkat Pendidikan, Upah Minimum, Inflasi Dan Investasi Terhadap Tingkat Pengangguran Di Indonesia Periode 2010-2019. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tingginya jumlah penduduk di Indonesia yang terus bertambah, mengakibatkan bertambahnya jumlah tenaga kerja yang ada. Tingginya angka tenaga kerja saat ini melebihi angka ketersediaan lapangan kerja yang ada. Penawaran tenaga kerja yang lebih banyak daripada permintaan tenaga kerja ini akan mengakibatkan peningkatan pada jumlah pengangguran. Jumlah penganggur yang banyak dapat mengakibatkan masalah berbagai macam sosial ekonomi di masyarakat seperti kriminalitas dan lainnya. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari Tingkat Pendidikan, Inflasi, Investasi Asing, dan Upah Minimum terhadap tingkat pengangguran di Indonesia. Menggunakan data selama sepuluh tahun dari tahun 2010 sampai dengan tahun 2019. Dengan teknik analisis data yang digunakan adalah regresi data panel menggunakan EViews. Hasil pengujian menunjukan bahwa secara simultan, keempat variabel bebas memiliki pengaruh yang signifikan, sedangkan secara parsial, Tingkat Pendidikan, Inflasi dan Upah Minimum memiliki pengaruh yang negatif dan signifikan, sedangkan Investasi Asing tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap tingkat pengangguran di Indonesia pada tahun 2010-2019.

English Abstract

-

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0520020518
Uncontrolled Keywords: Pengangguran, Tingkat Pendidikan, Inflasi, Investasi dan Upah Minimum.
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 14 Jan 2022 01:55
Last Modified: 23 Feb 2022 03:31
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/188331
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
ELANG SATRIO PRAKOSO 175020400111033.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item