Rancang Bangun Power Supply Smart Trash Compator untuk Rumah Tangga

Illmi, Muhammad Fahmi and M. Aziz Muslim, S.T., M.T., Ph.D. and Rahmadwati, S.S.T., M.t., Ph.D. (2021) Rancang Bangun Power Supply Smart Trash Compator untuk Rumah Tangga. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sistem pengelolaan limbah padat yang efektif dan efisien sangat diperlukan untuk menjaga lingkungan kita tetap bersih. Dalam rangka mengurangi timbunan sampah dapat dilakukan dengan cara memadatkan volume sampah sehingga dapat dengan mudah dikelola oleh penyedia layanan pengumpulan sampah. Smart trash compactor merupakan alat pengelola sampah yang berfungsi untuk mengurangi volume sampah. Sistem yang dibuat menggunakan motor DC untuk membuat sistem pemadatan sampah rumah tangga dengan tegangan DC sebesar 24 volt. Sedangkan sumber tegangan pada rumah tangga yang tersedia adalah tegangan PLN 220 volt AC. Sehingga diperlukanlah sebuah regulator berupa power supply untuk smart trash compactor. Sistem yang dibuat menyearahkan tegangan PLN menjadi tegangan DC kemudian menurunkannya dengan buck converter. Tegangan keluaran yang telah disearahkan kemudian diturunkan dengan buck converter memiliki riak yang besar. Untuk mereduksi riak dapat digunakan filter. Pada penelitian ini, penulis menggunakan filter kapsitor dan filter lowpass LC. Pengujian dilakukan dengan membuat simulasi rangkaian berdasarkan hasil perhitungan komponen filter kemudian dibandingkan dengan rangkaian tanpa filter. Berdasarkan hasil simulasi didapatkan power supply yang dihubungkan dengan motor tanpa menggunakan filter memiliki tegangan puncak sebesar 309 volt dan arus puncak sebesar 9.135A. Pengujian dengan filter kapasitor dan low pass LC menurunkan tegangan puncak menjadi 23.49 volt dan arus puncak sebesar 3A dan besar riak tegangan sebesar 3.45% dan riak arus sebesar 2.4%.

English Abstract

An effective and efficient solid waste management system is necessary to keep our environment clean. In order to reduce waste accumulation, it can be done by compacting the volume of waste so that it can be easily managed by waste collection service providers. Smart trash compactor is a waste management tool that serves to reduce the volume of waste. The system is made using a DC motor to create a household waste compaction system with a DC voltage of 24 volts. Meanwhile, the available household voltage source is PLN 220 volt AC voltage. So we need a regulator in the form of a power supply for a smart trash compactor. The system made rectifies the PLN voltage into a DC voltage then lowers it with a buck converter. the output connection which has been rectified then lowered with a buck converter has a large ripple. Filters can be used to reduce ripples. In this study, the author uses a capacitor filter and an LC lowpass filter. The test is carried out by making a simulation based on the calculation results of the filter component and then comparing it with a circuit without a filter. Based on the simulation results, the peak power supply with the motor without using a filter has a peak voltage of 309 volts and a peak current of 9,135A. testing with a filter of LC and low pass reduced the peak voltage to 23.49 volts and the peak current of 3A and the magnitude of the voltage ripple was 3.45% and the current ripple was 2.4%.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521070118
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Power Supply, Catu Daya, Penyearah, Buck Converter, Riak
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting > 621.38 Electronics, communications engineering > 621.381 Electronics
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: yulia Chasanah
Date Deposited: 23 Dec 2021 04:39
Last Modified: 11 Oct 2024 03:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/187575
[thumbnail of MUHAMMAD FAHMI ILLMI.pdf] Text
MUHAMMAD FAHMI ILLMI.pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item