Ayu, Mirsa and Prof. Dr. Ir. Pitojo Tri Juwono,, MT., IPU. and ASEAN. Eng; Dr. Ir. Runi Asmaranto, S.T., MT., IPM. (2021) Analisa Keruntuhan Bendungan Salomekko Kabupaten Bone dengan Aplikasi Zhong Xing HY2). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Bendungan merupakan bangunan air yang memiliki fungsi sebagai penangkap air dan menyimpannya ketika musim penghujan waktu air sungai mengalir dalam jumlah besar. Selain bermanfaat, bendungan juga menyimpan potensi bahaya yang begitu besar. Sehingga melalui Peraturan Pemerintah No. 37 Tahun 2010 tentang bendungan, menyebutkan bahwa pemilik bendungan harus memiliki dokumen rencana tindak darurat yang didalamnya terdapat analisa keruntuhan bendungan. Mengingat adanya kemungkinan terjadinya kerugian besar yang diakibatkan oleh runtuhnya suatu bendungan terhadap hilir bendungan, maka diperlukan kajian keruntuhan bendungan secara mandalam. Dalam hal ini bendungan yang akan dikaji adalah Bendungan Salomekko yang terletak di Kabupaten Bone. Bendungan Salomekko terletak di Dukuh Salomekko Desa Ulu Balang, Kecamatan Salomekko, Kabupaten Bone, Provinsi Sulawesi Selatan yang memiliki fungsi utama sebagai penyedia air untuk kebutuhan irigasi pertanian seluas 1722 Ha. Analisa keruntuhan Bendungan Salomekko dilakukan akibat overtopping dan pipping. Overtopping terjadi apabila air melimpas melalui puncak bendungan sedangkan piping diakibatkan oleh rembesan pada tubuh bendungan yang membawa material bendungan secara berangsur- angsur. Analisa keruntuhan Bendugan Salomekko menggunakan aplikasi Zhong Xing HY21 yang dapat menghasilkan peta penyebaran genangan banjir sehingga dapat digunakan untuk pedoman penetapan batasan potensi daerah terdampak bencana. Bedasarkan hasil simulasi melalui aplikasi Zhong Xing HY21, keruntuhan akibat overtopping merupakan peyebab keruntuhan Bendungan Salomekko yang menimbulkan dampak paling besar dengan banjir desain PMF dengan puncak debit QInflow 753,862 m³/det dan luas genangan 15,964 km2 dengan tinggi genangan maksimum 7,759 m. Akibat keruntuhan Bendungan Salomekko terdapat 11 desa yang terdampak pada bagian hilir bendungan dengan jumlah penduduk terkena 2565 jiwa.
English Abstract
he dam is a water structure that has a function as a water catcher and during the rainy season when the water flows in large quantities. Apart from being useful, dams also have enormous potential dangers. Namely through Government Regulation no. 37/2010 concerning dams, states that the owner of the dam must have an emergency plan document in which there is an analysis of dam collapse. As a result of the occurrence of large losses caused by the collapse of a dam towards the downstream of the dam, it is necessary to study the dam collapse in an in-depth manner. In this case, the dam that will be studied is the Salomekko Dam which is located in Bone Regency. The Salomekko Dam is located in the Salomekko Hamlet of Ulu Balang Village, Salomekko District, Bone Regency, South Sulawesi Province which has the main function of providing water for agricultural irrigation needs covering an area of 1722 hectares. Analysis of the collapse of the Salomekko Dam was carried out due to overtopping and pipping. The stillness of the air overflows through the top of the dam while the piping is caused by seepage in the dam body which carries the dam material gradually. Analysis of the collapse of the Salomekko Dam using the Zhong Xing HY21 application can produce a map of the distribution of flood inundation so that it can be used to determine the potential boundaries of disaster-affected areas. Based on the simulation results through the Zhong Xing HY21 application, the collapse due to runoff is the peak collapse of the Salomekko Dam which has the greatest impact with the PMF design flood with a peak discharge of QInflow 753,862 m³ / s and an inundation area of 15,964 km2 with the highest inundation of 7,759 m. As a result of the collapse of the Salomekko Dam, 11 villages were affected at the downstream side of the dam with a population of 2565 affected.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0521070210 |
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci : Bendungan salomekko, Keruntuhan Bendungan, Overtopping, Pipping, Zhong Xing HY21 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 627 Hydraulic engineering > 627.5 Reclamations, Irrigation, related topics > 627.52 Irrigation |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Pengairan |
Depositing User: | yulia Chasanah |
Date Deposited: | 05 Jan 2022 07:18 |
Last Modified: | 07 Oct 2024 03:22 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/186890 |
![]() |
Text
Mirsa Ayu.pdf Download (9MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |