Pengaruh Dosis Serbuk Daun Mangrove Rhizophora mucronata dan Suhu Purifikasi Terhadap Mutu Hasil Purifikasi Minyak Ikan Tuna (Thunnus sp.)

Suryaputra, Yosua Ajisuksma and Dr.Ir. Bambang Budi S., MS (2021) Pengaruh Dosis Serbuk Daun Mangrove Rhizophora mucronata dan Suhu Purifikasi Terhadap Mutu Hasil Purifikasi Minyak Ikan Tuna (Thunnus sp.). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Oksidasi adalah interaksi antara molekul oksigen dan semua zat yang berbeda. Oksidasi merupakan pelepasan elektron oleh sebuah molekul, atom, atau ion. Reaksi ini dapat menghasilkan produk bersifat toksis dan berdampak buruk bagi kesehatan. Proses oksidasi banyak ditemui pada berbagai olahan hasil perikanan salah satunya minyak ikan. Untuk mendapatkan kualitas minyak ikan yang baik perlu dilakukan proses purifikasi. Pada proses ini minyak ikan rentan mengalami reaksi oksidasi dikarenakan adanya pemanasan, di mana salah satu faktor yang mempercepat reaksi oksidasi adalah suhu. Salah satu cara untuk menghambat terjadinya proses oksidasi adalah penambahan antioksidan pada minyak ikan saat proses purifikasi. Rhizopora mucronata merupakan salah satu jenis mangrove yang berpotensi sebagai sumber antioksidan alami. Penelitian ini bertujuan mengetahui aktivitas antioksidan ekstrak daun Rhizophora mucronata. Sampel diambil dari Beejay Bakau Resort, Probolinggo, Jawa Timur. Penelitian ini dilakukan pada bulan Agustus 2020 hingga November 2020 di laboratorium Ilmu Teknologi Hasil Perairan (Divisi Perekayasaan Hasil Perikanan) Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Brawijaya, Malang. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode eksperimen. Penelitian utama dilakukan untuk menentukan optimasi formula purifikasi minyak ikan tuna (Thunnus sp.) menggunakan program Design Expert v 7.0 dengan menggunakan 2 faktor yaitu Serbuk Mangrove (A) dan Suhu Purifikasi (B).Penelitian dilakukan 2 tahap yaitu penelitan pendahuluan dan penelitian utama. Penelitian pendahuluan dilakukan untuk mengetahui IC50 ekstrak daun mangrove Rhizopora mucronata dari pelarut yang berbeda yaitu etanol, etil asetat dan n-heksan. Penelitian Utama terdiri dari beberapa tahapan yaitu 1) Tahapan pembuatan rancangan formulasi dan respon 2) Penetapan formulasi dan uji 3) Analisis Respon 4) Penetapan optimasi formula 5) Validasi hasil Optimasi. Variabel yang digunakan pada penelitian ini yaitu bilangan peroksida (R1), asam lemak bebas (R2), bilangan TBA (R3), dan bilangan Iod (R4). Hasil penelitian pendahuluan didapatkan hasil sebagaimana berikut. Hasil terbaik dari uji aktivitas antioksidan dengan metode DPPH adalah pelarut etanol dengan rata rata IC50 sebesar 35,2 ppm diikuti dengan pelarut etil asetat dengan rata rata IC50 sebesar 66,5 ppm dan terrendah pada pelarut N-Heksan dengan rata rata IC50 sebesar 113,1 ppm. Hasil penelitian utama didapatkan hasil sebagaimana berikut. Serbuk mangrove sebanyak 10 gram dan suhu purifikasi sebesar 70°C dengan hasil respon yang dihasilkan untuk bilangan peroksida 7,12212 Meq/1000g, asam lemak bebas 2,42745%, bilangan TBA 3,46853 mg/malonaldehid, bilangan iod 156,532 I/100 g formulasi yang dipilih dikarenakan pada formulasi tersebut memiliki nilai desirability sebesar 0,957. Sedangkan hasil validasi dari optimasi tersebut adalah untuk respon bilangan peroksida sebesar 7 Meq/1000 g, asam lemak bebas sebesar 2,36%, bilangan TBA sebesar 3,28 mg/malonaldehid, bilangan iod sebesar 161,80 I/100 g.

English Abstract

Oxidation is the interaction between oxygen molecules and all different substances. Oxidation is the release of electrons by a molecule, atom, or ion. This reaction can produce a product that is toxic and has a bad impact on health. The process of oxidation is often found in various processed fishery products, one of which is fish oil. To get good quality fish oil, it is necessary to carry out a purification process. In this process, fish oil is prone to oxidation reactions due to heating, where one of the factors that accelerates the oxidation reaction is temperature. One way to prevent the oxidation process is the addition of antioxidants to fish oil during the purification process. Rhizopora mucronata is a type of mangrove that has the potential as a source of natural antioxidants. This study aims to determine the antioxidant activity of Rhizophora mucronata leaf extract. Samples were taken from Beejay Bakau Resort, Probolinggo, East Java. The research is carried out in August 2020 through November 2020 in the water science lab (fisheries technology division) of Faculty of Fisheries and Oceanographic Science. Brawijaya University's Malang. The method used in this research is the experimental method. The main research was conducted to determine the optimization formula for tuna fish oil purification (Thunnus sp.) Using the Design Expert v 7.0 program using 2 factors, namely Mangrove Powder (A) and Purification Temperature (B).The research was conducted in 2 stages, namely preliminary research and main research. Preliminary research was conducted to determine the IC50 of Rhizopora mucronata mangrove leaf extract from different solvents, namely ethanol, ethyl acetate and n-hexane. The main research consists of several stages, namely 1) The stages of making formulation and response designs 2) Determining the formulation and testing 3) Response analysis 4) Determining the optimization formula 5) Validating the results of the optimization. The variables used in this study were peroxide value (R1), free fatty acid (R2), TBA value (R3), and Iod value(R4). Preliminary research results are obtained the following results. The best results from the antioxidant activity test with the DPPH method were ethanol solvent with an average IC50 of 35,2 ppm, then the ethyl acetate solvent with an average IC50 of 66,5 ppm and the lowest in N-Hexan solvent with an average IC50 of 113,1 ppm. Main research results are obtained the following results. Mangrove leaves powder as much 10 gram and temperature purification 70°C with predictive outcomes of peroxide value response 7,12212 Meq/1000g, free fatty acid 2,42745%, TBA value 3,46853 mg/malonaldehid, iodine value 156,532 I/100g. the formulation chosen is because those formulations have desirability value 0,957. While validation results from optimization are for peroxide value response 7 Meq/1000g, free fatty acid 2,36%, TBA value 3,28 mg/malonaldehid, iodine value 161,80 I/100g.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521080101
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Teknologi Hasil Perikanan
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 30 Nov 2021 03:52
Last Modified: 24 Feb 2022 04:36
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/186855
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
YOSUA AJISUKSMA SURYAPUTRA.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item