Analisis Institusionalisme Baru Program Anti Radikalisme Di Perguruan Tinggi (Studi Kasus Program Anti Radikalisme Di Universitas Brawijaya Malang Di Bidang Kemahasiswaan Periode 2018-2020)

Budiman, Rachmat Arief (2021) Analisis Institusionalisme Baru Program Anti Radikalisme Di Perguruan Tinggi (Studi Kasus Program Anti Radikalisme Di Universitas Brawijaya Malang Di Bidang Kemahasiswaan Periode 2018-2020). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme, Avara Research dan Setara Institute pada Tahun 2017 dan Tahun 2018 melakukan rilis mengenai daftar kampus yang diberi label kampus terpapar radikalisme. Dari 3 (tiga) Lembaga tersebut, Universitas Brawijaya merupakan satu diantara beberapa kampus yang masuk dalam daftar kampus radikal. Melihat radikalisme dalam kampus, peneliti menggunakan teori Institusionalisme Baru untuk menganalisis 3 (tiga) aspek yaitu mengenai aturan (rules), praktik (practice) dan narasi (narrative). Penggunaan Institusionalisme baru dalam analisis mengenai radikalisme di dalam kampus dipilih peneliti karena dapat mengisi gap akademik, sementara memilih Universitas Brawijaya sebagai lokus penelitian dipilih sebagai usaha untuk mengisi kekosongan empiric/empirical gap. Metode kualitatif dengan desain penelitian studi kasus peneliti gunakan secara disiplin untuk menemukan cara memperoleh bukti dan analisis bukti. Dalam penelitian mengenai analisis program anti radikalisme di Universitas Brawijaya ini, peneliti memilih dua program utama yang menjadi unit penelitian yaitu program Moral camp 2019 dan seminar untuk mahasiswa baru Universitas Brawijaya 2019. Kedua program yang menjadi unit analisis tersebut membuat peneliti menemukan temuan berupa, pertama, adanya aturan formal yang tertuang dalam Peraturan Rektor Nomor. 23 Tahun 2019 mengenai penanggulangan penyebarluasan paham organisasi terlarang yang mulai diberlakukan pada 1 Oktober 2019. Namun, peneliti mendapati bahwa aturan ini merupakan aturan yang pasif, artinya, peraturan ini tidak tersosialisasikan secara luas pada sivitas akademika dengan konsekuensi bahwa kedua program yang menjadi unit analisis tidak mengacu langsung pada peraturan rector tersebut. Unit khusus yang menangani radikalisme di kampus sebagai mandate langsung peraturan rector No. 23 Tahun 2019 juga belum dibentuk hingga laporan penelitian ini ditulis. Kedua, praktik kegiatan moral camp dan seminar untuk mahasiswa baru Universitas Brawijaya tahun 2019 yang tidak mengacu pada aturan anti radikalisme menyebabkan program hanya bersifat seremonial. Ketiga, narasi yang dibangun Universitas Brawijaya mengenai kondisi bahaya radikalisme dalam kampus hanya bersifat informal dan dilakukan oleh rector Universitas Brawijaya.

English Abstract

The National Counterterrorism Agency, Avara Research and the Setara Institute in 2017 and 2018 released a list of campuses labeled as campuses exposed to radicalism. Of the 3 (three) institutions, Universitas Brawijaya is one of several campuses that are included in the list of radical campuses. Seeing radicalism on campus, researchers used the New Institutionalism theory to analyze 3 (three) aspects, namely rules, practice and narrative. Researchers chose the use of new institutionalism in the analysis of radicalism on campus because it can fill the academic gap, while choosing Brawijaya University as the research locus was chosen as an attempt to fill the empirical gap. Qualitative methods with a case study research design, researchers use in a disciplined manner to find ways to obtain evidence and analyze evidence. In this research on the analysis of the anti-radicalism program at Brawijaya University, the researchers chose two main programs as research units, namely the 2019 Moral camp program and the 2019 Brawijaya University new student seminar. The two programs that were the unit of analysis made researchers find findings in the form of, first, there is a formal rule contained in the Rector's Regulation Number. 23 of 2019 concerning the prevention of the dissemination of prohibited organizational ideas which took effect on October 1, 2019. However, the researchers found that this rule was a passive rule, meaning that this regulation was not widely disseminated to the academic community with the consequence that the two programs that became the unit of analysis were not refers directly to the rector's rules. A special unit dealing with radicalism on campus as a direct mandate of Rector Regulation No. 23 of 2019 has also not been established until this research report is written. Second, the practice of moral camp activities and seminars for new students of Universitas Brawijaya in 2019 that do not refer to anti-radicalism rules causes the program to only be ceremonial. Third, the narrative developed by Universitas Brawijaya regarding the dangerous conditions of radicalism on campus is only informal and is carried out by the rector of Universitas Brawijaya.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521110033
Uncontrolled Keywords: Radikalisme, Institusionalisme baru, deradikalisasi., Radicalism, New institutionalism, deradicalization.
Subjects: 300 Social sciences > 320 Political science (Politics and government)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 30 Nov 2021 03:15
Last Modified: 23 Feb 2022 01:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/186844
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
RACHMAT ARIEF BUDIMAN.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item