Karakteristik Fisikokimia Teh Herbal Bunga Telang (Clitoria ternatea L.) – Lemon (Citrus Lemon) kering selama penyimpanan. La Choviya Hawa, S.TP., M.P., P.hD, Dr. Mochamad Bagus Hermanto S.TP, M.Sc

Sinambela, Larose Grace (2021) Karakteristik Fisikokimia Teh Herbal Bunga Telang (Clitoria ternatea L.) – Lemon (Citrus Lemon) kering selama penyimpanan. La Choviya Hawa, S.TP., M.P., P.hD, Dr. Mochamad Bagus Hermanto S.TP, M.Sc. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jenis kemasan dan variasi proporsi terhadap aktivitas antioksidan dan antosianin pada teh herbal bunga telang-lemon, serta untuk mengetahui perubahan kadar air dan perubahan warna selama penyimpanan. Pengamatan perubahan warna menggunakan aplikasi visual basic dan untuk uji aktivitas antioksidan dilakukan dengan menggunakan metode DPPH (1,1-diphenyl-2-picrylhydrazyl), sedangkan untuk uji antosianin digunakan metode pH differential. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemasan terbaik yang dapat menghasilkan nilai antioksidan dan antosianin tertinggi adalah kemasan Aluminium Foil. Pada awal sampel, kadar antioksidan sebesar 51.64 – 101.7 mg/L dan total antosianin sebesar 19.93 - 66.69 mg/100 g. Pada akhir penyimpanan, kadar antioksidan sebesar 93.10 – 135.20 mg/L dan total antosianin sebesar 13.69 – 40.97 mg/100 g. Dari hasil uji ANOVA tingkat kepercayaan 95% lalu dilanjut dengan uji Duncan didapatkan hasil bahwa kemampuan IC50 (antioksidan) dipengaruhi signifikan oleh rasio telang-lemon 1:1, sedangkan total antosianin dipengaruhi signifikan oleh rasio telanglemon 2:1. Pada pengamatan perubahan kadar air didapatkan bahwa kada air sampel awal sebesar 16.20% bb dengan kadar air kesetimbangan 9.09 – 13.93% bb. Untuk perubahan warna yang terjadi pada lemon memiliki pengaruh terhadap waktu penyimpanan, namun berbeda dengan bunga telang berdasarkan Uji ANOVA tingkat kepercayaan 95% perubahan warna bunga telang tidak dipengaruhi oleh waktu penyimpanan

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521100143
Uncontrolled Keywords: antarmuka, human centered design, design guidelines and standards, evaluasi, focus group discussion
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 02 Nov 2021 03:05
Last Modified: 01 Oct 2024 07:21
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/186323
[thumbnail of LAROSE GRACE SINAMBELA.pdf] Text
LAROSE GRACE SINAMBELA.pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item