Pengaruh Kadar Air Beras Ketan Hitam (Oryza Sativa Linn. Var. Glutinosa) Terhadap Karakteristik Fisik Kimia Gilinggan

Khurnia, Nurul (2021) Pengaruh Kadar Air Beras Ketan Hitam (Oryza Sativa Linn. Var. Glutinosa) Terhadap Karakteristik Fisik Kimia Gilinggan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Beras ketan hitam di pasaran memiliki banyak merk dagang, akan tetapi untuk produk tepung jadi ketan hitam sendiri sangat terbatas persediaannya. Proses pembuatan tepung ketan hitam dapat dilakukan dengan penggilingan. Pada penelitian ini alat penggilingan yang digunakan adalah tipe hammer mill. Penelitian ini bertujuan untuk menghitung dan menganalisis pengaruh kadar air terhadap karakteristik fisik dan kimia tepung ketan hitam. Menghitung dan menganalisis pengaruh perlakuan kadar air bahan terhadap penerimaan konsumen. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan satu faktorial dengan perlakuan oven 2 jam, tanpa perlakuan dan perendaman 1 jam. Dilakukan sebanyak 3 (tiga) kali ulangan sehingga didapatkan 9 sampel. Dari hasil penelitian didapatkan hubungan linier kadar air beras ketan hitam dengan tepung ketan hitam. Rendemen dan daya serap air menunjukan hubungan berbanding terbalik dengan kadar air tepung ketan hitam. Bulk density dan nilai indeks L menunjukkan hubungan yang linier dengan kadar air tepung ketan hitam. Nilai indeks a*b* menunjukan hasil yang beragam dengan kadar air tepung ketan hitam. Uji organoleptik menghasilkan bahwa panelis menyukai warna dan aroma pada perlakuan perendaman sedangkan tekstur lebih disukai pada perlakuan oven.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0521100095
Uncontrolled Keywords: Penggiling ketan Hitam, Sifat fisik, Sifat kimia, Tepung ketan hitam, Uji organoleptik
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 25 Oct 2021 06:34
Last Modified: 23 Feb 2022 08:39
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/185951
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
- Nurul Khurnia.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item