Efektivitas Kebijakan Pemerintah Daerah Dalam Pemulihan Kondisi Ekonomi Masyarakat Di Masa Pandemi COVID-19 (Studi Di Kota Malang)

Dandi, Ilham Maulana (2021) Efektivitas Kebijakan Pemerintah Daerah Dalam Pemulihan Kondisi Ekonomi Masyarakat Di Masa Pandemi COVID-19 (Studi Di Kota Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

"Pandemi COVID-19 merupakan keadaan darurat bagi masyarakat dunia termasuk Indonesia yang menyebabkan krisis medis, sosial, dan ekonomi. Berbagai kebijakan telah dilakukan Pemerintah Kota Malang untuk memutus penyebaran COVID-19 yaitu dengan Pemulihan Kondisi Ekonomi Masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, menjelaskan dan menganalisis efektivitas kebijakan Pemerintah Kota Malang dalam upaya Pemulihan Kondisi Ekonomi Masyarakat di Kota Malang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kepustakaan (library research) dengan pendekatan kualitatif. Situs penelitian berada di Pemerintah Kota Malang. Penelitian ini menggunakan sumber data sekunder. Pengumpulan data dilakukan melalui studi pustaka dan dokumentasi. Sedangkan analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis tematik menurut Braun & Clarke (2006). Hasil penelitian ini menunjukkan Pemerintah Daerah Kota Malang telah menerapkan kebijakan-kebijakan dengan cukup efektif dengan memperhatikan tujuan kebijakan, target kebijakan, perubahan perilaku masyarakat, tingkat kesadaran masyarakat dan dampak kebijakan. Kebijakan yang diberikan oleh Pemerintah Kota Malang sangat sesuai dengan upaya pemulihan kondisi masyrakat dengan mengeluarkan kebijakan berupa lima strategi percepatan pemulihan ekonomi hadapi pandemi COVID-19, yaitu Malang Beli Produk Lokal (Malpro), Malang Berbagi (Malber), Malang Herbal (Malherb), Malang Digital Service (Maldis), dan Malang Bahagia (Malba). Selain itu digitalisasi produk IKM untuk memudahkan layanan kepada masyarakat, rencana aksi TPKAD (Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah) Kota Malang, refocusing anggaran, intergrasi mal pelayanan publik. Pemerintah Kota Malang selalu berkoordinasi dengan pemerintah provinsi, pemerintah pusat dan lembaga terkait. Dalam penelitian ini, peneliti menyarankan untuk Membuat program bantuan berupa insentif kepada masyarakat agar dapat meningkatkan daya beli masyarakat di masa pandemi COVID-19. Serta membuat kebijakan yang berkaitan dengan bantuan sosial hingga ke tingkat RT dan RW. Tetap melakukan perencanaan dan koordinasi serta pengkajian lebih mendalam terhadap bagaimana kebijakan yang telah diimplementasikan benar-benar efektif

English Abstract

The COVID-19 pandemic is an emergency for the world community, including Indonesia, which causes medical, social and economic crises. Various policies have been carried out by the Malang City Government to stop the spread of COVID-19, namely by Restoring Community Economic Conditions. This study aims to determine, explain and analyze the effectiveness of Malang City Government policies in an effort to restore the economic conditions of the people in Malang City. This study uses a type of library research (library research) with a qualitative approach. The research site is located in the Malang City Government. This study uses secondary data sources. Data collection is done through literature study and documentation. While the data analysis in this study used thematic analysis according to Braun & Clarke (2006). The results of this study indicate that the Local Government of Malang City has implemented policies quite effectively by paying attention to policy objectives, policy targets, changes in community behavior, level of public awareness and impact of policies. The policies given by the Malang City Government are very in line with efforts to restore community conditions by issuing policies in the form of five strategies to accelerate economic recovery in the face of the COVID-19 pandemic, namely Malang Buy Local Products (Malpro), Malang Share (Malber), Malang Herbal (Malherb), Malang Digital Service (Maldis), and Malang Bahagia (Malba). In addition, the digitization of IKM products to facilitate services to the community, the Malang City TPKAD (Regional Financial Access Acceleration Team) action plan, budget refocusing, integration of public service malls. Malang City Government always coordinates with the provincial government, central government and related institutions. In this study, researchers suggest creating an assistance program in the form of incentives to the community in order to increase people's purchasing power during the COVID-19 pandemic. As well as making policies related to social assistance down to the RT and RW levels. Continue to do planning and coordination as well as a more in-depth study of how the policies that have been implemented are really effective

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052103
Uncontrolled Keywords: Kebijakan, COVID-19, Pemulihan, Efektivitas", , Policy, COVID-19, Recovery, Effectiveness
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Unnamed user with username nurmasudah
Date Deposited: 23 Oct 2021 08:30
Last Modified: 22 Feb 2022 08:27
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/185489
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Ilham Maulana Dandi.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item