Pengaruh Lingkungan Kerja Fisik dan Lingkungan Kerja Non Fisik terhadap Kinerja Karyawan (Studi pada Karyawan Divisi Kawasan PT XYZ Surabaya)

Rachmadi, Fadel Yusuf (2021) Pengaruh Lingkungan Kerja Fisik dan Lingkungan Kerja Non Fisik terhadap Kinerja Karyawan (Studi pada Karyawan Divisi Kawasan PT XYZ Surabaya). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

"Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan dan menganalisis pengaruh variabel lingkungan kerja fisik terhadap variabel kinerja karyawan PT XYZ Surabaya, pengaruh variabel lingkungan kerja non fisik terhadap variabel kinerja karyawan PT XYZ Surabaya, dan pengaruh variabel lingkungan kerja fisik dan variabel lingkungan kerja non fisik secara simultan terhadap kinerja karyawan PT XYZ Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah explanatory research dengan pendekatan kuantitatif. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial (uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas), analisis regresi linier berganda, dan uji hipotesis (uji t dan uji F) dengan menggunakan bantuan program SPSS ver. 25.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel lingkungan kerja fisik berpengaruh signifikan terhadap variabel kinerja karyawan, variabel lingkungan kerja non fisik berpengaruh signifikan terhadap variabel kinerja karyawan, dan variabel lingkungan kerja fisik dan variabel lingkungan kerja non fisik secara simultan berpengaruh signifikan terhadap variabel kinerja karyawan."

English Abstract

This study aims to explain and analyze the effect of physical work environment variables on employee performance variables at PT XYZ Surabaya, the influence of non-physical work environment variables on employee performance variables at PT XYZ Surabaya, and the effect of physical work environment variables and non-physical work environment variables simultaneously on performance. employees of PT XYZ Surabaya. The type of research used in this research is explanatory research with a quantitative approach. The data analysis techniques used in this study are descriptive statistical analysis and inferential statistical analysis (classical assumption test (normality test, multicollinearity test, heteroscedasticity test), multiple linear regression analysis, and hypothesis testing (t test and F test) using program assistance. SPSS ver. 25.0. The results showed that the physical work environment variable had a significant effect on employee performance variables, non-physical work environment variables had a significant effect on employee performance variables, and physical work environment variables and non-physical work environment variables simultaneously significantly affected employee performance variables.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052103
Uncontrolled Keywords: Lingkungan Kerja Fisik, Lingkungan Kerja Non Fisik, Kinerja Karyawan, Physical Work Environment, Non-Physical Work Environment, Employee Performanc
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Unnamed user with username nurmasudah
Date Deposited: 23 Oct 2021 05:41
Last Modified: 10 Oct 2024 07:09
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/185360
[thumbnail of FADEL YUSUF RACHMADI.pdf] Text
FADEL YUSUF RACHMADI.pdf

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item