Sucma, Aullya Melati (2021) Pengaruh Struktur Modal Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Pada Perusahaan Sub Sektor Farmasi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2016-2019). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Seiring keputusan keuangan yang ditetapkan oleh manajemen sangat penting dalam menentukan struktur modal yang optimal. Dengan adanya keputusan mengenai struktur modal sangat penting karena mempengaruhi laba per saham atau kekayaan pemegang saham. Struktur modal diperlukan untuk meningkatkan nilai perusahaan karena penetapan struktur modal dalam kebijakan pendanaan perusahaan menentukan pertumbuhan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui adanya pengaruh struktur modal yang diukur dengan variabel Debt to Asset Ratio (DAR) secara parsial terhadap nilai perusahaan yang diukur dengan rasio Tobin’s Q. (2) Mengetahui adanya pengaruh struktur modal yang diukur dengan variabel Debt to Equity Ratio (DER). (3) Mengetahui adanya pengaruh struktur modal yang diukur dengan variabel Debt to Asset Ratio (DAR) dan Debt to Equity Ratio (DER) secara simultan terhadap nilai perusahaan yang diukur dengan rasio Tobin’s Q. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Lokasi pengambilan data dalam penelitian ini dilakukan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Data sekunder berupa laporan keuangan tahunan dari sampel sejumlah 9 perusahaan sub sektor farmasi selama periode 2016-2019. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif yang berisi distribusi masingmasing variabel. Analisis yang selanjutnya adalah analisis regeresi linier berganda yang dipakai untuk mengetahui besarnya hubungan dan pengaruh antara variabel bebas terhadap variabel terikat. Hasil penelitian dengan menggunakan metode uji statistik deskriptif dan uji statistik inferensial menunjukkan variabel dari struktur modal yaitu Debt to Asset Ratio (DAR) dan Debt to Equity Ratio (DER) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Sedangkan untuk uji secara parsial memiliki hasil yang berbeda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa struktur modal yang diukur dengan Debt to Asset Ratio (DAR) secara parsial memiliki pengaruh negatif yang signifikan terhadap nilai perusahaan. Sedangkan hasil penelitian menunjukkan struktur modal diukur dengan Debt to Equity Ratio (DER) secara parsial tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap nilai perusahaan.
English Abstract
Along with the financial decisions set by the management is very important in determining the optimal capital structure. With a decision regarding the capital structure is very important because it affects earnings per share or shareholder wealth. The capital structure is needed to increase the value of the company because the determination of the capital structure in the company's funding policy determines the company's growth. This study aims to: (1) determine the effect of capital structure as measured by the Debt to Asset Ratio (DAR) variable partially on firm value as measured by the Tobin's Q ratio. (2) To determine the effect of capital structure as measured by the Debt to variable variable. Equity Ratio (DER). (3) Knowing the effect of capital structure as measured by the Debt to Asset Ratio (DAR) and Debt to Equity Ratio (DER) variables simultaneously on firm value as measured by the Tobin's Q ratio. The type of research used in this research is quantitative research. The location of data collection in this study was conducted at the Indonesia Stock Exchange (IDX). Secondary data is in the form of annual financial reports from a sample of 9 pharmaceutical sub-sector companies during the 2016-2019 period. The analysis technique used is descriptive analysis which contains the distribution of each variable. The next analysis is multiple linear regression analysis which is used to determine the magnitude of the relationship and influence between the independent variables on the dependent variable. The results of the study using descriptive statistical test methods and inferential statistical tests show that the variables of capital structure, namely Debt to Asset Ratio (DAR) and Debt to Equity Ratio (DER) simultaneously have a significant effect on firm value. Meanwhile, the partial test has different results. The results show that the capital structure as measured by the Debt to Asset Ratio (DAR) partially has a significant negative effect on firm value. While the results of the study show that the capital structure measured by the Debt to Equity Ratio (DER) partially does not have a significant effect on firm value
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 052103 |
Uncontrolled Keywords: | Struktur Modal, Debt to Asset Ratio (DAR), Debt to Equity Ratio (DER), Tobin’s Q, Nilai Perusahaan,. Capital Structure, Debt to Asset Ratio (DAR), Debt to Equity Ratio (DER), Tobin's Q, Firm Value |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga |
Depositing User: | Unnamed user with username nurmasudah |
Date Deposited: | 23 Oct 2021 01:36 |
Last Modified: | 25 Feb 2022 01:41 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/185220 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
AULLYA MELATI SUCMA.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2023. Download (3MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |